Rivalitas Manchester United – Liverpool: Apa yang Membuat Hubungan Kedua Klub Panas?

26 Jan 2016 13:00 13771 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Bukan berfokus hanya pada panasnya laga, tetapi juga ke sejarah dan catatan yang ditorehkan kedua klub agar bisa menambah kecintaan pada klub kesayangan Anda.

Hampir semua tim sepak bola memiliki rivalitas tingkat tinggi, melebihi rivalitas dengan klub-klub lain. Mengapa ini terus hidup? Selain karena memang sejarah yang membawa laga rivalitas sangat panas, secara ekonomi rivalitas seperti ini menguntungkan.

Pada kesempatan ini kita akan membahas rivalitas Manchester United dan Liverpool. Bukan berfokus hanya pada panasnya laga, tetapi juga ke sejarah dan catatan yang ditorehkan kedua klub agar bisa menambah kecintaan pada klub kesayangan Anda.

 

Rivalitas kota

Sebelum adanya Liverpool FC dan Manchester United, dua kota ini sudah bersaing ketat soal ekonomi dan industri. Manchester United kota yang lebih padat dibanding Liverpool pada abad 18 dan memegang peran penting di utara Inggris.

Akhir abad 18 Liverpool mulai tumbuh sebagai kota pelabuhan dan keberhasilan pabrik kapas di sana. Pada abad ke-19 dan 20 kota ini dianggap kota kedua Kekaisaran Inggris. Dari sinilah bibit-bibit rivalitas muncul.

 

Rivalitas di awal pembentukan

Manchester United dibentuk di Newton Heath pada 1878, saat itu namanya Newto Heath LYR F.C sedangkan Liverpool pada 1892 setelah perpecahan Everton dengan presiden klub, John Houlding.

Liverpool mengawali Liga Inggris dari divisi kedua pada tahun 1893 dan pada tahun berikutnya mereka punya kesempatan masuk ke divisi utama. Pada kesempatan ini, mereka mengalahkan Newto Heath LYR F.C (Manchester United) untuk bisa masuk ke divisi utama dan Manchester United sendiri terdegradasi karena kalah 2-0 pada pertandingan ini.

Ini menambah bumbu persaingan Liverpool dan Manchester United, membuat dua klub ini terus panas ketika bertemu. Sejak saat itu, Liverpool dan Manchester United terus meningkatkan rivalitas mereka baik dari prestasi atau di lapangan.

Berikutnya rivalitas manajer 

About The Author

Ricky Sulastomo 74
Expert

Ricky Sulastomo

Gemar menulis, tertarik dibidang teknologi (orang bilang geek) dan sepak bola
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel