Camcorder Samsung HMX-W300 - Kamera Tahan Air Buatan Samsung (Part 2)

10 Apr 2013 15:30 2474 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Lanjutan dari Artikel Sebelumnya : **Review Camcorder - Samsung HMX-W300 (Part 1)** ##Fitur## Jika Anda tidak mencari camcorder tahan air, maka Anda mungkin tidak harus mencari tahu mengenai HMX-W300 sama sekali. Samsung berhasil memperoleh perhatian kami tahun lalu dengan HMX-W200, dan HMX-W300 lebih baik. Camcorder ini dapat digunakan lebih dalam di air (enam kaki), memiliki desain tombol yang lebih baik, dan memiliki beberapa fitur bagi pengguna. Yang tidak dimiliki oleh camcorder adalah kontrol manual exposure, sehingga jika Anda menginginkan model yang menawarkan lebih banyak kontrol pada gambar, Anda harus mencari camcorder lain.

Lanjutan dari Artikel Sebelumnya : Camcorder Samsung HMX-W300 - Kamera Tahan Air Buatan Samsung (Part 1)

Fitur

Jika Anda tidak mencari kamera tahan air, maka Anda mungkin tidak harus mencari tahu mengenai HMX-W300 sama sekali. Samsung berhasil memperoleh perhatian kami tahun lalu dengan HMX-W200, dan HMX-W300 lebih baik. Camcorder ini dapat digunakan lebih dalam di air (enam kaki), memiliki desain tombol yang lebih baik, dan memiliki beberapa fitur bagi pengguna. Yang tidak dimiliki oleh camcorder adalah kontrol manual exposure, sehingga jika Anda menginginkan model yang menawarkan lebih banyak kontrol pada gambar, Anda harus mencari camcorder lain.

Fokus Manual

Pada model ultracompact seperti W300, kami jarang mengharapkan memperoleh kontrol fokus, apalagi kontrol fokus manual. W300 memang memiliki sistem fokus otomatis yang dasar, berganti antara makro dan focal length biasa, tetapi tidak memiliki metode untuk mengendalikan fokus secara manual.

Manual Exposure

Anda tidak akan menemukan pengaturan shutter speed, appertue, atau kontrol lebih pada camcorder kecil ini, tetapi Anda dapat mengubah kompensasi backlight dan mematikannya secara manual. Ini adalah pilihan exposure manual sejauh ini pada W300.

Pengaturan Lainnya

Mengingat kurangnya kontrol fokus dan exposure, kami terkejut menemukan beberapa kontrol manual lainnya di HMX-W300, termasuk seperangkat pilihan pengaturan white balance. Anda tidak dapat mengatur white balance secara manual pada camcorder, tetapi Anda dapat memilih pilihan daylight, cloudy, fluorescent, dan tungsten. Beberapa pilihan tersebut membantu meningkatkan keakurasian warna dengan margin yang signifikan dalam tes video kami. Akan tetapi, untuk pengambilan di luar ruangan, Anda mungkin akan baik-baik saja dengan pengaturan white balance otomatis.

Dan jika Anda menuju ke filter dan efek digital, Anda dapat mengeksplorasi Smart Filter dari Samsung pada HMX-W300. Terdapat pilihan vignetting, fish-eye, retro, classic, negative, dazzle, noir, dan western look pada camcorder ini. Tetap perhatikan bahwa ini bukanlah pengaturan gambar yang profesional, hanya merupakan efek digital. Namun bukan berarti pilihan tersebut tidak akan menghadirkan kesenangan untuk Anda.

Kontrol Otomatis

Terdapat beberapa kontrol otomatis yang khusus pada W300 yang dapat membantu untuk situasi pemotretan tertentu. Ada pilihan face detection yang mencoba mempertahankan fokus dan eksposur pada wajah yang terdeteksi oleh W300, ada pengaturan backlight compensation, dan ada tombol mode waterproof yang mengoptimalkan pengaturan untuk pemotretan bawah air. Anda tidak harus menyalakan mode waterproof ketika merekam di bawah air, namun mode pasti akan membuat video bawah air Anda terlihat lebih jernih.

Selain mode waterproof, Anda tidak data memilih mode scene spesifik pada HMX-W300. Namun, camcorder ini memiliki scene mode yang berfungsi secara otomatis berdasarkan situasi pengambilan gambar. Misalnya, mode malam akan menyala saat W300 mendeteksi intensitas cahaya yang rendah, tetapi Anda tidak dapat mengatur untuk menyalakan atau mematikan mode ini.

Kontrol Audio

Tidak ada kontrol audio manual dan tidak ada input mikrofon eksternal yang tersedia di Samsung W300. Ada mikrofon stereo pada badan camcorder, dan mikorofon tersebut dapat merekam suara di bawah air (hanya saja hasilnya tidak terlalu baik).

Pengeditan

Anda tidak dapat berbuat banyak dalam mode pemutaran kembali selain menghapus klip video, melindungi klip Anda, atau menandai klip untuk diunggah. Dengan menekan tombol share, video dapat diunggah dengan mudah, tetapi Anda tetap membutuhkan koneksi ke komputer untuk menyelesaikan transisi.

Kesimpulan

Jika Anda berencana untuk menghabiskan kurang dari $ 200 untuk camcorder, Anda tidak bisa mendapatkan produk yang jauh lebih baik dari Samsung HMX-W300. Camcorder ini sangat mudah digunakan, memiliki desain tahan air, dan kualitas gambar yang sangat baik untuk camcorder dengan ukuran dan harga yang ditawarkan. Camcorder ini tidak untuk cocok untuk orang yang benar-benar menginginkan kualitas gambar yang sangat tinggi, dan juga bukan untuk orang-orang yang membutuhkan akses ke kontrol manual. Ini adalah camcorder saku sederhana yang sangat bagus untuk merekam kegiatan di kolam renang atau selama piknik dengan anak-anak Anda.

W300 ini juga tidak memiliki upgrade signifikan dibandingkan camcorder ultracompact tahan air keluaran sebelumnya dari Samsung, HMX-W200. Akan kami perjelas, jika Anda telah memiliki fungsi camcorder W200, Anda tidak perlu mengupgrade camcorder lama Anda. Pembaruan yang dilakukan oleh Samsung pada W300 cukup minimal, meskipun demikian kami tetap menghormati hal tersebut. Camcorder baru yang aman digunakan di dalam air dengan kedalaman enam kaki, memiliki desain tombol yang lebih tahan air, dan memiliki beberapa kontrol tambahan (seperti pilihan white balance). W300 ini tidak menjadi perintis di pasar camcorder tahan air, tapi sejauh ini camcorder inilah yang terbaik di kelasnya, dan produk ini meneruskan keberhasilan yang dimulai oleh Samsung W200 tahun lalu.

Jika Anda ingin menghabiskan uang sedikit lebih banyak, katakanlah di kisaran harga $300 - $400, dan Anda lebih menginginkan fungsi pengambilan foto di bawah air dan bukan pengambilan video, Anda harus mengecek ulasan kamera tahan air 2012. Semua kamera tahan air tersebut memiliki kinerja lebih baik dibandingkan W300 dalam hal pengambilan foto, dan banyak di antara kamera tersebut yang juga menawarkan perekaman video. Namun, Anda bias saja menghabiskan uang dua kali lebih banyak untuk memperoleh kamera tahan air yang baik dibandingkan Samsung W300, sehingga Anda juga harus mempertimbangkan biaya yang akan Anda keluarkan.[HAM]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel