Cara Pesan Tiket Kereta Api Online dari Handphone Android Anda

29 May 2013 15:00 12441 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Menjelang lebaran atau hari libur long weekend biasanya tiket kereta api laku keras, bahkan tiket pun sudah ludes sebulan sebelumnya untuk tujuan beberapa kota, ini disebabkan karena kebijakan tiket yang bisa dipesan H-90 sebelum keberangkatan. Hal ini mungkin mengharuskan Anda untuk mengetahui cara pesan tiket kereta api online, agar Anda membeli tidak jauh-jauh ke stasiun.

Menjelang lebaran atau hari libur long weekend biasanya tiket kereta api laku keras, bahkan tiket pun sudah ludes sebulan sebelumnya untuk tujuan beberapa kota, ini disebabkan karena kebijakan tiket yang bisa dipesan H-90 sebelum keberangkatan. Hal ini mungkin mengharuskan Anda untuk mengetahui cara pesan tiket kereta api online, agar Anda membeli tidak jauh-jauh ke stasiun.

Kini cara pesan tiket kereta api online tak hanya bisa dilakukan lewat internet atau dibeli di gerai mini store, namun lewat handphone Android Anda saat ini bisa melakukan hal itu. Melalui aplikasi Naik Kereta ini yang akan membantu Anda melakukan pemesanan tiket kereta api dengan mudah.

Deskripsi dan Konsep

Aplikasi Naik Kereta adalah aplikasi Android besutan dari Jefriyanto yang memungkinkan Anda untuk memesan tiket kereta api tanpa harus antri membeli tiket di stasiun. Anda pasti bisa membayangkan antrian tiket kereta api yang panjang ketika hari libur tiba atau jelang mudik lebaran bukan? Belum lagi jika sudah mengantri panjang selama berjam-jam, Anda ternyata kehabisan tiketnya. Hal ini pasti sangat menjengkelkan. Nah, jika datang ke loket dengan aplikasi ini, meskipun mengantri panjang, tentu saja tiket kereta api pasti di tangan.

Anda tak perlu khawatir dengan ‘keaslian’ dari model pemesanan tiket kereta api lewat aplikasi ini, pasalnya aplikasi ini sudah mendapat lisensi langsung dari PT Kereta Api Indonesia.

Desain dan User Interface

Secara desain, aplikasi Naik Kereta terlihat elegan. Pertama membuka aplikasi ini Anda sudah bisa menebak fungsi dari tiap-tiap menu. Memang tak banyak menu, namun dengan begitu fungsi utama dari aplikasi Naik Kereta ini lebih ditonjolkan, sehingga Anda akan tahu di menu mana Anda harus memesan tiket kereta tanpa mencoba satu per satu dari tiap menunya.

Penggunaannya pun terlihat simple, dengan bahasa aplikasi ini berbahasa Indonesia, membuat Anda nyaman. Hanya yang perlu diingat saat menjalankan aplikasi ini, handphone Android Anda harus terhubung dengan WiFi atau paket data Internet.

 

Baca juga :

               Anda Pernah Membeli Tiket Kereta Api Online? Inilah Keuntungan Membeli Tiket Transportasi Secara Online

               Lenovo Vibe K4 Note, Unggulkan Fitur multimedia dan Virtual Reality

 

Menu dan Fitur

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, Anda tak perlu khawatir apakah tiket kereta api yang sudah Anda pesan melalui aplikasi ini akan benar tercatat secara online atau tidak. Karena aplikasi ini sebenarnya adalah partner dari tiket.com, di mana tiket.com sendiri adalah partner resmi dan sudah mendapat izin operasional dari PT Kereta Api Indonesia.

Cara kerjanya simple, ketika Anda memesan tiket kereta api via aplikasi ini bukan berarti Anda tidak membayarnya. Nantinya sebagai konfirmasi pembayaran melalui transfer bank dan mengirim email ke cs@tiket.com ataupun dari menu konfirmasi pembayaran yang tersedia.

Terdapat 5 menu utama dari aplikasi Naik Kereta ini, yakni Pencarian Kereta Api, Keranjang Belanja, Konfirmasi Pembayaran, Twitter @naikkereta dan Twitter @kai121.

Pada menu Pencarian Kereta Api, Anda bisa mencari alternative kereta api yang tersedia untuk keberangkatan dari kota A menuju kota B (sesuai yang Anda inginkan). Keterangan ketersediaan pun lengkap dengan harga, kelas, dan berapa sisa jatah kursi yang tersedia. Pada menu inilah nanti Anda bisa pesan (booking) tiket kereta.

Begitu Anda klik Pesan, maka Anda akan diminta keterangan data Anda. Di sini Anda diharuskan mengisi sesuai identitas Anda, karena ini merupakan prosedur, nama tiket harus sesuai yang ada di KTP atau ID Anda yang lain. Begitu Anda sudah melengkapi data dan klik pesan, maka pada Menu Keranjang Belanja akan ada keterangan tiket yang Anda pesan dan berapa jumlah yang harus Anda bayar.

Metode pembayaran sendiri yakni melalui  transfer Bank (BCA,Mandiri,BNI) dan KlikBCA yang bisa Anda lakukan langsung secara mobile. Setelah Anda melakukan pembayaran, yang harus Anda lakukan adalah mengirim email konfirmasi pembayaran atau langsung menuju menu Konfirmasi Pembayaran.

Menu selanjutnya adalah Twitter Naik Kereta dan Twitter KAI, yang tentunya berisi update dua akun tersebut.

Kesimpulan dan Download

Saat ini memang banyak cara pesan tiket kereta api online yang tak mengharuskan Anda antri dan beli loket di stasiun, Anda bisa memesan secara online lewat laptop dan mengakses situs resmi kereta api, atau mengantri di mini market yang menjual tiket kereta. Namun aplikasi Naik Kereta ini menawarkan hal yang berbeda, yakni memesan tiket kereta secara mobile.

Jika tertarik, Anda bisa langsung mengunduhnya di Google Play. Aplikasi Naik Kereta berukuran 2.3 MB dan bisa Anda unduh secara gratis pada di sistem Androi 2.1 atau di atasnya. [HJ]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel