3 Metode Menghasilkan Uang Lewat Bermain Game

9 May 2016 11:32 8040 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Bisa mendapatkan penghasilan mulai dari jutaan rupiah hingga milyaran rupiah.

Mencari uang di dalam game tapi ilegal?

Gambar: LearningLover

Yang kedua adalah mencari uang di dalam game dengan cara yang ilegal. Saya sengaja memberikan tanda petik disini karena kata ilegal dalam mencari uang di dunia game, khususnya game online masihlah abu-abu.

Jika melihat dari terms & conditions dari kebanyakan publisher game, umumnya kita akan melihat bahwa beberapa poinnya mengimplikasikan bahwa Real Money Trading atau yang disingkat sebagai RMT di dalam sebuah game itu dilarang dan dapat mengakibatkan para pelakunya terkena banned.

Artinya, mereka yang bertransaksi atau memperjualbelikan barang/mata uang di dalam game dengan menggunakan mata uang dunia nyata tidak diperbolehkan.

Tapi jika diteliti lebih dalam lagi, aturan tersebut hanyalah sekedar tulisan belaka yang penegakannya jarang sama sekali sama halnya seperti hukum di Indonesia.

Oleh karena itu, saat ini mulai bermunculan orang-orang yang menjadikan sebuah game online (khususnya game-game online baru) sebagai ladang untuk mencari uang.

Penghasilannya memang tidak sebesar ketika memenangkan sebuah turnamen. Perbulannya mayoritas para pencari uang di kategori ini hanya mendapatkan jutaan hingga puluhan juta rupiah saja.

Akan tetapi, tidak seperti turnamen dimana mereka yang mendapatkan uang adalah mereka yang menempati peringkat tertentu saja, mereka para pencari uang yang berada pada kategori ini dapat menghasilkan uang selama mereka rajin mencari uang di dalam game atau biasa disebut dengan istilah farming.

Sekilas mencari uang dengan metode ini terlihat lancar tanpa hambatan. Akan tetapi memperjualbelikan item atau mata uang di dalam game tidaklah semudah yang dikira.

Pertama, ada faktor persaingan dimana para farmer di dalam game bukanlah satu orang saja. Otomatis, dengan semakin banyaknya farmer maka harga dari barang atau mata uang di dalam game pun semakin terus tertekan ke bawah.

Apalagi kalau demand atau permintaan dari para pembeli sedikit, harga yang asalnya cukup tinggi menjadi turun secara drastis hanya dalam waktu beberapa hari atau beberapa minggu saja.

Faktor kedua yang menjadi kesulitan dalam mencari uang dalam game online dengan menjadi seorang farmer adalah sulitnya mencari game baru atau game yang memiliki prospek untuk mendapatkan keuntungan.

Setiap farmer biasanya tidak menetap di sebuah game saja. Karena jika mereka merasa game yang dimainkan sudah tidak begitu memberikan keuntungan apalagi sampai merugikan secara finansial, maka mereka akan mencari game baru yang memiliki masa depan cukup cerah dari segi penghasilan yang diberikan.

Jika tidak ada game seperti itu, maka para farmer umumnya kembali ke game-game lama yang pernah ditinggalkannya karena profitnya sedikit.

Faktor ketiga mungkin adalah faktor aturan dari para publisher.

Seperti yang sudah saya tulis di atas, aturan tentang jual-beli barang dan mata uang di dalam game itu masih abu-abu sehingga tidak menutup kemungkinan ketika seseorang ketahuan melakukan kegiatan jual beli RMT, orang tersebut akan terkena banned yang berdampak akun yang biasanya digunakan untuk mencari uang tidak dapat diakses lagi.

About The Author

Fahd M. 80
Professional

Fahd M.

Saya suka menulis tentang hal-hal yang berkaitan dengan teknologi, khususnya gadget dan komputer. Selain itu saya juga suka hal-hal yang berkaitan dengan Jepang.
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel