Ini yang Penting untuk Calon Penulis

14 Sep 2017 23:17 3317 Hits 6 Comments
ADA banyak teori dan kiat menjadi penulis. Tapi sebenarnya, baik teori maupun kiat bukanlah hal utama.

ADA banyak teori dan kiat menjadi penulis. Tapi sebenarnya, baik teori maupun kiat bukanlah hal utama. Justru yang paling penting sebenarnya adalah tetapkan dulu niat. Tanya dulu dalam hati, apa aku ini punya passion menulis? Kalau jawaban hati adalah YA, ya sudah, langsung start saja menulis. 

Lho, saya kan belum tau teorinya? Sudah diurai tadi bahwa teori adalah nomor sekian. Pelajaran pertama bagi seorang penulis ya menulis, pelajaran kedua; menulis dan pelajaran ketiga hingga seterusnya; tetap menulis. 

Stephen King, ahli Fisika dan penulis terkenal dunia memberi pesan, untuk menjadi penulis yang dibutuhkan hanyalah kemauan keras untuk menulis dan kemudian mempraktekannya. Orang yang hanya mempunyai kemauan untuk menulis namun tidak pernah melakukannya, maka ia sama saja dengan bermimpi memiliki mobil tanpa ada usaha dan kerja keras untuk memilikinya. 

Jadi intinya, bicara menulis adalah bicara jam terbang. Layaknya seorang pilot, bagaimana mungkin ia mahir mengemudikan pesawat jika hanya berkutat pada teori dan teknik semata. 

Tags

About The Author

putra 37
Ordinary

putra

penyuka kabar, suka berkabar.
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel