Daftar Tombol Akses Cepat Pada Hp BlackBerry Z10

13 Jul 2013 13:00 11427 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

nyatanya masih banyak pengguna hp BlackBerry Z10 ini harus beradaptasi cukup lama agar bisa menjelajahi semua fungsi dan kecanggihannya. Berikut ini adalah tips memanfaatkan fitur hp BlackBerry Z10 untuk akses cepat.

Popularitas smartphone BB10 tentunya masih sangat kemilau dalam dunia teknologi, hal ini membuat para pengguna merasa gagah dan bergengsi ketika menggunakan smartphone mewah ini. Namun nyatanya masih banyak pengguna hp BlackBerry Z10 ini harus beradaptasi cukup lama agar bisa menjelajahi semua fungsi dan kecanggihannya.

Jadi bagaimana Anda menggunakannya dan apakah ada trik yang tepat agar dapat beradaptasi dengan cepat? Berikut ini adalah tips memanfaatkan fitur hp BlackBerry Z10 untuk akses cepat.

Bantuan Otomatis

Ada banyak cara dalam BB10 untuk membantu Anda ketika menggunakan kinerja keyboard dalam pengetikan dan kemudian menyesuaikannya dengan kenyamanan. Anda dapat menyesuaikan apa yang diinginkan dengan keyboard pada BB10 ini dengan memasuki fitur Settings> Language dan Input> On-Screen Keyboard dan memilih menu Bantuan Otomatis. Pada pengaturan ini, Anda dapat menyesuaikan segala keinginan sesuai dengan kenyamanan pengetikan pada hp BB10 ini.

Lihat gambar yang terakhir diambil

Sama seperti Android dan iOS yang selalu menampilkan foto terakhir yang Anda ambil dan ditampilkan di sudut kiri bawah layar ponsel. Hal ini juga terdapat pada fitur BB10, Anda dapat melihat foto terakhir pada bagian kiri bawah layar atau fitur galeri juga memperbesar gambar dengan menggulirnya ke arah bagian kanan atas ponsel.

Pinch to Zoom

Anda dapat menggunakan kedua jari Anda untuk melakukan pembesaran gambar maupun mengecilkan gambar.

Mengubah pengaturan kamera

Memang tidak begitu banyak hal yang dapat dilakukan dalam pengaturan kamera pada BB10, namun Anda dapat mengubah rasio aspek dan scene mode. Untuk melakukannya, tekan pada tiga titik di sudut kanan bawah layar dan Anda dapat melakukan pengaturan pada fitur tersebut.

Tombol volume sebagai tombol pengambilan gambar

Salah satu dari tombol volume dapat digunakan sebagai tombol shutter ketika ponsel Anda dalam mode kamera.

Browser

Dengan browser yang cepat dan banyak hal yang dapat digunakan untuk mengelola pengaturan browser membuat hp BlackBerry Z10 ini sangat nyaman digunakan untuk menjelajahi dunia maya.

 

Baca juga :

                   Apa Saja Perbedaan BlackBerry Z30 dan BlackBerry Z10?

                   Ingin Membeli MicroSD? Lihat dulu Harga MicroSD di Bulan Mei 2016 ini

 

Aktifkan Adobe Flash

BB 10 browser juga memiliki Adobe Flash, tetapi Anda harus menyalakannya terlebih dahulu jika ingin menggunakannya. Untuk melakukan hal ini, buka aplikasi peramban, tekan pada tiga titik di sudut kanan bawah layar dan kemudian pergi ke Pengaturan > Tampilan dan Tindakan. Anda dapat mengaktifkan Adobe Flash pada pengaturan tersebut.

Menggunakan private browsing

Sebagian orang ingin tetap menjaga privasinya dari tangan-tangan yang tidak bertanggung jawab. Jika Anda ingin menjaga privasi, Anda dapat membuka Pengaturan > Privasi dan Keamanan > Private Browsing. Tidak hanya menjaga privasi, di dalam pengaturan ini Anda juga dapat mengatur segala kebutuhan dalam menjelajahi dunia maya termasuk ke pada tingkat kecepatan yang diinginkan.

Membuat bentuk font lebih besar

Anda dapat masuk ke fitur Pengaturan > Tampilan dan Tindakan > Standar Ukuran Font dan atur ukuran font sesuai dengan kenyamanan Anda. Ukuran huruf ini juga akan teraplikasikan pada browser.

Berbagi halaman ke Twitter

Anda hanya cukup menekan ikon tiga titik, kemudian tekan Share, dan pilih apa saja yang ingin Anda kirimkan pada akun Twitter.

Membuat shortcut di layar awal ke situs favorit

Terlebih dahulu buka halaman situs favorit Anda, kemudian tekan pada ikon tiga titik dan tekan Add to Home Screen, setelah itu Anda dapat menamai situs favorit Anda dan Simpan. Setelah langkah ini dilakukan, Anda dapat melihat situs favorit Anda di halaman utama.

BBM

Aplikasi atau fitur BBM BlackBerry Messenger  pada smartphone ini memiliki banyak hal baru termasuk video call dan mengirimkan hal-hal lainnya dengan menggunakan aplikasi BBM.

Membuat panggilan video

BBM pada BB10 dapat digunakan untuk video call, untuk membuat panggilan ini Anda dapat memilih kontak atau masuk ke percakapan pada BBM dan tekan tombol kamera hijau di sudut kanan atas. Setelah itu Anda dapat melakukan video call menggunakan BBM. [NRZ]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel