Empat Situs Penerjemah Bahasa yang Membantu Anda untuk Menerjemahkan Bahasa Asing

14 Dec 2012 18:30 6505 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Perkembangan teknologi telah menjadikan dunia terasa semakin kecil. Jutaan orang dari berbagai belahan dunia dapat berkumpul dengan mudah di internet, berinteraksi di chat room, dan sebagainya. Internet seakan sudah menjadi sebuah wadah besar dimana setiap orang dapat berkumpul dan berinteraksi setiap saat.

Perkembangan teknologi telah menjadikan dunia terasa semakin kecil. Jutaan orang dari berbagai belahan dunia dapat berkumpul dengan mudah di internet, berinteraksi di chat room, dan sebagainya. Internet seakan sudah menjadi sebuah wadah besar dimana setiap orang dapat berkumpul dan berinteraksi setiap saat.

Namun walaupun teknologi telah mampu mengumpulkan jutaan umat manusia, ada satu masalah yang sangat selalu menjadi kendala bagi mereka untuk saling berinteraksi, yaitu bahasa. Untuk dapat berinteraksi dengan orang-orang dari berbagai Negara, Anda harus dapat menguasai bahasa mereka agar komunikasi dapat berjalan dengan lancar.

Salah satu cara yang dapat membntu Anda adalah dengan menggunakan situs yang menawarkan jasa terjemahan secara gratis. Oleh karena itu, pada kesempatan kali ini Plimbi akan membahas 4 Situs Penerjemah Bahasa yang dapat Anda gunakan untuk menerjemahkan bahasa asing dengan Cuma-Cuma. Selain itu, dengan menggunakan situs tersebut Anda dapat menambah pembendaharaan kosakata Anda dalam bahasa asing.

Google Translate

Google Translate merupakan situs penerjemah online yang sudah sangat terkenal di kalangan pengguna internet. Situs yang dikembangkan oleh Google Inc. tersebut mendukung lebih dari 60 macam bahasa. Selain itu, Google Translate juga mendukung berbagai fitur seperti deteksi bahasa otomatis, alternative terjemahan, dan juga cara penggunaan dari kata atau frasa yang Anda terjemahan. Jika Anda ingin mengetahui bagaimana pengucapan kata tersebut, maka Anda juga bisa mendengarkan pelafalan kata atau frasa tersebut dengan mengklik ikon speaker.

Google translate juga dapat menerjemahkan secara langsung sebuah dokumen atau website. Untuk menerjemahkan website Anda tinggal memilih ke bahasa apa situs tersebut ingin Anda terjemahkan, kemudian tuliskan alamat websitenya dan tekan enter. Sementara untuk menerjemahkan sebuah dokumen, Anda tinggal memilih ke bahasa apa dokumen itu akan diterjemahkan kemudian klik link "translate a document” di sebelah kiri bawah, kemudian pilih dokumen yang ingin Anda terjemahkan.

Untuk menerjemahkan menggunakan situs Google Translate ini, Anda dapat melakukannya di sini.

Microsoft Translator

Microsoft Translater merupakan situs penerjemahan yang sebelumnya dikenal dengan nama Yahoo! Babel Fish sebelum diambil alih oleh Bing pada tahun 2012. Situs ini mendukung 39 macam bahasa dan juga menyediakan audio clips untuk beberapa bahasa. Selain itu, Microsoft Translator juga dapat digunakan untuk menerjemahkan website dan pengguna dapat juga memberikan rating untuk hasil terjemahan.

Walaupun boleh dibilang bahwa situs ini masih jauh dibawah Google Translate, namun tidak ada salahnya juga buat Anda untuk mencobanya. Untuk mengaksesnya, Anda dapat mengunjunginya di sini.
MyMemory

Mesin terjemahan dapat diandalkan dengan baik selama Anda hanya menerjemahkan kata tau frasa yang simpel. Namun ketika Anda menerjemahkan sebuah kalimat yang sulit atau ujaran yang jarang sekali digunakan, maka mesin penerjemah tidak dapat melakukannya dengan baik sehingga Anda membutuhkan bantuan dari orang lain untuk menerjemahkannya. Oleh karena itu, situs MyMemory ini hadir untuk memenuhi kebutuhan tersebut. Situs ini mendukung puluhan macam bahasa dan telah diperbaiki oleh lebih dari 600 juta orang.

Halaman utama dari situs ini tampak seperti halaman Google Search. Di bawah form terjemahan dan pilihan bahasa Anda dapat melihat beberapa terjemahan kata dari berbagai bahasa terus diperbaharui oleh para pengguna. Setiap orang dapat berkontribusi dengan memberikan rating pada terjemahan, menambahkan terjemahan baru, atau menghapus terjemahan yang salah.

Jika Anda ingin mengakses situs MyMemory ini, Anda dapat mengunjunginya di sini

imTranslator

Situs terakhir yang akan dibahas adalah imTranslator. Situs ini memiliki banyak sekali tab yang bisa Anda gunakan untuk membandingkan hasil terjemahan dari beberapa situs langsung. Dengan begitu, Anda bisa mendapatkan berbagai macam pilihan untuk terjemahan Anda. Situs terjemahan yang didukung oleh imTranslator diantaranya adalah PROMT, Babylon, and Microsoft Translate. Sayangnya, situs ini tidak mendukung penerjemahan dari Google Translate yang cukup handal.

Selain itu, situs ini juga memberikan Anda fitur untuk mendengarkan klip audio, menggunakan karakter khusus untuk penerjemahan, menjalankan spell check, dan lain sebagainya. Situs imTranslator ini dapat Anda kunjungi di sini [GAN]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel