1

Wow, 33 Persen dari Aplikasi Android Terancam Malware

7 Aug 2012 08:00 2045 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Berita tidak sedap baru-baru ini menghembus mengenai aplikasi Android yang dikabarkan bahwa perangkat komunikasi dengan system operasi Android berpotensi mengalami gangguan. Hal ini diakibatkan meningkatnya serangan dari infeksi *malware* yang terdapat pada aplikasi-aplikasi untuk smartphone khususnya Android.
Berita tidak sedap baru-baru ini menghembus mengenai [**aplikasi Android**](http://www.plimbi.com/news/10317/wow-33-persen-dari-aplikasi-android-terancam-malware "Wow, 33 Persen Dari Aplikasi Android Terancam Malware") yang dikabarkan bahwa perangkat komunikasi dengan system operasi Android berpotensi mengalami gangguan. Hal ini diakibatkan meningkatnya serangan dari infeksi *malware* yang terdapat pada aplikasi-aplikasi untuk [smartphone](http://www.plimbi.com/review/1692/aha-touch-dan-android-smartfren-wide-smartphone-android-cdma-yang-beredar-di-indonesia "AHA Touch Dan Android Smartfren Wide - Smartphone Android CDMA Yang Beredar Di Indonesia") khususnya Android. Kabar ini berasal dari sebuah perusahaan [operator](http://www.plimbi.com/review/1910/nikmati-layanan-operator-seluler-di-indonesia-khusus-ramadhan "Nikmati Layanan Operator Seluler di Indonesia khusus Ramadhan") asal Inggris yang merilis data tentang aplikasi Android yang berisikan beberapa jenis *malware*. Dikabarkan bahwa dari 1000 aplikasi Android yang sudah dianalisa sepertiganya ditemukan *malware* baik yang sudaj aktif ataupun belum. Bahkan konon hamper seluruh perangkat Android sudah terinfeksi *malware*, walau belum diketahui program asing tersebut akan memiliki efek buruk atau tidak terhadap system perangkat Android tersebut. Hal yang ditakutkan dari adanya *malware* ini adalah gangguan terhadap aplikasi-aplikasi yang penting semisal system [GPS (Global Positioning System)](http://www.plimbi.com/review/3025/blackberry-bold-9650 "Ponsel Ber-GPS Pilihan untuk Anda - Blackberry Bold 9650 VS Samsung Galaxy Gio"). Dikhawatirkan dengan adanya malware maka fungsi dari GPS ini terganggu sehingga hal-hal yang menyangkut keamanan dan keselamatan pengguna GPS dari perangkat Android ini dapat terganggu. Apalagi bila *malware* yang beredar tersebut bisa memberikan informasi tentang pengguna GPS sehingga bisa dimanfaatkan pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab. Belum diketahui asal dari masuknya *malware* itu sendiri. Walaupun seperti yang kita ketahui bahwa perangkat Android memang mampu mengunduh aplikasi dari sejumlah situs dan toko aplikasi diluar situs resmi [aplikasi](http://www.plimbi.com/review/3037/aplikasi-iphone "Lima Aplikasi iPhone untuk yang Hobi Jogging") seperti Google Play Store. [RR]
Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel