Resep Kaldu Enak dan Bergizi Praktis untuk di Rumah

9 Feb 2022 12:10 921 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Praktis Menyiapkan Kaldu Enak Dan Bergizi Di Rumah.

Untuk menyiapkan dan membuat beragam resep yang praktis dan nikmat tetapi sehat di rumah membutuhkan beberapa unsur penting di dalamnya guna menunjang dan memperkaya cita rasa dan tekstur seperti hasil yang diperoleh tidak hambar atau tidak terlalu asin, mengeluarkan aroma wangi dan bergizi. Contohnya adalah membuat kaldu yang memiliki banyak manfaat untuk kelengkapan beragam jenis masakan agar mendapatkan cita rasa pas di lidah. Kaldu memiliki beragam jenis, ada yang padat dan ada juga kaldu berbentuk kuah yang biasanya terbuat dari sari rendaman atau rebusan bahan-bahan seperti daging, tulang, sayuran, buah dan rempah-rempah. Beragam masakan pastinya akan menjadi lebih enak disantap dengan menggunakan kaldu sebagai bahan pelengkap terakhir.   

Nah apabila anda merasa kurang pas menggunakan kaldu instant yang banyak dijual di mall atau pasar-pasar tradisional untuk bahan campuran akhir bumbu masakan yang sedang anda buat, mulai sekarang pelajari cara membuat kaldu sendiri di rumah. Jangan hanya dibayangkan saja karena membuat kaldu tidak sesulit bayangan anda. Anda hanya perlu mempersiapkan bahan-bahan dengan lengkap dan dalam kondisi segar guna mendapatkan rasa yang nikmat. Utamanya pilihlah bahan-bahan yang berkualitas meskipun harganya agak mahal. Jangan lupa mempersiapkan peralatan untuk memasak. Tinggal mempraktekkan saja dengan melihat resep yang kami jelaskan tersebut di bawah ini.

Resep Membuat Kaldu Kuah

Bahan utama yang perlu disiapkan :

  • 1 buah bawang bombay
  • 2 buah bawang putih
  • 2 buah wortel
  • Tulang ayam (bagian leher, sayap dan ceker)
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt merica
  • 1 sdt cuka
  • Minyak zaitun secukupnya
  • 3 liter air

Cara memasaknya :

  • Pertama-tama pastikan semua bahan dalam keadaan segar dan bersih. Cuci bahan-bahan yang perlu dicuci sebelum digunakan seperti bumbu dan sayuran. Selanjutnya potong-potonglah semua bahan tersebut menurut kesukaan anda. Disarankan untuk membuat potongan kecil berbentuk dadu.
  • Siapkan bagian ayam. Gunakan sebuah panci besar lalu masukkan air bersih ke dalamnya, cemplungkan ayam dan tambahkan cuka dan minyak zaitun sesuai dengan rasa.
  • Diamkan selama 20 menit atau 30 menit agar bau yang kurang nikmat keluar dari ayam menghilang setelah dicampur dengan bahan-bahan lainnya.
  • Lalu masukkan untuk dicampur bahan sayuran yang sudah dipotong-potong serta garam dan merica ke dalam panci. Tunggu agar airnya mendidih.
  • Setelah mendidih, biasanya kaldu akan mengeluarkan busa. Anda bisa membuang busa dengan menggunakan saringan atau sendok.
  • Tetap aduk-aduk kaldu secara perlahan-lahan dalam kondisi mendidih dan kecilkan api. Biarkan mendidih hingga air berubah warna menjadi keruh yaitu kecokelatan dan mengeluarkan aroma harum. Tunggulah sekitar 2 jam (menurut pendapat beberapa ahli masak menjelaskan bahwa semakin lama bahan-bahan direbus maka akan mengeluarkan aroma yang harum dan rasa yang dihasilkanpun menjadi semakin lezat yang tajam).
  • Sebelum mengangkat dan mematikan kompor, rasakan apakah kaldu sudah pas di lidah atau masih ada kekurangan seperti hambar karena kurang garam. Jika menurut lidah anda sudah nikmat, selanjutnya anda bisa mendinginkan kaldu (hangat-hangat kuku) untuk nantinya disaring dari semua bahan yang dipakai.
  • Tunggu kaldu hingga dingin dan lemak mulai muncul ke permukaan.
  • Kaldu telah siap anda gunakan.

Nah sangat mudah dan praktis bukan membuat kaldu di rumah. Tak usah bingung-bingung lagi mencampur beragam masakan yang sedang anda siapkan dengan kaldu yang sudah anda buat sehingga tidak lagi membutuhkan kaldu instant. Meskipun membutuhkan waktu merebus yang agak lama namun hasil akhir yang didapatkan lebih sehat untuk tubuh. Selamat mencoba.

Tags Kuliner

About The Author

Utamii 67
Expert

Utamii

Suka membaca dan menulis
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel