Daihatsu Mebius - Saudara Kembar Prius untuk Pasar JDM

14 Jun 2013 14:15 2515 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Setelah cukup sukses dan mampu menarik perhatian para pecinta otomotif dunia dengan Toyota Prius-nya yang membawa mesin dan juga Altis yang berada satu garis di keluarga hybrid, kini Toyota siap menggelindirkan salah satu produknya yang lain dan masih berada satu garis keturunan dengan Prius dengan dapur pacu hybrid-nya di pasar JDM (Japan Domestic Motor) dengan menyandang nama Daihatsu Mebius.

Setelah Toyota mengubah Camry Hybrid ke Daihatsu Altis, mereka melakukan hal yang sama lagi dengan Prius V yang akan dijual sebagai Daihatsu Mebius. Hal yang sama juga pernah di lakukan pasar otomotif di tanah air dengan menghadirkan Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia yang mana kedua produk ini memiliki tampilan yang sama secara kasat mata kecuali pada emblem yang disandang oleh masing-masing kendaraan. Mobil-mobil ini memiliki rupa yang identik di sektor interior dan luar, dengan pengecualian, Daihatsu Mebius ditawarkan secara eksklusif sebagai kendaraan lima seater sedangkan Prius V dapat dipesan juga dengan pengaturan tujuh kursi sekaligus untuk para calon pemiliknya dan juga emblem yang disandang oleh masing-masing kendaraan memiliki perbedaan yang mencolok.

Daihatsu Motor Co., Ltd. (Daihatsu) pertama kali memperkenalkan hybrid passenger vehicle terbarunya ini untuk Simultaneous Nationwide Sales pada Senin 8 April lalu yang dibangun langsung di bawah pengaturan OEM dengan Toyota Motor Corporation (Toyota).

Peluncuran ini merupakan bagian dari kerjasama bisnis di bidang teknologi yang berbasis lingkungan di negara Jepang yang disepakati antara Toyota dan Daihatsu pada September 2010, dan Mebius adalah kendaraan hybrid generasi kedua yang diperkenalkan ke publik dan disediakan di bawah pengaturan OEM dengan Toyota setelah ALTIS. Maka semenjak keduanya telah menandatangani kerja sama yang telah dibuatnya, maka Daihatsu saat ini berada di bawah kendali Toyota Motor Corporation sepenuhnya.

Kendaraan yang khusus ditujukan untuk pasar domestik Jepang ini dipersenjatai dengan  sistem hibrida 1,8 liter dan mencapai konsumsi bahan bakar yang cukup rendah. Terhitung mampu menempuh jarak sejauh 26,2 km /l atau 3,82 liter / 100 km dalam JC08 mode yang dikarenakan sinergi yang diciptakan nilai Cd sebesar 0,9 yang mana mampu menghasilkan kinerja aerodinamis luar biasa dan penurunan berat badan.

Selain itu, kendaraan hibrida terbaru dari Daihatsu ini juga menggabungkan interior yang luas dan nyaman dengan ruang bagasi berkapasitas tinggi dalam tubuh yang memiliki panjang sebesar 4.615 mm, lebar 1.775 mm dan tinggi 1.575 mm, dan five door vehicle ini memiliki dua baris kursi di dalamnya.

Sistem mesin hibrida sebesar 1,8 liter ini mampu menghentakan power pada nilai 99 HP (73kW) bekerja sama dengan motor listrik untuk kombinasi output 136 HP (100 kW).     

 

Baca juga :

                   Mobil Listrik Tesla, Era Baru Kendaraan Roda 4 Masa Depan

                   Cara Mempercepat Windows 10 Hingga 300% dari Semula

 

Outline

Selain menawarkan ruang yang luas untuk kendaraan keluarga, Mebius menawarkan fitur-fitur utama yang bisa diandalkan oleh para calon penggunanya, seperti:

  • Dipersenjatai dengan sistem hibrida 1,8 liter yang hanya menghabiskan 1 liter bahan bakar untuk menempuh jarak sejauh 26,2 km dalam mode JC08 karena nilai Cd sebesar 0,29 yang mampu mengurangi berat badan dan menambah kinerja aerodinamis pada kendaraan ini.
  • Bentuknya menggabungkan interior lapang dengan kinerja aerodinamis karena siluet pada kendaraan ini didasarkan pada teori aerodinamis.
  • Tingkat panel instrumen menekankan kelapangan untuk para penggunanya sehingga menghasilkan rasa ruang yang lega dan keamanan yang tinggi pada saat mengendarai kendaraan ini.
  • Pusat cluster juga telah dikonfigurasi dengan sedemikian rupa untuk menghasilkan visibilitas yang lebih baik dan kemudahan dalam hal penggunaannya.
  • Kapasitas bagasi yang mencapai 535 liter ketika membawa lima orang penumpang sekaligus. Bagasi ini juga mampu menampung empat buah tas golf di dalamnya.
  • Mesin:
    • Model 2ZR-FXE
    • Displacement (cc) 1797
    • Max. output (kW[PS]/rpm) 73[99]/5,200
    • Max. torque (N•m[kgf•m]/rpm) 142[14.5]/4,000
  • Motor:
    • Max. output (kW[PS]/) 60[82]
    • Max. torque (N•m[kgf•m]  207[21.1]
  • Overall system:
    • Max. output (kW[PS]/) 100[136]
  • Baterai: Nickel metal hydride (NiMH)
  • Overall system: Max. output (kW[PS]/) 100[136]

Berbeda dengan Toyota Prius V, yang datang dalam 5-seater dan varian 7-seater, Daihatsu Mebius hanya tersedia sebagai kendaraan  5-seater, dengan dua baris kursi. Untuk kisaran harganya sendiri, model dasar dari kendaraan ini membanderol harga mulai dari JPY2, 350.000 atau sekitar Rp 235 juta. Sedangkan untuk range-topping variant memiliki harga sebesar JPY2, 800.000 atau sekitar Rp 280 juta. [PY]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel