Tak Ada Alasan Untuk Gaptek Studi, Semua Pekerjaan Perlu Digital Skill

15 Jul 2021 09:26 2141 Hits 3 Comments Approved by Plimbi

Tak Ada Alasan Untuk Gaptek Studi, Ungkap Semua Pekerjaan Perlu Digital Skill

Siapa yang masih membutuhkan bantuan sekretaris untuk membuat undangan atau guna bergabung dengan online meeting ? Atau siapa yang masih gagap dalam menggunakan aplikasi file sharing ? Dan masih sangat asing dengan presentasi online ? Jika anda mengacungkan jari maka saatnya bagi anda untuk belajar menguasai digital skill. Karena penelitian dari European Commission mengungkapkan bahwa dengan adanya transformasi digital yang marak tumbuh saat ini menjadikan semua jenis pekerjaan membutuhkan keterampilan digital bahkan untuk pekerjaan non kantoran.

Dari penelitian tersebut di atas ditemukan bahwa kegiatan ekonomi yang berlangsung secara digital telah mampu mengubah cara orang bekerja, yang ujung-ujungnya membutuhkan keahlian digital agar andal dalam mengerjakan pekerjaannya dengan bagus. Bahkan ini sudah menguasai bidang-bidang yang selama ini seolah-olah tak bersentuhan dengan teknologi misalnya pertanian, sudah mulai memakai teknologi tertentu agar hasil pertanian menjadi semakin optimal.

Para petani modern sudah mulai terbiasa memakai teknologi guna meningkatkan produktivitas tanamannya antara lain untuk mengukur kesehatan tanaman dan tanah. Banyak pula perusahaan-perusahaan perkebunan yang mengaplikasikan drone guna mendapatkan areal view.

Apabilqa anda tidak ingin ketinggalan dan ingin juga menampilkan performa terbaik maka jangan ragun untuk menguasai digital skill. Saat ini belajar apa pun sudah bisa dilakukan via internet.

Di bawah ini kami berikan beberapa skill yang dibutuhkan mahasiswa/wi tingkat akhir guna dipakai untuk meniti karir di kantor-kantor pilihan, antara lain sebagai berikut :

1/ Kemampuan berbahasa yang lancar dan aktif.

Kemampuan berbahasa adalah menjadi salah satu bagian dari skill mahasiswa/wi yang wajib diasah sejak dini yaitu penguasaan Bahasa Indonesia yang baik dan benar juga bahasa-bahasa asing lainnya. Skill bahasa asing jelas akan sangat membantu mereka dalam mencari pekerjaan apalagi jika ingin bekerja di perusahaan-perusahaan asing. Semakin bagus bahasa asingnya maka peluang bekerja semakin banyak.

Apabila menginginkan lanjut studi, bahasa asing pun akan memudahkan mereka guna mendapatkan bantuan beasiswa/wi/. Lalu bagaimana dengan kemampuan Bahasa Indonesia yang baik dan benar akan menunjukkan bahwa mereka adalah sebagai seseorang yang berkepribadian menarik, baik hati, simpatik dan tentunya mudah diterima di semua lingkungan terutama lingkungan kerja.

2/ Melakukan komunikasi dan kolaborasi.

Kemampuan untuk berpikir abad ke-21 menuntut masing-masing orang untuk bisa berpikir secara komunikatif dan kolaboratif dalam berinteraksi dengan orang lain. Skill ini sangat dibutuhkan di dunia kerja dan menjadi salah satu dari bermacam-macam soft skill yang wajib dikuasai. Komunikasi yang baik dengan sebuah tim kerja ditambah kemampuan berkolaborasi dalam melakukan hal-hal yang inovatif akan membuat daya saing pribadi menjadi semakin lebih unggul.

Mahasiswa/wi penting dalam mengasah skill tersebut. Caranya adalah dengan bisa belajar sejak berada di lingkungan kampus untuk berkomunikasi dan membuat kolaborasi secara organisasi dengan banyak pihak. Nantinya setelah di dunia kerja, mereka akan lebih mudah berinteraksi dengan orang lain dengan memakai skill tersebut.

3/ Kemampuan penguasaan teknologi internet.

Bagi mahasiswa/wi yang terlahir dari generasi milenial, penguasaan teknologi merupakan skill yang wajib diasah. Apa saja misalnya skill penguasaan teknologi yang wajib dikuasai ? Beberapa contohnya adalah sebagai berikut : skill sosial media, skill internet marketing, skill edit video dan foto, skill blogging, dan lain sebagainya.

Beberapa skill tersebut bahkan sudah menjadi lowongan kerja dengan rata-rata menyediakan gaji yang besar. Tak harus dari jurusan terkait, skill-skill tersebut bisa dengan mudah dipelajari secara otodidak jika mereka mau berlatih dan mengasah kemampuan dengan perangkat teknologi yang tersedia.

4/ Kemampuan kepemimpinan.

Tidak semua orang mempunyai skill kepemimpinan, tetapi jika mahasiswa/wi tersebut mengasah bakat tersebut sejak dari kampus maka ketika lulus kuliah akan menjadi semakin mudah untuk dikuasai. Berlatih kepemimpinan di organisasi-organisasi kampus juga bisa membantu menumbuhkan bakat yang satu ini. Saat mereka menguasai dan memiliki skill yang satu ini, maka kemampuan bicara juga secara otomatis akan menjadi lebih bagus.

Memimpin adalah sebuah seni, skill yang bisa dipelajari berdasarkan atas pengalaman. Perusahaan akan sangat senang jika mendapatkan karyawan yang memiliki skill ini sehingga bisa lebih dipercaya dalam menangani sebuah pekerjaan ataupun job-job tertentu.

Demikian kami menjelaskan dengan singkat tentang sebuah artikel berjudul ‘Tak Ada Alasan Untuk Gaptek Studi, Ungkap Semua Pekerjaan Perlu Digital Skill’ yang kami rangkum dari berbagai sumber berita. Semoga bermanfaat bagi para pembaca artikel ini.

About The Author

Utamii 67
Expert

Utamii

Suka membaca dan menulis
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel