SynchroCam - Aplikasi Membuat Foto 3D Menggunakan Dua Kamera iPhone Anda

20 May 2012 17:00 2732 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Perangkat *smartphone* saat ini saling bersaing menghadirkan fitur-fitur kemera menarik. Terlebih kemampuan kamera 3D sedang menjadi daya tarik yang menarik untuk digunakan pada perangkat *smartphone* seperti iPhone. Kemampuan tersebut memang tidak dihadirkan langsung dari kamera iPhone.

Perangkat smartphone saat ini saling bersaing menghadirkan fitur-fitur kemera menarik. Terlebih kemampuan kamera 3D sedang menjadi daya tarik yang menarik untuk digunakan pada perangkat smartphone seperti iPhone. Kemampuan tersebut memang tidak dihadirkan langsung dari kamera iPhone.

Dalam hal teknis, untuk menghasilkan hasil foto 3D, seorang pengguna perangkat mobile wajib menggunakan dua kamera. Beberapa vendor kamera dan smartphone memang tengah mengembangkan perangkat yang mampu menciptakan gambar maupun video 3D langsung menggunakan kamera perangkat. Namun, untuk saat ini Anda dapat menggunakan aplikasi khusus seperti SynchroCam untuk perangkat kamera iPhone. Apple sebenarnya tengah mengembangkan kamera 3D untuk perangkat terbarunya.

Membuat foto 3D langsung dari kamera iPhone tentunya akan memberikan keinginan untuk terus mencoba dan menciptakan foto-foto 3D. Ada beberapa alternatif yang dapat Anda lakukan untuk menghasilkan foto tersebut, pertama membeli perangkat kamera khusus 3D atau gunakanlah aplikasi SynchroCam ini. SynchroCam merupakan aplikasi kamera iPhone yang memungkinkan penggunanya mendapatkan foto 3D seperti gambar berformat animasi GIF. Untuk mendapatkan hasil foto tersebut Anda memerlukan dua perangkat iPhone yang telah menggunakan aplikasi kamera iPhone ini. Sangat disarankan agar menggunakan dua kamera dengan model yang sama.

Untuk mendapatkan hasil foto 3D tersebut, carilah terlebih dahulu objek yang hendak Anda foto. Setelah menentukan objek, gunakanlah perangkat iPhone secara berdampingan dan mengarah langsung ke objek. Untuk menghubungkan satu perangkat dengan perangkat lainnya, gunakan jaringan wireless dan tautkan kedua perangkat iPhone bersamaan. Kemudian jika kamera iPhone siap untuk mengambil gambar, pergunakanlah perangkat yang telah ter-install SynchroCam untuk membidik foto. Maka Anda akan mendapatkan foto 3D yang tampak seperti gambaran animasi berformat GIF. Untuk mendapatkan proses yang maksimal, nonaktifkan penggunaan Bluetooth dan gunakan jaringan WiFi yang baik. Selain itu penggunaan model iPhone yang sama akan memberikan hasil yang baik pula.

Apa yang dapat dilakukan dengan aplikasi kamera iPhone ini mengingatkan kita pada konsep kamera bernama Apollon yang didesain oleh desainer bernama Gordon Tiemstra. Konsep kamera tersebut bekerja agar satu kamera secara fisik dapat terhubung dengan kamera lainnya. Dengan demikian hal ini akan memungkinkan penggunanya untuk mengambil gambar secara bersamaan agar mendapatkan hasil foto 3D bahkan foto panorama. Foto-foto tersebut diambil menggunakan kamera apapun yang dapat terhubung secara nirkabel dengan kamera lainnya.

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya, penggunaan jaringan WiFi akan memberikan proses yang maksimal. Namun, apabila Anda berada di luar jangkauan jaringan tersebut, gunakan Bluetooth sebagai opsi kedua. Sementara itu ada beberapa tips yang dapat Anda manfaatkan saat membidik foto 3D menggunakan aplikasi kamera iPhone ini. Pastikan bahwa Anda menggenggam kamera secara kuat dan berhati-hati saat menekan tombol shutter.

Setelah menekan tombol shutter tersebut, Anda dapat menyesuaikan kecepatan foto dan membagikannya melalui media sosial seperti Twitter atau email. Apabila sambungan WiFi terputus pada satu perangkat sebelum Anda menyimpan foto yang telah dibidik, sayangnya Anda harus kehilangan foto tersebut. Oleh sebab itu pastikan kedua kamera iPhone terus terhubung hingga Anda selesai menggunakan SynchroCam.

Selain kemampuannya yang membuat foto 3D menggunakan dua perangkat secara bersamaan yang mumpuni ini, ada beberapa hal yang menjadi kendala saat menggunakannya. Untuk menggunakan SynchroCam Anda diwajibkan menggunakan dua perangkat iPhone yang identik. Dalam hal ini tentunya akan ditemui beberapa perbedaan pada pengambilan sudut pandang objek dan juga resolusi jika menggunakan dua model perangkat yang berbeda.

Sementara itu aplikasi foto Apple sendiri tidak dapat mendukung penampilan gambar animasi berformat GIF seperti yang dihasilkan aplikasi ini. Hal ini memang menjadi kekurangan fitur perangkat Apple. Untuk menyimpan foto yang telah dibidik, Anda dapat langsung membagikannya melalui jejaring sosial ataupun melalui email.

Aplikasi yang dikembangkan oleh Taber Buhl ini bukanlah aplikasi pembuat gambar 3D satu-satunya. Pada beberapa perangkat Android ada beberapa aplikasi yang mampu mengolah foto 2D menjadi 3D. Namun berbeda dengan SynchroCam. Aplikasi kamera iPhone ini memberikan Anda teknik standar untuk mendapatkan hasil tersebut. Oleh sebab itu, berkaca dari beberapa kekurangan yang dimiliki aplikasi ini, tak ada salahnya untuk menggunakan SynchroCam karena Anda dapat mengunduhnya secara gratis melalui iTunes di sini.

Selain itu, para pengguna perangkat buatan Apple seperti harus terus menunggu. Pasalnya perusahaan yang didirikan oleh Steve Jobs dan kedua kawannya ini masih terus mengembangkan teknologi kamera 3D yang dapat menciptakan peta jarak jauh agar membentuk tampilan 3D. Apabila teknologi jadi digunakan, Anda dapat melihat tampilan gambar 3D secara eksklusif melalui layar Retina perangkat Apple saja. [MS]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel