WhatsRemote - Cara Menggunakan Aplikasi WhatsApp di PC dan Laptop

11 Mar 2015 11:00 5924 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Walau secara resmi tidak ada client WhatsupApp PC, kita masih bisa menggunakan software dari pengembang lainnya. Walau developernya tak mau memberikan, developer tak resmi menyediakan solusi untuk kita dan software yang mereka buat cukup bisa menjawab permintaan banyak orang.

Whatsapp tentu menjadi aplikasi IM yang sangat populer pada pengguna smartphone. Walau sudah di beli Facebook, aplikasi IM (Instan Messaging) ini tidak menurun penggunanya. Tercatat, ada 600 juta lebih pengguna Whatsapp App sekarang. Tidak heran, setiap minggunya ada permintaan untuk client Whatsapp App PC. Namun, entah mengapa pihak pengembang tidak pernah mau membuatnya.

Walau secara resmi tidak ada client WhatsappApp PC, kita masih bisa menggunakan software dari pengembang lainnya. Walau developernya tak mau memberikan, developer tak resmi menyediakan solusi untuk kita dan software yang mereka buat cukup bisa menjawab permintaan banyak orang.

 

WhatsRemote

WhatsApp PC sebenarnya hanya memindahkan tampilan dari Android ke komputer Anda. Agak merepotkan rasanya bila ketika anda sedang bekerja di depan komputer, tetapi harus bolak-balik melihat ponsel karena pesan WhatsApp. Ini yang membuat pengguna IM ini meminta agar developer membuatkan client untuk WhatsApp, apalagi IM lain banyak yang sudah memiliki client untuk PC atau Mac. Namun, karena ini bukan buatan resmi pengembang WhatsApp akan ada kekurangan di sana-sini.

 

Masalah WhatsupApp PC

Mungkin memang anda bisa menggunakan WhatsApp PC saat ini, tetapi dengan menggunakan software emulator android di PC Anda. Tentu ini cukup merepotkan karena sangat sedikit emulator Android yang bisa berjalan mulus seperti BlueStacks.

Dengan cara ini, sebenarnya Anda membuat akun WhatsApp baru, anda tidak dapat menggunakan WhatsApp dari ponsel. Anda tidak bisa mensinkronisasi kontak, pesan, foto yang ada di ponsel Anda. Walau begitu, bila anda memang membutuhkan IM ini berada di komputer anda, salah satu yang paling membantu adalah WhatsRemote.

 

Baca juga :

                    Review Laptop Konvertibel Asus Vivobook Flip TP301UJ

                    Fitur Baru dari WhatsApp

 

Apa itu WhatsRemote dan bagaimana cara menggunakannya?

WhatsRemote adalah client WhatsApp berbasis website. Instal WhatsRemote pada ponsel Anda, masuk dengan akun Google dan kemudian ke aplikasi website. Login ke akun Google harus aman, namun terkadang Anda akan menjumpai masalah keamanan WhatsApp.

Penting: WhatsRemote hanya bekerja untuk perangkat yang sudah di root. Jika ponsel Anda belum di root, jangan takut karena saat ini tidaklah sulit untuk me-root Android. Anda bisa membaca panduannya di mana-mana.

Aplikasi ini tidak enak dilihat dan untuk Windows, fontnya agak sulit di baca, terlihat lebih baik bila di Mac. Anda bisa membuka seluruh daftar percakapan di sebelah kiri. Klik salah satunya maka muncul jendela baru kecil yang merupakan tempat chatting. Anda bisa membuka banyak jendela kecil ini.

 

Kekurangan WhatsApp Remote

  1. WhatsApp remote berbayar. Agak janggal karena WhatsApp sendiri aplikasi gratis. Namun harganya tidak mahal (sekitar 1,5 USD atau Rp20.000 per enam bulan). Tetapi sebenarnya out tidak aneh karena ini bukan aplikasi resmi. Ada versi trial selama tiga hari sebelum anda memastikan diri untuk berlangganan.
  2. Tidak bisa chat dengan kontak baru atau membuat grup baru. Untuk itu, anda harus menggunakan ponsel melakukan hal tersebut.
  3. WhatsApp remote tidak menunjukkan media inline. Untuk mendapatkannya, anda akan diberi link yang dibuka pada tab baru.
  4. Menandai pesan yang ‘sudah di baca harus manual’

 

Alternatif

WhatsRemote masih menjadi aplikasi client PC yang terbaik, tetapi ada alternatif lain yang bisa anda gunakan seperti AirDroid3. Namun AirDroid3 juga memiliki kekurangan dan juga sistem berbayar. AirDroid3 juga difungsikan bukan khusus untuk WhatsApp sehingga performanya sebagai WhatsApp di PC agak kurang.

Kami ingatkan kembali, kalau aplikasi ini tidak mensinkronisasi ponsel dengan PC. Dia hanya mengganti tampilan ponsel ke PC dan Anda perlu akun baru untuk memulai ini. Silakan kunjungi websitenya di https://whatsremote.com/ [RIC]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel