Kamera Digital Nikon Coolpix P520, Camdig Berkemampuan 42x Ultra Zoom dengan Pixel Tinggi

2 Mar 2013 17:00 4176 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Saat ini telah banyak jenis, merek, dan model digital camera yang bisa anda temukan di luar sana, dan salah satunya adalah Coolpix P520 dari Nikon. Di pasar digital camera, Nikon adalah salah satu perusahaan dan merek dagang yang terbaik tidak hanya di Amerika Serikat, tapi juga di seluruh dunia.

Saat ini telah banyak jenis, merek, dan model digital camera yang bisa anda temukan di luar sana, dan salah satunya adalah Coolpix P520 dari Nikon. Di pasar digital camera, Nikon adalah salah satu perusahaan dan merek dagang yang terbaik tidak hanya di Amerika Serikat, tapi juga di seluruh dunia.

Beberapa jenis kamera Nikon sudah mendapat perhatian yang luas dari pecinta digital camera. Ini adalah kamera nikon coolpix model terbaru, yang diperkirakan dimaksudkan untuk meneruskan kesuksesan dari digital camera (yang berfitur ultra zoom) besutan perusahaan ini. Bagi anda yang sedang mencari digital camera professional yang berfitur resolusi tinggi, ultra zoom, dan beberapa fitur lain, ini mungkin menjadi pilihan yang tepat. Dibawah ini lebih banyak tentang digital camera ini.

Desain dan Fitur Fisik Lain

Ada beberapa aspek penting yang harus anda pertimbangkan dalam menentukan, apakah kamera nikon coolpix model terbaru ini merupakan pilihan yang tepat atau tidak. Hal-hal tersebut adalah desain, kualitas, dan fitur lain yang ditawarkan oleh digital camera tersebut. Mengenai desain, sebenarnya tidak ada yang khusus atau istimewa tentang digital camera ini –namun memang secara sepintas ini terlihat seperti kamera professional. Oleh karena itu, secara desain kamera ini memang ditujukan untuk para professional fotografi, atau pecinta fotografi. Satu hal yang istimewa tentang desain digital camera ini adalah pada piliha warnanya, yaitu dark grey atau abu-abu, hitam, dan merah. Dimensi kamera ini adalah 10.2x12.5x8.4 cm, dengan berat hanya 549 gram.

Resolusi Tinggi

Fitur atau teknologi yang diunggulkan oleh Nikon di model CoolPix terbarunya adalah resolusi lensa. Menurut laman resmi dari Nikon dan beberapa review produk dari website teknologi, produk digital kamera ini dilengkapi dengan lensa kaca NIKKOR yang memiliki kekuatan sebanyak 42kali optical. Jarak fokus yang dimiliki oleh lensa tersebut adalah 24 hingga 1000m –ini tentunya adalah yang anda butuhkan untuk mengambil gambar dari jarak jauh. Bagi para fotografer alam atau olahraga, kamera digital ini akan jadi pilihan terbaik. Selain lensa dengan kekuatan zoom diatas, kamera ini utamanya dilengkapi dengan lensa CMOS yang beresolusi tinggi, yaitu sebesar 18.1MP. Kekuatan lensa yang demikian dilengkapi dengan sensor BSI. Salain itu, kamera nikon coolpix ini juga dilengkapi dengan EXPEED C2 image processor.

Kualitas Gambar Tinggi yang Dihasilkan

Dengan kekuatan lensa sebesar 18.1MP dan kekuatan zoom sebesar 42 kali, kamera nikon coolpix model terbaru ini tentu saja bisa menghasilkan gambar dengan kualitas yang baik. Dan dengan zoom-nya, anda bisa menghasilkan kualitas gambar yang demikian dari jarak pengambilan foto yang jauh. Ada beberapa fitur lain yang ditujukan untuk memperkuat kualitas gambar yang dihasilkan kamera ini, salah satunya adalah lens-shift Vibration Reduction. Fitur ini berguna untuk mengurangi efek blur atau goyangan pada kamera, yang berdampak pada gambar yang dihasilkan. Fitur lainnya adalah ACTIVE Mode, yang juga berfungsi untuk mengurangi efek blur pada gambar. Fitur Motion Detection dan ISO range sebesar 80-6400 adalah fitur yang juga mengurangi blur.

Fitur Lain

Ada beberapa fitur lain yang Nikon berikan pada kamera nikon coolpix generasi terbaru ini, dan salah satunya adalah kemampuan kamera ini untuk memotret secara terus menerus. Dengan kecepatan 7fps, kamera ini mampu memotret foto secara terus dan merekam video full HD, yang beresolusi 1920x1080/30p. Selain itu, kamera digital ini juga dilengkapi dengan fitur high-tech seperti GPS chip yang berfungsi untuk merekam lokasi pengambilan gambar dan rekaman. Untuk penggunaan tingkat lanjut, kamera ini menyediakan mode eksposur, diantaranya P, S, A, dan M. Fitur Scene Auto Selector dan Scene Mode sebanyak 19 disediakan bagi anda pengguna amatir –atau fotografer pemula. Untuk preview foto dan video, kamera digital ini dilengkapi dengan layar LCD berukuran 3.2 inch. Konektor HDMI dan aksesori optional seperti Wireless Adapter Mobile digunakan untuk transfer data.

Rilis dan Harga

Sebenarnya kamera nikon coolpix model terbaru ini sudah diluncurkan sejak Februari 2013. Namun seperti yang sudah-sudah, kamera digital ini masih tersedia di pasar kamera digital yang terbatas –kemungkinan di Amerika Serikat, Canada, dan beberapa wilayah Eropa. Untuk pasar digital camera Indonesia, harus bersabar beberapa waktu lagi. Kamera ini ditawarkan dengan harga 495 USD. [BAM]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel