Samsung Galaxy S4 Active - Seri Galaxy S4 Yang Tangguh Untuk Aktivitas Outdoor

5 Jul 2013 11:00 15596 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Setelah sukses dengan smartphone Android andalannya yang ada di jajaran Galaxy S, kini Samsung kembali meluncurkan smartphone yang merupakan saudara kandung dari Samsung Galaxy S4 yaitu Samsung Galaxy S4 Active.

Setelah sukses dengan smartphone Android andalannya yang ada di jajaran Galaxy S, kini Samsung kembali meluncurkan smartphone yang merupakan saudara kandung dari Samsung Galaxy S4 yaitu Samsung Galaxy S4 Active. Jika merujuk pada label “active” di belakangnya, maka sudah pasti kita mengasumsikan bahwa smartphone ini ditujukan untuk para petualang, seperti halnya ponsel Sony Xperia Active. Ya, smartphone ini memang ditujukan bagi para pecinta Galaxy S4 yang suka berpetualang di alam bebas.

Bagaimanakah spesifikasi serta keunggulan dari Samsung Galaxy S4 Active ini, berikut Paseban akan mengulasnya untuk Anda.

Desain dan Dimensi

Dari sisi desain, Samsung Galaxy S4 Active ini memiliki desain yang cukup menarik dan menawan serta cukup ringan di genggaman. Samsung Galaxy S4 Active ini memiliki dimensi 136.6 x 69.8 x 7.9 mm dengan berat 130 gram. Nyaris tidak ada bedanya dengan generasi sebelumnya.

Performa

Untuk urusan perfoma, Samsung Galaxy S4 Active ini memiliki prosesor quad core Snapdragon 600 APQ8064T dengan clock mencapai 1.9 GHz dan didukung pula oleh GPU Adreno 320 serta RAM berkapasiitas 2 GB LPDDR3. Ponsel terbaik besutan Samsung ini memang memiliki ketangguhan dan kestabilan yang baik di kelasnya, terutama keuunggulan di kecepatan clocknya dibandingkan smartphone sekelasnya.

Berkat sertifikasi IP67 yang diperolehnya, Samsung Galaxy S4 ini diklaim mampu menahan air dan debu. Sehingga cocok untuk berbagai macam aktivitas outdoor.

Layar

Samsung galaxy S4 Active ini memakai layar Corning Glass 3 berukuran 5 inchi dengan resolusi FHD 1080p dengan panel Super AMOLED, Capacitive Multitouch yang mampu menampilkan 16 juta jenis warna dengan ketajaman detail hingga 441 PPI. Sangat tajam dan sangat jelas untuk dipakai di luar ruangan sekalipun.

Konektivitas

Untuk konektivitas komunikasi data antar perangkat, ponsel buatan Samsung ini telah mensupport USB 2.0 Micro-B (Micro-USB), USB Micro-B with MHL (TV output),  3.5mm plug audio jack  (Audia output), bluetooth 4.0 with A2DP,  WiFi, koneksi GPS ( A-GPS, GeoTagging dan GLONASS ) serta telah mendukung fitur teknologi NFC.

Memori Penyimpanan

Dalam hal memori penyimpanan, ponsel Samsung Galaxy S4 Active ini memiliki RAM berkapasitas 2 GB dan memori internal atau ROM berkapasitas 16 GB yang masih bisa diekspansi lagi hingga kapasitas 64 GB melalui slot port microSD/microSDHC/microSDXC.

Kamera dan Video Recorder

Galaxy S4 Active ini dihadirkan dengan sistem dual kamera, yakni kamera utama dengan kekuatan 8 megapiksel beresolusi 3264 x 2448 piksel. Kamera tersebut telah didukung oleh fitur LED Flash, Digital Zoom, Autofocus dan Face Detection. Sedangkan untuk kamera sekunder yang berada di depan body, Samsung Galaxy S4 memiliki kekuatan 2 megapiksel, beresolusi 1920 x 1080 piksel.

Smartphone ini juga mampu merekam video berkualitas tinggi alias full HD dengan kecepatan 30 fps dan tampilan 1920 x 1080 piksel dalam format MP4, DivX, XviD, H.263, H.264, WMV dan mendukung file audio berformat MP3, WAV, WMA, eAAC+, AC3, FLAC.  

Baterai dan Fitur Lainnya

Untuk masalah Baterai, Samsung Galaxy S4 Active dilengkapi dengan baterai berjenis Lithium ion yang berdaya 2600 mAh sehingga mampu membuat ponsel menyala dalam siaga hingga 540 jam. 

Sedangkan fitur lainnya yang mendukung Samsung Galaxy S4 Active antara lain Jelly Bean 4.2 Android OS, Voice Controls, Ringtones, Web Browser, Flash Player, Java,  sensor (Accelerometer, Gyroscope, Proximity, Compass, Barometer and Ambient Light), Voice, Group Play, Smart Stay eye tracking, serta Active noise cancellation with dedicated mic.

Perkiraan Harga

Dilihat dari gambaran spesifikasi yang dimilikinya, Samsung Galaxy S4 Active diperkirakan dibanderol sekitar 9 jutaan, tidak bakal jauh dengan angkatan terdahulunya yakni Samsung Galaxy S4.

Kesimpulan

Dari gambaran spesifikasinya,  Samsung Galaxy S4 Active  ini diyakini akan mampu bersaing ketat atau bahkan mengungguli smartphone lain di kelasnya karena memiliki keunggulan dari dari segi desain dan daya baterai serta beberapa fitur lainnya. apalagi,  Samsung Galaxy S4 Active ini juga memiliki spesifikasi yang unggul terutama dari segi ketahanan terhadap air dan debu sehingga tentu saja akan sangat diminati oleh para petualang di alam bebas yang tidak ingin terganggu oleh kondisi ponselnya. [GAN]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel