Kekurangan 5 Jenis Vitamin Ini Berdampak Buruk Bagi Kesehatan Dapat Membuat Kamu Sulit Tidur

10 Jun 2024 11:26 220 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Kekurangan 5 Jenis Vitamin Ini Berdampak Buruk Bagi Kesehatan Dapat Membuat Kamu Sulit Tidur

Tubuh manusia dalam keseharian memerlukan asupan vitamin dan mineral yang berfungsi untuk menjaga kesehatannya, juga membantu memperoleh kualitas tidur yang sehat. Kurang unsur vitamin untuk tubuh kamu dalam jangka panjang bisa menyebabkan kamu kesulitan untuk tidur yang nyenyak. Lantas apa saja vitamin yang kurang dalam tubuh pada saat kamu mengalami gangguan kesulitan untuk tidur?

1. Asupan Vitamin D

Sebuah penelitian kesehatan yang dilakukan oleh Nutrition Research pada tahun 2011 lalu menjelaskan bahwa kekurangan vitamin D dapat memberikan pengaruh sekitar 41 persen terhadap kesehatan warga Amerika. Selanjutnya sebuah meta analisis penelitian yang dijurnalkan tahun 2018 lalu menemukan bahwa kekurangan vitamin D erat hubungannya dengan sistem tidur yang terganggu, dimana rendahnya level vitamin D di dalam tubuh bisa meningkatkan risiko sleep disorder. Disarankan untuk rutin berjemur supaya memperoleh asupan vitamin D dari sinar matahari di waktu pagi hari. Alternatif lainnya kamu dapat mengkonsumsi makanan yang menjadi sumber dari vitamin D atau konsumsi suplemen tambahan.

2. Asupan Vitamin C

Ini diketahui ampuh untuk melawan flu, vitamin C membantu menurunkan tingkat hormon stres dan sekaligus melawan gejala stres contohnya adalah sakit kepala dan tidur yang bermasalah. Penelitian kesehatan yang dilakukan tahun 2015 yang dijurnalkan dalam Nigerian Journal Of Physiological Sciences menemukan bahwa vitamin C ampuh untuk mengurangi tingkat kortisol/hormon stres, membantu melakukan toleransi terhadap stres, dan sekaligus melawan gangguan tidur. Kamu dapat memperoleh vitamin C dari makanan sehat contohnya adalah buah jeruk, sayur kale, brokoli, sayur paprika dan buah stroberi.

3. Asupan Kalsium

Kalsium menurut para ahli yang jumlahnya rendah dalam tubuh erat hubungannya dengan kesulitan tidur. Ini muncul karena kalsium membantu otak dalam hubungannya dengan menggunakan asam amino triptofan untuk membentuk melatonin semacam hormon tidur. Penelitian kesehatan yang dilakukan tahun 2015 dalam Journal Of Sleep Research menemukan bahwa orang-orang dengan tingkat kalsium normal menjadi lebih mudah tidur dibandingkan mereka yang mengalami kekurangan kalsium. Kondisi ini bisa dikarenakan kalsium menurunkan tekanan darah, dalam hal ini kalsium membantu meningkatkan produksi melatonim, inilah yang menjadi dasar alasan makanan seperti susu dapat membantu kamu tidur lebih nyenyak.

4. Asupan Vitamin B12

Seperti diketahui bahwa kekurangan vitamin B12 erat hubungannya dengan beberapa gangguan kesehatan seperti masalah tidur yang disertai dengan depresi dan insomnia. Kekurangan vitamin B12 bisa menyebabkan kamu merasa kelelahan dimana pada dasarnya sumber vitamin B12 merupakan makanan bersumber dari hewani. Jika kamu dalam hal ini adalah seorang vegetarian atau dikenal dengan sistilah vegan dan mulai merasakan gejala-gejala seperti kurang tidur atau mudah kelelahan, maka cobalah untuk memenuhi asupan vitamin B12 dengan konsumsi suplemen tambahan.

5. Asupan Magnesium

Untuk kategori nutrisi seperti magnesium, zinc dan asam amino tertentu merupakan salah satu senyawa yang berfungsi untuk membantu membentuk neurotransmitter yang berfungsi menenangkan, bisa untuk membantu otak menjadi tenang, sehingga jika kekurangan nutrisi-nutrisi ini akan menyebabkan kamu sulit untuk tidur dengan pulas. Kekurangan zat magnesium erat hubungannya dengan masalah tidur, tingkat kecemasan dan mengalami depresi/masalah kesehatan yang memburuk karena insomnia. Kondisi ini biasanya menyerang orang-orang yang bukan menjadi pasien rumah sakit. Maka dari itu penting untuk meningkatkan level magnesium yang bisa membantu mengatasi gangguan tidur dan mengurangi rasa lelah di siang hari. Nutrisi ini direkomendasikan untuk pasien yang mengalami tingkat kecemasan atau depresi yang bisa diperoleh dengan cara tradisional seperti mengkonsumsi sayuran hijau, kacang-kacangan dan biji-bijian.

 

About The Author

Utamii 68
Expert

Utamii

Suka membaca dan menulis
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel