1

Berpetualang Bersama Bugs Bunny dkk dalam Game Looney Tunes Dash!

19 Apr 2015 11:00 8405 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Sebenarnya, permainan tipikal endless run bagi beberapa pengguna, mungkin termasuk Anda cukup membosankan. Saking banyaknya, terkadang kalau ada game dengan tipikal sama malah membuat pengguna malas untuk menginstalnya. Lantas, apa hal ini juga berlaku untuk apa game Looney Tunes Dash! ini? Baiknya, mari simak ulasannya berikut ini.

http://www.plimbi.com - Game Looney Tunes Dash! merupakan satu diantara banyaknya game yang mengusung konsep endless run. Kehadiran game ini semakin memeriahkan persaingan game dengan tipikal lari tiada henti yang memang populer. Dengan membawa karakter terkenal dari dunia kartun Warner Bross, game ini tentu diharapkan akan membuat pengguna tertarik memainkannya.

Sebenarnya, permainan tipikal endless run bagi beberapa pengguna, mungkin termasuk Anda cukup membosankan. Saking banyaknya, terkadang kalau ada game dengan tipikal sama malah membuat pengguna malas untuk menginstalnya. Lantas, apa hal ini juga berlaku untuk apa game Looney Tunes Dash! ini? Baiknya, mari simak ulasannya berikut ini.

 

Looney Tunes Dash!

Looney Tunes Dash! adalah game yang membawa Anda sebagai pemain untuk masuk ke dunia kartun yang terbilang populer. Game ini menawarkan konsep game endless run dengan cara memainkan tokoh terkenal seperti Bugs Bunny untuk berlari di tiap stage yang ada.

Hadir dengan grafis dengan corak warna yang ceria membuat game ini menawarkan keceriaan ketika memainkannya.

 

Deskripsi

Dikembangkan oleh Zynga, Looney Tunes Dash! tampak cukup menjanjikan. Pasalnya, Zynga sudah terkenal sebagai pengembang terkemuka dan banyak game yang telah dibesutnya cukup populer di toko aplikasi. Hal yang sama bisa saja terjadi pada game ini.

Apalagi game ini “menjual” tokoh-tokoh yang diingat oleh para pengguna, termasuk Anda ketika kecil menonton kartun Looney Toones. Kehadiran game ini sendiri memang sudah beredar kabarnya pada September 2014. Saat itu, Zynga mengumumkan akan merilis Looney Tunes Dash! pada akhir 2014.

 

Gameplay

Berbicara gameplay, sudah disebutkan kalau game ini akan mengusung konsep endless run. Artinya, Anda akan disuruh berlari, melompat, menghindari rintangan, dan kontrol lainnya yang umum ditemukan pada sebuah game endless run. Dan memang hal itu melekat sekali pada game ini.

loading loading loading

Tugas kamu tidak hanya berlari, tetapi kamu juga bisa menyelesaikan berbagi misi, mengumpulkan kartu, membuka karakter baru,bahkan membuka episode tertentu yang cukup ikonik. Saat berlari di tiap level, kamu bisa mendapatkan Power-Ups dan membuatmu memiliki kemampuan seperti superhero. Terdengar biasa? Memang, saat menjajal game ini juga tidak ada yang terlalu spesial pada game ini.

 

Level dan Karakter

Ada banyak level tersedia di game ini. Tiap level yang terselesaikan akan membuka karakter baru, objek baru, dan tentu seperti yang tadi disebutkan, membuka episode ikonik seperti Painted Desert ataupun Tweety Neighborhood. Awalnya, Anda akan bermain sebagai Bugs Bunny. Namun, seiring terbukanya karakter lain, Anda bisa berlari menggunakan tokoh Tweety, Road Runner, dan tokoh Looney Tunes lainnya.

Yang mungkin menarik mungkin tiap tokoh membawa kemampuan yang berbeda-beda atau disebut Special Ability. Sehingga ketika memainkan Tweety dan Road Runner akan ada sensasi yang berbeda dan mungkin ini yang membuat satu-satunya game ini menarik.

 

Grafis

Looney Tunes Dash! mengusung konsep grafis kartun 3D. Pengembang tidak mengubah karakter ikonik secara keseluruhan tetapi meramunya menjadi bentuk 3D dalam balutan lingkungan yang berwarna. Meski di beberapa bagian, grafisnya bahkan terlihat kasar hal itu tidak membuat game ini terasa kurang. Namun, grafisnya yang bisa dikatakan tidak terlalu bagus tetapi juga tidak terlalu jelek ini membuat game ini terasa berat dimainkan di perangkat dengan spesifikasi yang tidak terlalu tinggi.

Ketika menjalankan game ini pada perangkat dual core dengan RAM 512MB misalnya, terlihat sekali kurang lancar. Padahal game lain dengan grafis yang lebih baik bisa dimainkan di perangkat tersebut. Hal ini berarti bahwa Looney Tunes Dash! memakan resource yang besar untuk memainkannya dengan lancar.

 

Kesimpulan

Ternyata meskipun dibesut oleh Zynga, Looney Tunes Dash! kurang menarik. Game ini tidak direkomendasikan untuk Anda yang membutuhkan game dengan konsep menantang dan menarik. Bahkan, Anda masih bisa memainkan game endless run lain yang lebih baik dibandingkan ini. Sebenarnya tidak terlalu jelek, hanya saja poin menarik dari game ini tidak terlalu banyak. Meskipun situs Metacritic memberikan skor 3,5/4 pada game ini, tetap saja hal tersebut tidak terlalu berpengaruh.

Mungkin hal ini juga dilandasi karena selera game tiap orang berbeda. Tapi percayalah, endless run jika dikemas dengan cara berbeda tentu akan menghasilkan gameplay yang lebih baik. Jika Anda penasaran, Anda bisa memainkan game ini dan bisa menilai sendiri. Jika Anda menikmatinya, maka mungkin Anda bisa berhibur.

Jika tidak, anggap saja Anda sedang nostalgia dengan kartun masa kecil Anda. Download game ini di Google Play dan iTunes App Store. [HMN]

 

Link download di Google Play Store

Link Download di iTunes

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel