6 Hal yang Bisa Dipelajari dari Kesuksesan Portugal di Euro 2016

11 Jul 2016 08:00 104861 Hits 1 Comments Approved by Plimbi
Belajar dari faktor-faktor yang membuat Portugal sukses di Euro 2016 meski awalnya tak diunggulkan 

sumber gambar via twitter UnivisionSports
 

Perhelatan Euro 2016 telah berlalu. Ajang yang digelar di negeri romantis Perancis itu pun menyisakan banyak cerita menarik, mulai dari tim kejutan semacam Islandia dan Wales, pelatih yang mengundurkan diri, dan juga pemain muda yang bersinar yang jadi incaran klub. 

Tapi satu cerita yang paling menarik adalah tentang kisah perjalanan tim nasional Portugal. Yah, saya berbicara tentang tim nasional dengan sang leader CR7 yang mampu mengalahkan tuan rumah sekaligus salah satu unggulan di Euro 2016, Perancis. 

Betapa tidak, final antara Portugal versus Perancis bukanlah final yang diduga. Banyak orang yang lebih menduga kalau Perancis akan masuk final tetapi akan bertemu dengan tim kuat semacam Jerman, Spanyol, Belgia, atau Italia. Tapi, faktanya bagan turnamen 16 besar Euro 2016 mempertemukan tim unggulan lebih cepat sehingga terjadi pertandingan yang dianggap ‘final kepagian”. 

Tapi, itu berarti Portugal vs Perancis bukanlah sebuah final idaman. Keduanya tim unggulan di grupnya masing-masing. Hanya saja, perjalanan kedunya di penyisihan grup membuat orang tidak menduga kalau keduanya akan bertemu memperebutkan tropi kebanggan Eropa yang diperebutkan empat tahun sekali itu. 

Portugal vs Perancis pun tersaji pada Minggu, 10 Juli 2016, waktu setempat atau Senin dini hari, 11 Juli 2016, waktu Indonesia.  Sebelum pertandingan, banyak yang memprediksi kalau Perancis akan juara dan lebih diunggulkan. Tapi, fakta di lapangan hijau, Portugal menang lewat gol dari pemain no. 9 yakni Eder dengan tendangan kerasnya yang dilesakan dari jarak 30 yard yang tak mampu ditepis kiper Lloris.

Satu gol cukup untuk membuat anak asuh Fernando Santos tersebut merebut gelar bergengsi di Eropa tersebut. Semua pendukung Portugal bersuka cita, termasuk sang kapten, Cristiano Ronaldo yang pada pertandingan hanya mampu bermain 24 menit saja (digantikan karena cedera). 

Portugal kini juaranya. Kemenangan Portugal itu bukan tanpa proses dan usaha meski banyak orang menganggap Portugal hanya beruntung saja. 

Mari coba simak hal–hal penting berikut ini yang bisa jadi pelajaran penting untuk kita semua dalam mencapai sesuatu. 

 

1. “Itik Buruk Rupa” yang Tak Diinginkan Juara 

Kebahagian Portugal menjadi suatu kisah menarik dari gelaran Euro 2016. Sebuah kisah tentang “itik buruk rupa” yang tak diinginkan juara. Beda cerita dengan Wales ataupun Islandia, dua timnas yang memberikan kejutan sehingga sangat diharapkan untuk bisa menang. Mirip seperti keinginan fans, saat tim underdog macam Leicerster City menjuarai Liga Inggris 2015-2016.

Portugal sendiri adalah unggulan di grup F. Tapi, pertandingan yang dilaluinya di grup tidaklah mulus.Tiga pertandingan grup dilalui Portugal tanpa kekalahan sebenarnya tetapi juga tanpa kemenangan. Dalam waktu 90 menit, dalam tiga pertandingan,  Portugal ditahan Islandia 1-1, skor kacamata melawan Austria, dan berbagi gol 3-3 melawan Hongaria.

Hasil tersebut membuat Portugal berada di posisi tiga. Berutung, gelaran Euro 2016 kali ini memungkinkan posisi tiga terbaik lolos ke babak berikutnya. Portugal pun lolos. Tapi lolosnya Portugal dicibir sebagai keberutuntungan dan dianggap “itik buruk rupa” yang tak layak masuk babak berikutnya.

Anggapan “itik buruk rupa” itu justru membuat Portugal mampu bermain disiplin dan tanpa tekanan di babak berikutnya.

Selanjutnya......

Tags Sepakbola

About The Author

Hilman 81
Professional

Hilman

Plimbi Guardian, Blogger yang suka kopi dan teknologi
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel