Cara Menggunakan iPhone, iPad, iPod Touch agar Tersambung ke Televisi

22 Jul 2013 06:00 29892 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Televisi saat ini bukan sekedar televise, produk Smart TV yang terus manjadi lebih smart lagi dengan perangkat-perangkat tambahan. Sekarang Anda bisa mengendalikan Smart TV Anda dengan smartphone atau tablet. Ya, walau tidak semua perangkat bisa melakukan ini. Namun begitu bila Anda memiliki home video, foto atau streaming video di layar yang besar ada beberapa pilihan yang bisa membantu Anda.

Televisi saat ini bukan sekedar televise, produk Smart TV yang terus manjadi lebih smart lagi dengan perangkat-perangkat tambahan. Sekarang Anda bisa mengendalikan Smart TV Anda dengan smartphone atau tablet. Ya, walau tidak semua perangkat bisa melakukan ini. Namun begitu bila Anda memiliki home video, foto atau streaming video di layar yang besar ada beberapa pilihan yang bisa membantu Anda. Solusi ini tergantung berapa umur perangkat Anda, bagaimana kualitas video yang ingin Anda tonton dan seberapa banyak Anda mau mengucurkan dana untuk ini. Sebelum Anda membeli perangkat, konektor atau apapun yang katanya bisa menghubungkan iDevice Anda simak artikel ini terlebih dahulu. Mungkin Anda akan merasa ada opsi yang jauh dari yang Anda bayangkan. Berikut Plimbi sajikan bagaimana cara menggunakan iPhone dan perangkat Apple lainnya agar tersambung ke televisi:

AirPlay Via Apple TV

Cara menggunakan iPhone dan perangkat Apple lainnya agar tersambung ke televisi adalah via Apple TV. Produk ini adalah produk wireless yang memberikan video streaming extra kepada Anda, Apple TV menjadi yang terbaik pada bidang ini. Harganya sekitar US$99 (mudah-mudahan Anda bisa mendapat lebih murah lagi). Kebebasan perangkat ini dari kesemerautan kabel membuatnya menjadi pilihan terbaik. Ditambah ada bonus yang bagus bagi para gamer. Dengan pengaturan Apple TV foto, video, music,  dapat dipancarkan ke TV dari iDevice (iPhone, iPad, iPod Touch) Anda dengan beberapa tap. Pada perangakat iDevice yang baru Anda bahkan bisa membuat mirror tampilan iDevice ke TV, dengan kata lain TV menampilkan apapun yang terjadi di layar Anda. Ini semua bisa terjadi berkat fitur AirPlay yang dibanggakan Apple.

Namun Tidak semua mirror sama diciptakan. Mirror hanya di lakukan pada iPhone 4S atau di atasnya, iPad 2 atau di atasnya, iPad Mini dan iPod Touch generasi ke 5. Semua perangkat lain masih bisa menggunakan AirPlay tetapi hanya untuk konten yang spesifik saja. Jadi, yang bisa Anda tayangkan pada TV adalah foto dan video.

Sekarang lebih dari sebelumnya, developer menambah kompabilitas aplikasi mereka ke AirPlay. Nama-nama seperti Vevo, TED, Hulu (plus) dan PBS memperbolehkan Anda memancarkan video dari aplikasi mereka ke Apple TV. Tambahan-tambahan seperti ini membuat iDevice semakin terlihat canggih dan membuat perangkat Anda lebih modern lagi.

Beberapa game yang kompatibel dengan AirPlay juga memperbolehkan Anda menggunakan iDevice sebagai kontrol saat bermain game di layar lebar. Ini berita yang baik untuk gamer smartphone. Namun, mungkin Anda akan menemukan lag saat bermain game karena memang game tidak dibuat dalam resolusi besar. Berbeda dengan video dan foto yang dengan mudah bisa dibuat dalam resolusi besar. Tetapi, Ducati Challenge dan Metalstorm: Wingman game yang layak Anda coba karena resolusi game ini cukup besar.

 

Baca juga :

               tvQ - Aplikasi TV Perangkat iPhone untuk Para Pecinta Television Shows

               5 Langkah Menulis Artikel dengan Cepat untuk Pemula! Dijamin Langsung Bisa!

 

Digital A/V Adapter

Untuk yang lebih portable dan lebih murah Digital kita bisa menggunakan A/V  dari Apple. Salah satu ujungnya di hubungkan ke iDevice Anda dan yang lain menempel pada port HDMI dan terakhir ke TV. Inilah cara Apple menghubungkan perangkat tanpa wireless.

Ada dua versi adapetor A/V. Pertama Lightening device yang kompatibel dengan perangkat yang lebih lama  dengan menggunakan konektor dock 30-pin. Keduanya memiliki fungsi yang sama tetapi, kualitas videonya agak berbeda.

Plugin satu lagi adalah Lightening adapter yang kompatibel dengan iPhone 5, iPad Mini dan iPad 4 generasi ke-4. Ini bisa membuat mirror iDevice Anda ke TV. Memang perangkat ini mampu melakukan mirroring namun, terkadang ketika menjalankan aplikasi sedikit berbeda antara iDevice dan TV Anda. Misalnya Netflix akan terus menampilakn Logo TV ketika Anda sedanga memilih catalog videonya pada ponsel Anda. Ketika sudah diputar baru akan muncul di TV.

Perlu diperhatikan, setelah beberapa kali pengujian dan komentar dari karyawan Apple, Panic Blog emenemukan adaptor  Lightening A/V tidak benar-benar mengeluarkan sinyal HDMI. Chips yang ada pada perangkat tersebut mengkompress sinyal video sebelum mengirimnya ke TV. Video memang terlihat baik tetapi tidak akan pernah 1080p.

Untuk perangkat yang lebih lama, solusinya adalah adapter 30-pin Apple. Semua kompabilitas tidak dikurangi sedikitpun dengan versi satu plugin.

Untuk pengguna iPhone 4S dan iPad bisa membuat mirror perangkat mereka ke televise sedangakan untuk perangkat yang lebih tua hanya bisa menggunakannya untuk menonton slideshow, video dan aplikasi video yang kompatibel. 

â

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel