Aneka Aplikasi Khusus Bagi Penyandang Disabilitas Pendengaran untuk Perangkat iOS

4 Jun 2012 11:30 4426 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Hampir setiap hari para pengguna perangkat iOS seperti iPhone dan iPad dapat terbantu berkat kinerja beragam aplikasi pilihan. Mereka dapat menikmati berbagai fitur hiburan, belajar, layanan sosial, dan penunjang kinerja hanya dalam satu perangkat mobile saja. Kemampuan tersebutlah yang saat ini tengah menjadi topik hanya di antara para ...

Hampir setiap hari para pengguna perangkat iOS seperti iPhone dan iPad dapat terbantu berkat kinerja beragam aplikasi pilihan. Mereka dapat menikmati berbagai fitur hiburan, belajar, layanan sosial, dan penunjang kinerja hanya dalam satu perangkat mobile saja. Kemampuan tersebutlah yang saat ini tengah menjadi topik hanya di antara para pengguna perangkat smartphone.

Para pengembang aplikasi saling bersaing menyediakan kebutuhan digital atas pasar aplikasi yang tengah meningkat. Namun, beberapa pengembang rupanya melihat beberapa konsumen yang memiliki beberapa disabilitas pada bagian tubuhnya pun membutuhkan aplikasi serupa. Tuli, tunarungu, ataupun sebutan publik terhadap orang dengan keterbatasan pendengaran kali ini dapat menikmati beragam aplikasi khusus bagi mereka. Aplikasi itu dapat membantu mereka dalam berkomunikasi, dan menikmati banyak fitur hiburan.

Tap Tap

Aplikasi bernama Tap Tap ini dapat membantu para penyandang disabilitas pendengaran dan yang mengalami gangguan pendengaran untuk merespon suara yang hadir di sekitar lingkungan mereka. Salah satu hal bahaya saat kehilangan pendengaran adalah ketidakmampuan mendengar peringatan. Dengan menggunakan Tap Tap Anda dimungkinkan untuk mendengar reaksi melalui suara. Artinya saat aplikasi ini mendeteksi gangguan ataupun tanda peringatan, Tap Tap akan memerintahkan perangkat iOS Anda untuk bergetar.

Apabila seseorang sedang berbicara ataupun berteriak, maka pengguna aplikasi ini akan mengetahuinya. Anda dapat mengatur sensitivitas aplikasi dan getaran saat merespon suara yang tertangkap. Tap Tap tentunya sangat bermanfaat bagi para penyandang disabilitas pendengaran. Untuk menggunakannya, Anda mengunduh Tap Tap seharga $ 2.99 melalui iTunes di sini.

ASL Dictionary

Penyandang disabilitas pendengaran biasanya memiliki kemampuan komunikasi menggunakan bahasa isyarat. Bahasa isyarat biasanya menggunakan pola komunikasi gestur tubuh dan gerak bibir untuk berkomunikasi. Para penyandang disabilitas pendengaran biasanya menggunakan bahasa ini dengan kombinasi berbagai bentuk, gerak tangan, gerak tubuh, dan juga ekspresi wajah. Salah satu bahasa isyarat yang banyak digunakan adalah bahasa isyarat ASL (American Sign Language). Aplikasi khusus bernama ASL Dictionary ini memiliki sekitar 4.800 simbol kata. Selain itu terdapat pula sistem numerik, simbol, dan banyak lainnya. Selain kata dan kalimat, Andapun dapat mengetahui isyarat untuk waktu, uang, tanggal, dan lainnya. Anda dapat mengunduhnya seharga $ 2.99 di sini.

An Introduction To British Sign Language

Selain bahasa isyarat Amerika atau kerap disebut ASL, ada pula bahasa isyarat lainnya yakni British Sign Language (BSL). Walaupun memiliki bahasa tulisan yang sama, setiap negara rupanya memiliki bahasa isyarat yang berbeda. Namun, ada pula negara dengan bahasa tulisan berbeda dan menggunakan bahasa isyarat yang sama. Di Indonesia sendiri Sistem Isyarat Bahasa Indonesia (SIBI) memiliki kesamaan dengan ASL. Aplikasi yang dikembangkan oleh Style Loft Limited akan mengajarkan Anda beragam cara komunikasi isyarat dalam bahasa Inggris British. Anda dapat mengunduhnya seharga $ 1.99 di sini.

My Smart Hands Baby Sign Language Dictionary

Para orangtua yang memiliki anak dengan kemampuan pendengaran yang kurang, kerapkali harus mengajarkan bahasa isyarat untuk buah hatinya tersebut. Aplikasi ini dapat berada di tangan Anda untuk membantu para orangtua mengajarkan bahasa isyarat Amerika yang mereka butuhkan untuk berkomunikasi. Di dalamnya terdapat banyak video berisi instruksi, tips dan lainnya.

Dengan menggunakan My Smart Hands Baby Sign Language Dictionary untuk perangkat iPhone, iPad, dan iPod Touch ini, Anda akan mendapatkan sekitar 300 isyarat ASL, video berdurasi lebih dari 45 menit, program-program yang dibuat khusus oleh ahli bahasa isyarat, Laura Berg, dan lainnya. Anda dapat mengunduh My Smart Hands Baby Sign Language Dictionary seharga $ 4.99 di sini. Selain itu, pihak pengembang My Smart Hands pun telah menyediakan aplikasi ini dalam versi gratis yang dapat Anda unduh di sini.

Z4 Mobile

Memiliki kemampuan berbahasa isyarat sangat efektif jika dilakukan secara berhadapan dengan lawan bicara. Namun, seringkali para penyandang disabilitas pendengaran sulit untuk melakukan panggilan telepon. Aplikasi khusus yang dikembangkan ZVRS satu ini dapat membantu para penyandang disabilitas pendengaran atau orang dengan keterbatasan pendengaran untuk menerima atau melakukan panggilan telepon dari videophone manapun.

Anda dapat menggunakan perangkat iPhone, iPad dan lainnya untuk berkomunikasi dengan kawan, keluarga, dan kontak yang terdaftar dalam perangkat selamat terhubung dengan WiFi atau jaringan 3G. Untuk menggunakannya, Anda dapat mengunduh Z4 Mobile secara gratis melalui iTunes di sini.

Dragon Dictaction

Dragon Dictaction memang tidak dikhususkan bagi para penyandang disabilitas pendengaran, namun sangat berguna untuk dijadikan alat komunikasi dalam perangkat mobile. Pesaing fitu Siri di perangkat iPhone ini dapat sangat membantu bagi orang-orang yang memiliki kemampuan bicara. Aplikasi Dragon Dictaction akan mentranskripkan kata untuk orang yang memiliki kesulitan untuk mendengar agar dapat membacanya. Walaupun tidak terlalu sempurna untuk kepentingan para penyandangan disabilitas pendengaran, aplikasi yang dikembangkan Nuance Communications ini setidaknya dapat memberikan informasi dan pengertian saat melakukan pembicaraan. Anda dapat mengunduhnya secara gratis di sini. [MS]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel