Samsung Galaxy Note 10.1 - Seri Galaxy Note Terbaru dengan Konsep Tablet

12 Apr 2012 13:00 4862 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Setelah beberapa lalu Samsung mengeluarkan ponsel terbarunya yang besar dan keluar dari pakem desain ponsel yang dinamakan Samsung Galaxy Note, kali ini pihak Samsung juga mengeluarkan sebuah produk barunya yang juga dinamakan Samsung Galaxy Note 10.1.
Setelah beberapa lalu Samsung mengeluarkan ponsel terbarunya yang besar dan keluar dari pakem desain ponsel yang dinamakan Samsung Galaxy Note, kali ini pihak Samsung juga mengeluarkan sebuah produk barunya yang juga dinamakan Samsung Galaxy Note yang kali ini tidak dikategorikan sebagai ponsel kembali, namun mengambil kategori tablet. Karena [**Samsung Galaxy Note 10.1**](http://www.plimbi.com/review/8062/samsung-galaxy-note-101-konsep-terbaru-tablet "Samsung Galaxy Note 10.1 - Seri Galaxy Note Terbaru dengan Konsep Tablet") memiliki ukuran yang tidak sama dengan Galaxy Note sebelumnya dan memang memiliki ukuran tablet. Namun, ukuran tablet yang dikenakan oleh Samsung Galaxy Note terbaru ini terbilang kecil dan *stylish*. Lalu apa saja keunggulan tablet baru Samsung yang diberi kode Samsung Galaxy Note 10.1 ini? **Desain** Desain dari [**Samsung Galaxy Note 10.1**](http://www.plimbi.com/review/8062/samsung-galaxy-note-101-konsep-terbaru-tablet "Samsung Galaxy Note 10.1 - Seri Galaxy Note Terbaru dengan Konsep Tablet") ini jika dilihat memang sama dengan Samsung Galaxy Tab 2 10.1. Namun ada sedikit perbedaan pada layar Samsung Galaxy Note 10.1 dan Tab 2 10.1. Samsung Galaxy Note 10.1 memiliki dimensi 256.7 x 175.3 x 8.9 mm dan berat yang mencapai 583 gram. Samsung Galaxy Note 10.1 ini dilengkapi dengan *stylus pen* yang bisa Anda gunakan untuk navigasi menu yang terdapat pada Samsung Galaxy Note 10.1. **Layar** Samsung Galaxy Note 10.1 memiliki layar sentuh [*capacitive*](http://www.plimbi.com/review/4430/capacitive-touchscreen "Perbandingan Jenis Layar Smartphone - Resistive vs Capacitive Touchscreen") PLS TFT dengan 16 juta warna dan didukung dengan ukuran layar 800 x 1280 piksel pada layar 10.1 incinya. Samsung Galaxy Note 10.1 memiliki kekuatan piksel hingga 149 ppi. Layar pada Samsung Galaxy Note 10.1 juga mendukung *multitouch*. **Performa** Samsung Galaxy Note 10.1 dipercayakan membawa sistem operasi [Android Ice Cream Sandwich](http://www.plimbi.com/article/4874/update-android "Hal Penting yang Perlu Diketahui Sebelum Melakukan Update Android Ice Cream Sandwich") 4.0.3 yang dipersenjatai dengan prosesor Dual-core 1.4GHz ARM Cortex-A9 yang dilengkapi dengan RAM sebesar 1GB. **Kamera** Kamera yang disematkan pada Samsung Galaxy Note 10.1 ini memiliki kekuatan 3.15 MP yang mampu menangkap gambar hingga 2048 x 1536 piksel dan dilengkapi dengan LED Flash serta Geo-tagging. Tablet ini juga mampu merekam [video](http://www.plimbi.com/article/5409/mencari-video-youtube "Tips dan Cara Cepat Mencari Video Youtube") sebesar 1080p pada 30 *frame per second*. Samsung Galaxy Note 10.1 juga dilengkapi dengan kamera sekunder sebesar 2 MP. *Baterai dan Memori* Samsung Galaxy Note 10.1 mempercayakan kekuatan daya tahannya kepada [baterai Li-ion](http://www.plimbi.com/article/2208/mengenal-baterai-liion-pada-ponsel "Mengenal Baterai Li-ion Pada Ponsel") 7000 mAh. Sedangkan memori, Samsung Galaxy Note 10.1 menyematkan memori internal yang terbagi menjadi 3 pilihan, 16/32/64 GB dan dapat Anda tambahkan lagi dengan memori eksternal sebesar 32 GB. **Kesimpulan** Dengan munculnya Samsung Galaxy Note 10.1 sebagai tablet baru dari Samsung, semakin meramaikan pasar tablet di pasar dalam negeri. Tablet baru Samsung ini memiliki OS Android teranyar, namun masih mengusung prosesor dual-core karena beberapa gadget yang mengusung ICS sudah menanamkan quad-core ke dalam sistemnya. Namun, kelebihan yang dimiliki oleh Samsung Galaxy Note 10.1 ini ialah memiliki [*stylus pen*](http://www.plimbi.com/article/4279/pen-stylus "Asal Usul serta Kegunaan Pen Stylus dalam Dunia Komputasi dan Mobile") yang disebut S Pen dan bisa Anda gunakan sebagai navigator. [PY] $[Samsung Galaxy Note 10.1 hands-on](vxerm3tvgzI)
Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel