8 Fitur Steam Online yang Mungkin Belum Anda Ketahui

6 Jan 2015 10:00 9096 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Steam sepertinya terus berkembang dan semakin terkenal untuk gamer di Indonesia. Tetapi beberapa dari kita mungkin masih agak awam dengan portal game online ini. Mungkin ada juga yang merasa sudah paham sekali menggunakan Steam denga menggunakannya cukup baik seperti berbelanja untuk game yang menjadi favorit Anda,

Steam sepertinya terus berkembang dan semakin terkenal untuk gamer di Indonesia. Tetapi beberapa dari kita mungkin masih agak awam dengan portal game online ini. Mungkin ada juga yang merasa sudah paham sekali menggunakan Steam denga menggunakannya cukup baik seperti berbelanja untuk game yang menjadi favorit Anda, chatting dengan teman-teman Anda dan mengelola Library Anda dengan mudah. Anda tahu bagaimana menemukan harga terbaik sebuah game dan membuat banyak sistem trading card Steam. Anda masih tergolong pemula.

Tetapi dari bagian-bagian software, ada fitur yang Anda gunakan setiap harinya dan fitur yang tidak Anda ketahui walau setelah Anda mencarinya. Berikut 8 fitur  Steam yang menginformasikan dan memberikan Anda penggunaan Steam yang lebih baik.

 

RECOMMENDED

- Lokasi  : Store > Recommended

- Kegunaan : Halaman rekomendasi untuk Anda menggabungkan beberapa bagian data dengan cerdas menyarankan permainan baru untuk Anda. Anda akan melihat game yang dimainkan teman Anda dan mendapat review yang positif karena mereka telah memainkannya baru-baru ini, game yang mirip dengan game yang baru Anda mainkan baru-baru ini dan juga game-game yang baru Anda lihat-lihat baru-baru ini. Ini adalah cara yang bagus untuk menentukan game apa yang baik Anda mainkan untuk mengisi liburan.

 

STATS

- Lokasi : Store > Stats

- Kegunaan : Anda mungkin sudah mengklik ini sebelumnya dan menemukan grafik pemain Steam dan juga daftar dari 100 permainan  yang dimainkan hari ini, tetapi ini bukan satu-satunya statistik yang bisa Anda temukan. Periksa link untuk Hardware dan software survei Steam untuk melihat bagaimana langkah-langkah Anda melawan rata-rata dari pengguna Steam. Jika Anda berada di urutan belakang, Anda mungkin bisa menyisihkan uang untuk upgrade sehingga Anda dapat bersaing dengan nilai AAA di waktu yang lain. Anda bahkan dapat menemukan banyak data dari Steam pada map interaktif dengan memeriksa statistik download.

 

TOOLS

- Lokasi : Library > Tools

- Kegunaan : Beberapa pengembang game cukup murah hati untuk paket tambahan software game mereka (tetapi untuk beberapa keadaan saja). Steam tidak mengunduh data tambahan secara otomatis. Untuk mendapatkannya, periksa menu Tools. Di sini Anda akan menemukan semua Mod dan Software yang disarankan server dan Anda berhak menggunakannya. Di sini Anda dapat menemukan Creation Kit-nya Skyrim atau Software Developments Kit Civ V. Ini bisa menjadi langkah pertama untuk membuat mod Anda sendiri dan mengunggahnya ke Steam Workshop.

 

SYSTEM INFORMATION

- Lokasi  : Help > System information

- Kegunaan  : Tidak ingat berapa gigabyte RAM yang Anda jalankan? Tidak yakin seberapa cepat prosesor Anda? Semua itu dapat ditemukan di System Information. Steam masuk ke perangkat keras  dan perangkat lunak dan menyajikan datanya dari apapun yang terdeteksinya. Ini agak bertele-tele, tetapi memiliki apa yang Anda butuhkan jika Anda tidak yakin kalau System Requirements tidak layak untuk sebuah game.

 

PLAYERS

- Lokasi  : View > Players

- Kegunaan  : Menu Players berguna untuk menemukan daftar semua orang dan orang yang baru saja bermain dengan Anda di game Multiplayer baik teman atau orang lain. Apakah Anda bermain game Borderlands 2 dan mendapat tim yang sangat baik? Cari profil mereka di sini dan mengirimkan permintaan permainan kepada mereka. Jika Anda menemukan pemain yang kurang mengenakkan Anda juga bisa memblokirnya dari sini.

 

DOWNLOAD PREFERENCE

- Lokasi  : Steam > Setting > Downloads

- Kegunaan   : Apakah Anda berasumsi kalau Anda tidak bisa mengunduh satu game Steam ketika bermain game  yang lain secara bersamaan? Tidak begitu. Dalam menu pengaturan download, Anda dapat beralih pada menu download sambil bermain menghibur diri sambil menunggu unduhan selesai. Anda juga dapat menyesuaikan jendela update otomatis dan juga kecepatan pengunduhan. Hal ini dapat sangat membantu jika Bandwidth agak langka dirumah Anda dan perlu membuat prioritas koneksi di Steam.

 

TAGS

- Lokasi  : For You > Browse All recommended Tags

- Kegunaan  : Fitur Steam yang satu ini masih beta, tetapi pemain telah menambahkan dan menetapkan Tag untuk beberapa bulan ini. Anda mungkin berfikir akan ada Tagging brutal yang terjadi. Bisakah Anda bayangkan Watch_Dog Ubisoft terkualifikasi “Kawaii”. Sebagai contoh, pilih salah satu Tag dan klik Browse All untuk memberikan Anda tampilan yang menyorot beberapa Tag sekaligus. Pencarian akan lebih mudah dengan ini.

 

FAMILY VIEW

- Lokasi  : Steam > Setting > Family > Manage Familiy View

- Kegunaan : Family View memungkinkan Anda membuat UI khusus Steam. Tindakan ini akan mengurangi fitur untuk mencegah anak-anak penasaran dan mengakses hal-hal yang seharusnya tidak mereka sentuh. Anda tidak hanya bisa membatasi mana permainan yang bisa di akses dan aman yang boleh, Anda juga dapat mengunci fitur seperti berbelanja dan Chatting. Ketika ini diaktifkan, cukup lihat ikon di kanan atas dari client Anda. Jika terlihat hijau berarti berada di Family View. Klik dan masukkan empat digit nomer pin Anda untuk mengubahnya menjadi merah dan membuka semua fitur. [RIC]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel