1

Paud Bunga Mulia Lakukan Tour De Koramil

8 Mar 2018 20:18 1343 Hits 0 Comments
kediri

KEDIRI. Koramil 15/Kandangan hari ini medapat tamu kehormatan dari anak-anak Paud Bunga Mulia yang melakukan rekreasi pengembangan pengetahuan sejak dini. Anak-anak yang masih berusia dini ini bakal melihat langsung kondisi bangunan Makoramil dan mengetahui siapa saja yang ada di dalamnya, kamis (08/03/2018)

 

Dipandu langsung Danramil Kandangan Kapten Czi Kustoyo, 25 anak ini mengelilingi bangunan Makoramil Kandangan dan tentunya sesuai dengan usia mereka, pengenalan hanya meliputi bentuk rupa saja, seperti pintu, kamar ,halaman dan kantor. Sedangkan didalam bangunan, anak-anak diperkenalkan satu persatu personil Koramil Kandangan dan sambil bermain di dalam ruang pertemuan.

 

“Anak-anak kita hibur dengan permainan outbond level yang mudah dimengerti dan tidak rumit. Kita sangat senang atas kehadiran anak-anak ini. Mudah-mudahan, ide ini juga diikuti Paud atau TK lainnya. Kita akan senantiasa membuka pintu lebar-lebar kepada anak-anak ini,” ujar Kapten Czi Kustoyo.

 

Sementara itu, Murtini selaku Kepala Paud Bunga Mulia mengaku senang, anak didiknya diperbolehkan melihat kondisi langsung Makoramil Kandangan dan ini merupakan kunjungan pertama kalinya bagi anak didiknya di lingkungan TNI. Rekreasi pengembangan pengetahuan sejak dini ini dilakukan karena banyak faktor yang menguntungkan, diantaranya, tanpa biaya operasional, tanpa biaya transportasi dikarenakan lokasinya tidak lebih 100 meter dari keberadaan Paud Bunga Mulia dan tanpa biaya akomodasi dikarenakan tempat yang dikunjunginya bukan tempat hiburan.

 

“Semua wali murid juga menyetujui diadakannya rekreasi pengembangan pengetahuan sejak dini dan kedepannya kita juga akan mengunjungi Polsek Kandangan, tetapi ini masih sebatas wacana, karena lokasinya juga jauh untuk ukuran anak kecil dan harus melewati jalan raya,” ungkap Murtini.

Tags

About The Author

Dodik suwarno 55
Expert
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel