1

Wow, Aplikasi Linux Mobile Ternyata Bisa Dijalankan Melalui Tablet!

2 Feb 2012 19:00 3143 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Cina memang punya segudang orang kreatif yang tak hanya terkenal sebagai pasar *smartphone* tetapi juga *tablet*. Yang terbaru adalah sebuah tablet bernama Spark yang dapat menjalankan **aplikasi Linux** *mobile*, tetapi bukan Android milik Google

Cina memang punya segudang orang kreatif. Bayangkan saja, mereka tak hanya terkenal sebagai pasar smartphone http://www.plimbi.com/article/4996/teknologi-terbaru terbesar di dunia, namun banyak pula tablet dan smartphone yang muncul dari negara Tirai Bambu tersebut. Yang terbaru adalah sebuah tablet bernama Spark. Uniknya, tablet ini dapat menjalankan aplikasi Linux mobile, dan tentunya OS yang dipakai pun adalah sistem operasi berbasis Linux dan bukan Android milik Google.

Dikutip dari situs Liliputing, tablet Spark ini muncul pada akhir minggu kemarin. Sebagai sebuah tablet yang mampu menjalankan aplikasi Linux mobile, Spark memiliki spesifikasi yang cukup bersaing dengan tablet lain. Di bagian prosesor, produsen tablet ini menggunakan prosesor AMLogic single core 1GHz yang ditunjang oleh GPU Mali 400 dengan layar multi-touch capacitive touchscreen berukuran 7 inci. Spesifikasi lain yang dimiliki tablet ini adalah RAM 512MB, memori internal 4GB plus slot microSD http://www.plimbi.com/article/4589/kartu-microsd.

Yang membuat tablet ini cukup menarik tentunya adalah penggunaan Linux sebagai sistem operasinya, meskipun belum jelas Linus versi apa yang akan digunakan oleh tablet ini. Terlebih dengan menggunakan linux, maka para pecinta OS open source ini dapat dengan bebas menjalankan berbagai aplikasi Linux mobile gratis melalui tablet. Mengenai harga, tablet ini akan dijual dengan kisaran harga $265. Belum pasti apakah pihak produsen berkeinginan untuk memasarkan tablet ini ke luar Cina atau tidak. [IB]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel