Tips Agar Mendapat Ide Ketika Hendak Menulis

9 Apr 2016 15:41 2191 Hits 2 Comments Approved by Plimbi
yahh baca artikel diatas ini

Selamat sore sobaters,kali ini saya akan membuat artikel Tips Agar Mendapat Ide Ketika Menulis.baiklah kita mulai, BEKICOT (CHECK IT OUT)

 

  • Biarkan otakmu berimajinasi ketika melakukan sebuah pekerjaan.

       Memang hal tersebut terlihat seperti kita sedang melamun, namun sebenarnya otak kita penuh dengan berbagai adegan dimana sang tokoh fiktif kita sedang hidup dan melakukan berbagai kegiatan. Dan saya sering sekali melakukan kegiatan melamun penuh imajinasi ini ketika sedang mencuci piring atau ketika saya sulit untuk tidur. Hal itu cukup membantu menambah sederetan alur cerita dan konflik untuk novel yang sedang saya garap. Jadi mulai sekarang melamunlah untuk sesuatu yang positif seperti ini.

  •  Membaca

       Membacalah ketika sobat mulai kehabisan ide. Hindari bacaan yang menurut sobat gaya tulisannya kurang bagus. Karena menurut pengalaman, ketika kita membaca sebuah cerita novel, cerpen, atau karya-karya fiksi lainnya kemudian kita menulis sebuah cerita setelahnya, kita akan mengikuti gaya tulisan dari bacaan yang tadi kita baca. Nah, gawat kan?.

  • Menonton sebuah drama atau video music.

         Hal ini sering dilakukan ketika saya sedang mencari sebuah ide yang bagus. Saya selalu menonton drama Korea, dan hal itu cukup membantu untuk mencari sebuah ide yang keren dan bagus. Atau saya akan menonton sebuah video music, ada banyak sekali adegan yang bisa dijadikan sebuah cerita.

     Tapi bukan berarti kita harus mengambil semua jalan ceritanya dan menuangkannya dalam cerita yang kita buat karena itu disebut juga sebagai plagiat. Ambil beberapa ide utama dari cerita drama atau video music tersebut, kemudian kembangkan lagi menjadi sebuah cerita yang baru. Hal tersebut bisa dikatakan sebagai terinspirasi.

          Jadi jangan jadikan kegiatan menonton drama atau video music sebagai suatu yang sia-sia saja untuk mengisi waktu luang, jadikan moment seperti itu untuk mencari ide-ide yang baru.

  • Dengarkan lagu dengan genre yang sobat sukai.

       Hal ini sangat bagus ketika sobat sedang menulis atau mencari sebuah ide. Saya sering memutar lagu dengan genre RnB, karena hal tersebut cukup membantu untuk membangun mood dan memunculkan berbagai inspirasi ketika sedang menulis.

  • Lakukan pengamatan dan tulis apapun hal yang menarik ketika sedang berada di luar rumah.

Amati lingkungan sekitar sobat, jadikan sebuah ide jika sobat melihat sesuatu yang menarik.

  • Menulis saja.

       Paksalah diri untuk tetap menulis. Apapun yang sobat alami tulislah. Jangan pedulikan jika tulisan sobat masih banyak kesalahannya. Biarkan mengalir apa adanya. Karena menjadi penulis hanyalah tentang bagaimana menulis, menulis, menulis dan menulis. Tulis apapun yang sobat mau, bisa jadi saat itu ide akan muncul.

  •   Peka terhadap lingkunganâ 

            Ciri-ciri makhluk hidup kali ya, haha. But well, menurut saya pribadi semua hal yang kita lihat, yang kita dengar, atau yang kita rasakan sekalipun bisa jadi bahan tulisan. Menulislah karena kamu ingin menulisnya.â

  • Pastikan Badan Bersih Dan Segar, Sehingga Semangat Untuk Mulai Menulis

  • Mencari Tempat Dan Suasana Yang Nyaman Untuk Menulis

  • Menciptakan Sudut Nyaman Untuk Memulai Berimajinasi

  • Meletakkan Meja Kerja Menghadap Jendela Di Mana Kamu Bisa Melihat         Sesuatu Yang Hijau Atau Langit

  •  Menulis Di Kafe Sambil Mendendengarkan Musik

  • Buat Mind Map Atau Rencana Apa Yang Akan Kamu Tulis Dan Lakukan Riset Untuk Tulisanmu

  • Teruslah Menulis Tanpa Memikirkan Pendapat Orang Lain Tentang Tulisanmu. Menulislah Untuk Dirimu Sendiri.

 

      1. Cari tahu kisah hidup teman

       Banyak mengobrol dengan teman-teman, tetangga, keluarga, dan orang-orang sekitar sobat karena siap tahu mereka punya kisah hidup yang menarik untuk sobat angkat. Seleksi lalu pilih yang mana yang paling bagus. Artikel sobat bakal terkesan hidup kalau diangkat dari kisah nyata.
 

      2. Dengarkan Lagu Mellow

       Lagu slow, mellow yang berirama lembut dapat meningkatkan konsentrasi menggali ide dan mengantarkan sobat ke alam imajinasi. Percaya, malam-malam sepi sobat dengarkan lagu slow favorit dan pastinya ide langsung mengalir lancar entah karena imajinasi atau menerjemahkan cerita dalam lagu itu.

       3. Pergi ke Tempat Baru

       Travelling, nggak usah sampai ke luar negeri, pantai di ujung pulau aja sudah cukup kok. Selain ide, sobat bisa dapat setting baru untuk cerita.
 

      4. Browsing Hal-hal baru

 

       Hey, sekarang jaman sudah maju.  Apa sih yang nggak ada di internet? Beribu web dikunjungi untuk menemukan cerita yang diluar dugaan. Tapi ingat, nggak boleh COPY PASTE.

       5. Lihat-lihat Foto Lama

       Dengan memandangi foto lama, misalkan foto masa kecil atau masa SMA, disitu sobat akan menemukan keunikan yang bisa sobat angkat jadi cerita. Misalkan dulu waktu SMA pernah ikut lomba fashion show lalu jatuh di panggung. Hal lucu itu bisa jadi cerita loh!
 

     6. Angkat Kisah sobat Sendiri

     Punya kisah nggak enak atau indah sama mantan? Tulis aja di cerita sobat. Seenggaknya sobat bisa lebih lega karena perasaanmu tercurahkan.

    7. Tulis

     Begitu ada ide, langsung tulis di notebook paling tidak out line nya aja. Nanti langsung kembangkan sebelum ide itu hilang.

Baiklah sobaters yang ada dirumah maupun di warnet ,,sekian dari saya, jika terdapat kesalahan mohon maaf ya  mkasihhh

Tags

About The Author

Miguel_Francisco 37
Ordinary

Miguel_Francisco

Saya adalah pelajar SMAN 1 Muara Teweh kelas X TTL: Pontianak, 9 Oktober 2000 Cita-cita: Menjadi TKI di luar negeri Mohon bimbingannya dalam menulis
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel