HC-V720 dan HC-V520 - Camcorder Panasonic Terbaru dengan Kemampuan Full HD

12 Dec 2013 21:00 2656 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Untuk melengkapi jajaran kamera video produksinya, Panasonic merilis camcorder terbaru dengan spesifikasi yang lebih tangguh. Tidak tanggung-tanggung, produsen elektronik asal Jepang itu langsung mengeluarkan dua produk sekaligus, dengan kelebihan berbeda di kelas masing-masing. Camcorder Panasonic terbaru itu diberi label HC-V720 dan HC-V520. Keduanya hadir dengan kemampuan merekam video Full HD, dan banyak fitur hebat lainnya.

Untuk melengkapi jajaran kamera video produksinya, Panasonic merilis camcorder terbaru dengan spesifikasi yang lebih tangguh. Tidak tanggung-tanggung, produsen elektronik asal Jepang itu langsung mengeluarkan dua produk sekaligus, dengan kelebihan berbeda di kelas masing-masing. Camcorder Panasonic terbaru itu diberi label HC-V720 dan HC-V520. Keduanya hadir dengan kemampuan merekam video Full HD, dan banyak fitur hebat lainnya.

  • Desain dan Control

Panasonic HC-V720 mengusung desain yang mungil, berukuran 60,1x69,3x124,4 mm, sehingga terasa pas di tangan. Bobotnya juga cukup ringan, hanya 277 gram. Camcorder Panasonioc terbaru ini juga dirancang dengan bodi samping yang bertekstur, sehingga nyaman dan tidak terasa licin saat digenggam. Hal yang sama bisa dirasakan pula pada seri HC-V520, tapi dengan ukuran lebih kecil, 53x61x116 mm, dan bobot lebih ringan, 229 gram.

  • Image Quality dan Resolusi

Kedua camcorder ini dibekali dengan spesifikasi mumpuni yang mampu menghasilkan rekaman video dan foto berkualitas tinggi Full HD 1080p (1920x1080). Seri Panasonic HC-V720 dilengkapi dengan High Sensitivity Sensor 17,52 megapiksel yang dipadukan dengan prosesor Crystal Engine Pro, sehingga mampu merekam gambar yang lebih jernih dan lebih tajam hingga detil yang terkecil sekalipun, meski berada di lokasi yang relatif kurang terang.

Sedangkan Panasonic HC-V520, datang dengan sensor BSI (Back-Side Illumination) terbaru beresolusi 2,51 megapiksel. Dengan membawa sensor tersebut, camcorder yang satu ini juga sanggup menghadirkan kualitas rekaman yang lebih baik, walaupun dalam kondisi minim cahaya. Sehingga, hasil rekamannya tampil lebih jernih dan nyaman dilihat. Selain itu, model ini juga tetap dapat merekam video dengan jelas dan tajam pada jarak jauh.

Tidak hanya itu, kedua seri camcorder dari Panasonic ini juga memiliki kemampuan menghasilkan gambar foto beresolusi tinggi. Untuk model Panasonic HC-V720, bisa digunakan untuk mengambil foto yang sangat indah, dengan resolusi maksimal hingga 20,4 megapiksel. Sedangkan, kualitas foto yang dihasilkan camcorder Panasonic HC-V520 sedikit lebih rendah dibandingkan saudara, yakni beresolusi maksimal 10 megapiksel.

  • Performa

Untuk kemampuan zoom, seri HC-V520 sedikit lebih unggul. Camcorder ini dapat melakukan intelligent zoom hingga 80x dan optical zoom hingga 50x. Sedangkan, seri HC-V720 hanya memiliki kemampuan intelligent zoom hingga 50x dan zoom optical hingga 21x. Tapi, model camcorder yang terakhir bisa membantu penggunanya untuk mengabadikan pemandangan memukau seperti panoramix, berkat filter berdiameter 46 mm yang dimilikinya.

Kedua seri camcorder Panasonic ini juga dilengkapi dengan kemampuan menyesuaikan posisi pengambilan objek yang miring secara otomatis melalui teknologi Level Shot Function, serta 5-Axis Correction HYBRID O.I.S yang bisa meminimalisir efek blur akibat getaran. Sedangkan, soal dayanya, keduanya dibekali dengan baterai 1.940 mAh. Sayangnya, seri HC-V720 lebih boros dalam menggunakan daya, karena spesifikasinya yang lebih tinggi. 

  • Fitur

Untuk merekam dan menikmati video ataupun foto melalui kedua camcorder ini, Panasonic memasangkan Wide LCD monitor berukuran 3 inci dengan resolusi 460.800 juta titik. Pada model Panasonic HC-720, layar sentuh yang mampu merespon sentuhan jari dengan baik itu juga dilengkapi dengan LED Video Light. Lalu, di sampingnya bagian dalam, dipasangkan pula beberapa port konektivitas, seperti USB 2.0, HDMI mini, microphone stereo mini, dan A/V.

Fitur yang membuat kedua camcorder ini menjadi lebih hebat adalah dukungan nirkabel berupa WiFi dan NFC (Near Field Communication) yang dimilikinya. Sehingga, penggunanya bisa mengendalikan keduanya melalui perangkat smartphone. Setelah terhubung, maka ponsel cerdas itu dapat digunakan untuk shutter ON/OFF, zoom In/Out, hingga check audio recording dari jarak jauh, sambil menikmati hasil rekamannya secara langsung.

Penempatan tombol WiFi tersebut juga sangat mudah dijangkau, sama dengan tombol navigasi lainnya, seperti tombol power, iA dan O.I.S, serta memiliki ukuran yang cukup besar sehingga gampang pula ditekan. Sedangkan posisi modul NFC, akan terlihat melalui petunjuk dari logo di bagian kanan bodi, berdampingan dengan logo yang menunjukkan port USB untuk mengisi ulang baterai. Sedangkan di bagian bawah, terdapat slot untuk kartu memori.

Hebatnya lagi, penggunanya juga bisa memanfaatkan kedua perangkat ini sebagai alat broadcasting melalui situs Wireless TV Playback dengan DLNA TV dan Ustream, bahkan dengan kualitas yang sama pada seri HC-720. Sehingga, penggunanya bisa melakukan siaran langsung dan mengundang orang lain untuk menonton melalui link yang dikirimkan ke email pribadi. Selain itu, keduanya dapat pula digunakan untuk melakukan Home Monitoring.

  • Harga dan Kesimpulan

Kedua camcorder Panasonic terbaru ini sudah dipasarkan di Indonesia dengan harga Rp 7,3 juta untuk Panasonic HC-V720, dan Rp 4,9 juta untuk seri HC-V520 yang tersedia dalam warna hitam dan merah. Meski dibanderol cukup mahal, tapi kedua perangkat ini bisa mewujudkan gaya hidup para penggunanya. Menurut PT Datascrip pula selaku distributor tunggalnya di Tanah Air, keduanya juga akan memenuhi kebutuhan pasar camcorder saat ini.

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel