LG D2343 3D, Monitor Seri Terbaru Yang Mewah dan Profesional

26 Apr 2013 09:00 2530 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
LG baru saja merilis produk terbaru di keluarga *display products* yang telah lama digandrungi yaitu seri D2343 pada barisan terdepan keluarga monitor 3D di katalognya. Sebagai monitor kelas tiga dimensi, tentu monitor LG D2343 3D bisa dikatakan sangat mapan dalam hal performa, namun semapan apa performa yang diusungnya? Berikut reviewnya.

Siapa yang tidak mengenal LG, vendor besar ini terkenal dengan produknya yang mapan dan terjangkau. Kabar baiknya, LG baru saja merilis produk terbaru di keluarga display products yang telah lama digandrungi, LG meluncurkan inovasi terbarunya tersebut sebagai seri D2343 pada barisan terdepan keluarga monitor 3D di katalognya. Sebagai monitor kelas tiga dimensi, tentu monitor LG D2343 3D bisa dikatakan sangat mapan dalam hal performa, namun semapan apa performa yang diusungnya? Berikut reviewnya.

Dijelaskan melalui situs resinya bahwa D2343 3D dibekali layar LCD IPS berdimensi 23” dengan resolusi layar Full HD 1920 x 1080 pixels. Monitor ini memiliki aspect ratio sebesar 16:9, contrast ratio (DFC) mencapai 5.000.000:1, serta response time sekitar 5ms, sementara tingkat brightness-nya mampu mencapai 250 cd/m2 pada level maksimum. Selain itu, viewing angle yang diusungnya adalah 170°/160° (CR >10). Ini merupakan kilas spesifikasi yang diusung oleh monitor LG D2343 3D, apabila ditilik lebih dekat D2343 3D menghadirkan desain yang istimewa. Ketebalan bodi terbilang sangat tipis dengan sudut sikunya yang melengkung halus dan sudut pada setiap sisinya di desain dengan lengkungan tegas yang memberikan kesan artistik dan mewah. Belum lagi ditambah dengan kontur permukaan pada sisi bagian belakangnya yang membentuk susunan segitiga berukuran beberapa millimeter membuatnya semakin tampak profesional. Sementara untuk warnanya, seluruh bezel D2343 dilumuri oleh warna hitam doff yang menawan.

Pada bagian bezel monitor LG ini akan didapati sederetan tombol fisik yang masing-masing memiliki fungsi berbeda, namun terbagi menjadi 2 kategori yakni tombol pengaturan dan tombol power. Tombol power terlihat memiliki ukuran paling besar dan memiliki sebuah lampu led berwarna merah, serta berada pada barisan paling kiri dari tombol lain. Sedangkan untuk sisi bagian belakang, akan ditemui beberapa fitur yaitu Audio output, HDMI port, DVI input, D-sub, dan DC-IN. Untuk berdiri tegak, D2343 mengandalkan tiang persegi panjang yang bertumpu pada penampang berbentuk trapesium, yang dipoles dengan warna hitam pada permukaan atasnya. Tidak berbeda dengan monitor lain, tilt pada D2343 3D dapat diatur mulai dari +20° hingga -5°.

Apabila ditelusuri lebih dalam, LG D2343 memiliki kemampuan menampilkan kontras dan gamut yang cukup sempurna. Monitor ini juga mampu memberikan detail warna yang tajam dengan akurasi yang tinggi sehingga akan memberi kepuasan tersendiri bagi pengguna yang menggunakannya untuk bermain game, terutama game-game berresolusi tinggi. Sementara untuk 8viewing angle*-nya, monitor LG ini akan sangat nyaman di pandang dari berbagai sudut pandang tanpa mengurangi ketajaman warna pada layar, pengguna dapat melihat tampilan layar pada sudut pandang vertikal sebesar 160° dan horizontal 150°. Bagi pengguna yang biasa menonton film bersama dengan keluarga atau kerabat, tidak perlu khawatir dengan jangkauan sudut pandang yang diberikan oleh D2343 3D, dapat dipastikan semua yang ada didalam ruangan bisa menonton dengan nyaman dan puas.

Selain itu, monitor LG D2343 juga dibekali dengan performa response time yang cukup baik, pengguna dapat memutar bermacam film dengan frame rate maksimal dikisaran 30 fps. Memutar video atau game di atas frame rate tersebut masih memungkinkan untuk dilakukan, namun resiko ghosting akan sangat mungkin terjadi. Selain performa engine yang tangguh, rupanya D2343 3D juga memiliki tingkat konsumsi daya yang paling hemat dibandingkan monitor 3D keluaran lain. Penggunaan monitor pada pengaturan kecerahan yang normal, hanya memakan daya listrik sekitar 15 watt, dan pada kecerahan level tinggi hanya sekitar 22 watt konsumsi daya.

LG D2343 3D memiliki kemampuan performa yang tangguh dan prima dimana monitor ini mampu memberikan contrast ratio dengan kapasitas warna yang sangat baik dan tajam. Selain ukurannya yang super tipis memberikan kesan berbeda yang bisa dibanggakan. Satu hal yang paling luar biasa adalah tingkat konsumsi daya yang sangat efisien aka hemat, hal tersebut sangat mendukung gerakan Go Green yang gencar dilakukan masyarakat saat ini. Sedangkan untuk kekurangan, mungkin hanya pada tingkat response time yang dimilikinya, pengguna akan sangat mungkin mendapati ghosting pada saat memutar video atau game dengan frame ratio mencapai 60 fps. Meskipun demikian, pada penggunaan normal monitor LG D2343 sangat mapan untuk memenuhi kebutuhan komputerisasi sehari-hari, baik di rumah, kantor, toko, dan lain sebagainya. [HRS]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel