1

Anda Bisa Kurus dengan Aplikasi Buatan Google Ini

5 Jun 2015 21:00 2258 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Google mengembangkan aplikasi bernama Im2Calories yang mampu membaca kalori makanan lewat sebuah foto

 

Dukungan teknologi masa kini membuat semua hal menjadi mudah. Dalam urusan kesehatan misalnya. Berkat kemajuan zaman dan ekosistem pengembang, kesehatan tidak hanya berkaitan dengan olahraga dan pola hidup tetapi juga dengan aplikasi. Kalau tidak percaya, coba saja cek di Google Play Store. Di toko aplikasi paling populer tersebut, banyak aplikasi yang berkaitan dengan kesehatan. Salah satunya adalah aplikasi untuk mendukung program diet.

(Baca: Aplikasi Diet Rendah Kalori)

Aplikasi diet seolah menjadi salah satu alternatif dalam mendukung gaya hidup sehat orang-orang modern saat ini. Meskipun tidak membantu secara langsung, aplikasi diet memang sangat bermanfaat dan berguna, terutama untuk mereka yang merencanakan program diet atau hanya sekadar ingin mengetahui jumlah kalori.  

Menilik fenomena banyaknya orang menggunakan aplikasi untuk keperluan diet, Google pun melakukan hal serupa. Raksasa internet ini menghadirkan sebuah aplikasi yang dapat membantu program diet. Aplikasinya tidak berbentuk perencanaan diet melaiankan sebuah aplikasi yang dapat menghitung jumlah kalori pada sebuah makanan.

Bagaiamana cara kerjanya? Apakah dengan mencari informasi makanan tersebut pada aplikasi tersebut? Tidak, cara kerja seperti itu terlalu biasa. Banyak aplikasi yang memiliki model kinerja semacam itu. Sementara Google. Mereka selangkah lebih maju. Pengguna tidak perlu mencuri data makanan pada aplikasinya melainkan memotret makanan tersebut. Setelah makanan dipotret, aplikasi tersebut bakalan membaca jumlah kalori di dalam makanan tersebut.

Aplikasi membaca kalori makanan ini disebut dengan Im2Calories. Aplikasi ini hadir sebagai aplikasi yang membantu banyak orang yang memedulikan jumlah kalori makanan. Karena biasanya orang semacam itu adalah orang yang sedang menjalani program diet ataupun yang menjaga pola makan, maka sangat wajar jika menyebut aplikasi tersebut sebagai aplikasi kesehatan.


Dikutp dari Dailymail.co.uk (5/6/2015), aplikasi Im2Calories belum hadir di Google PlayStore. Aplikasi ini masih dalam tahap pengembangan dan masih dalam tahap penelitian. Pasalnya, aplikasi ini tegolong unik. Apalagi, teknologi pada aplikasi tidak sembarangan. Google menyematkan teknologi kecerdasan buatan yang mampu membaca jumlah kalori makanan lewat sebuah foto saja. Nantinya, aplikasi ini juga mampu membaca apakah sebuah makanan sehat atau tidak.

Entah kapan Im2Calories akan hadir. Yang pasti, aplikasi yang terinspirasi dari banyaknya orang posting foto makanan ini merupakan sebuah aplikasi yang mampu membantu dunia kesehatan, terutama untuk gaya hidup sehat atau pola diet yang baik. [HMN]

 

Tags

About The Author

Plimbi Editor 500
Administrator

Plimbi Editor

Official Account of Plimbi Editor - Follow Twitter @plimbidotcom dan Like FP Facebook Plimbidotcom
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel