Empat Daftar Handphone Terbaru dari ZTE yang Bersistem Android

13 Dec 2012 09:30 3183 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Pabrikan ponsel ZTE baru-baru ini mengadakan acara pers di Rusia dan dalam acara pers di Rusia tersebut, ZTE memamerkan 4 **daftar handphone terbaru** mereka yang siap bersaing di dunia penjualan ponsel Android di dunia. ZTE pun tak lupa untuk mengingatkan kepada para penggemar ponsel pintar bahwa ZTE merupakan produsen terbesar ke-4 di dunia.

Pabrikan ponsel ZTE baru-baru ini mengadakan acara pers di Rusia dan dalam acara pers di Rusia tersebut, ZTE memamerkan 4 daftar handphone terbaru mereka yang siap bersaing di dunia penjualan ponsel Android di dunia. ZTE pun tak lupa untuk mengingatkan kepada para penggemar ponsel pintar bahwa ZTE merupakan produsen terbesar ke-4 di dunia. Bahkan ZTE pun mengklaim bahwa jika penjualan ponsel mereka terus konsisten seperti ini, maka mereka akan menaklukan tempat ke-3 pada tahun 2015.

Seperti biasa, sebagian daftar handphone terbaru yang dibawa ZTE adalah perangkat yang memiliki harga terjangkau dan masih berjalan di sistem operasi Android, termasuk lineup V889, V887 dan V790 yang juga diperkenalkan di acara pers di Rusia beberapa waktu yang lalu. Apa yang menjadi menarik di dalam lineup ponsel terbarunya ini adalah ZTE mengisi daftar dengan ponsel mid-range dan High-range dan tidak meluncurkan versi low-range. Penasaran apa saja yang dibawa keempat ponsel ini? berikut ulasannya.

ZTE Grand Era - Quad core Sebagai Andalan Utamanya

ZTE Grand Era diperkenalkan pada urutan pertama dalam kategori ponsel terbarunya. Ponsel ini membawa sistem operasi Android v4.0 Ice Cream Sandwich. Sistem operasi ini dikolaborasikan dengan prosesor Nvidia Tegra 3 Quad-core yang mana di dukung dengan RAM sebesar 1 GB. Ketebalan ponsel ini pun mencapai 7.9 mm dan memiliki berat sebesar 110 gram. Untuk penampil gambarnya sendiri, ponsel ini membenamkan layar sebesar 4.5 inci yang beresolusi 1280 x 720 piksel yang mana dengan resolusi sebesar ini, ZTE Grand Era mampu mencatatkan kerapatan piksel sebesar 326 ppi dan juga dilengkapi dengan fitur Multitouch.
Untuk mengoptimalkan penggunaan layar, ponsel ini ditanami dengan prosesor grafis ULP GeForce. Untuk urusan konektivitasnya, ponsel ini dibekali dengan dual-band LTE. Selain memiliki dual-band LTE, ponsel ini memiliki kamera sebesar 8-megapixel di bagian belakang ponsel ini yang mana mampu untuk mengabadikan gambar sebesar 3264 x 2448 pixels dan juga mampu untuk merekam FullHD video.

ZTE V889 - Dual SIM Android dari ZTE

Untuk membuktikan eksistensinya di ranah ponsel Dual SIM, ZTE membawa V889 di dalam acara persnya ini di Rusia beberapa waktu yang lalu. Dual SIM yang dibawa adalah merupakan dual SIM GSM-GSM bukannya GSM-CDMA yang mana sudah di isi oleh beberapa vendor kenamaan di pasar Android. Ponsel ini tergolong memiliki ukuran yang sangat kompak, karena ponsel ini memiliki layar sebesar 4 inci dan berdimensi 120.5 x 63.6 x 11.9 mm.
Untuk sistem operasinya sendiri, ponsel ini dibekali dengan Android Ice Cream Sandwich yang mana untuk melancarkan aktivitas dari sistem operasinya ini, ZTE V889 menanamkan prosesor Dual-core MTK 6577 yang memiliki kecepatan hingga 1 GHz dan RAM sebesar 512 MB. Pabrikan ZTE mengklaim bahwa ponsel ini mampu bertahan hingga 450 jam dengan SIM 1 dan 180 jam dengan SIM 2. Baterai di dalam ponsel ini juga diklaim mampu bertahan hingga 8 jam untuk penggunaan browsing web atau pemutaran video nun-stop.

ZTE V887 - Layar Lebar Kualitas Tak Gahar

Berbeda dengan dua seri sebelumnya, ZTE V887 membawa penampang layar yang jauh lebih besar dari kedua saudaranya sebelumnya. Pasalnya ponsel ini membawa layar sebesar 5 inci yang mana sayangnya masih membawa kualitas WVGA di dalam layarnya. Untuk dapur pacunya sendiri ponsel ini telah ditanami dapur pacu prosesor Dual-core berkecepatan 1 GHz yang mana juga disokong oleh RAM sebesar 512 MB. Selain memiliki prosesor Dual-core, ponsel ini juga telah ditanami dengan kamera yang mana memiliki kekuatan sebesar 5-megapixel dan baterai sebesar 2000mAh yang mampu bertahan dalam waktu yang lama.

ZTE V790 - Dual SIM dalam Balutan Layar 3 inci

Dan urutan terakhir yang mengisi daftar ponsel terbaru dari ZTE ini adalah ZTE V790 yang mana ponsel ini juga mengusung fitur dual SIM di dalamnya. Membawa layar sebesar 3.5 inci dan berjalan pada prosesor Qualcomm 7225A chipset yang mana dipercayakan untuk menjalankan sistem operasi Andorid yang ditanamkannya. Untuk mengabadikan gambar, ponsel ini dibekali dengan 2 atau 3-megapixel kamera di belakangnya. [PY]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel