Buah Naga dan Manfaatnya untuk Penderita Maag

2 Feb 2023 11:07 442 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Mengenal 4 Khasiat Dari Buah Naga Bagi Para Penderita Sakit Maag

Sakit maag adalah salah satu jenis penyakit yang paling sering menyerang bagian lambung. Akan muncul rasa nyeri atau sakit di bagian lambung disebabkan oleh adanya peradangan yang kemudian bisa dibarengi dengan rasa mual, mulas, muntah bahkan sakit kepala. Secara umum penyakit maag mempunyai dua jenis yaitu yang pertama adalah gastritis akut adalah peradangan yang terjadi hanya pada bagian mukosa lambung. Gastritis kronis adalah peradangan sudah terjadi lebih luas (tidak hanya pada bagian mukosa lambung saja) sehingga rasa sakit yang ditimbulkan lebih besar (maag kronis).

Gejala utama maag adalah perut kembung, nyeri dan perih di area perut dan sekitar dada, sering bersendawa, mual dan muntah disertai dengan sakit saat buang air besar. Penyakit maag terjadi ketika seseorang mempunyai gaya hidup yang kurang sehat, pola makan yang tidak teratur, kelelahan dan stres. Sakit maag yang tidak ditangani dengan benar dapat menjadi kronis yang berujung pada gangguan kesehatan lebih lanjut dan semakin sulit untuk disembuhkan.

Cara terbaik guna mengatasi masalah penyakit maag adalah dengan mengatur pola makan disertai memperbaiki gaya hidup. Memakan makanan yang seimbang dibarengi dengan olahraga yang teratur serta tidak memforsir tubuh untuk terlalu berat bekerja dapat membantu mengatasi maag bahkan dengan tanpa pengobatan sekalipun. Juga hindari untuk mengkonsumsi makanan yang dapat memicu asam lambung sebagai penyebab maag kambuh. Yang terbaik adalah annda dapat mengenali jenis makanan yang ampuh membantu mengurangi maag seperti sayuran hijau serta buah-buahan. Untuk buah disarankan mengkonsumsi buah yang mengandung kalium tinggi karena ampuh untuk menjaga keseimbangan kadar asam dalam lambung.

Mengenal Buah Naga

Buah berbentuk cantik ini berasal dari daratan Amerika Tengah dan Utara yang dulu dikenal dengan nama buah pitaya roja atau buah pitahaya. Selanjutnya dinamakan buah naga karena bentuk kulitnya menyerupai kulit hewan mitos di China yaitu bersisik seperti naga. Pada awalnya dimanfaatkan sebagai tanaman hias, namun kemudian semakin populer dan mulai banyak dikonsumsi karena rasa buahnya yang segar dan banyak mengandung air. Buah naga juga mengandung banyak manfaat diantaranya adalah dapat menyembuhkan berbagai macam penyakit. Tanaman ini masih termasuk ke dalam famili kaktus yang semakin banyak digemari.

Khasiat Buah Naga Bagi Penderita Maag

Seperti dijelaskan tersebut di atas bahwa buah naga merupakan salah satu buah yang direkomendasikan bagi anda untuk mengatasi masalah penyakit maag. Kandungan nutrisi yang beragam sangat bagus untuk menjaga kesehatan tubuh. Berikut adalah manfaat dari buah naga bagi penderita maag :

1/ Kandungan vitamin C dalam daging buah naga jumlahnya sangat besar yang bagus untuk membantu meningkatkan daya tahan tubuh sehingga tidak mudah terserang penyakit termasuk sakit maag.

2/ Buah naga kaya akan kandungan serat sehingga membantu dalam proses pencernaan makanan yang masuk ke dalam tubuh. Menurut penelitian, buah naga ampuh membantu meningkatkan probiotik dalam tubuh.

3/ Buah naga membantu mencegah dari terkena radikal bebas yang di dalamnya mengandung karsinogenik. Kandungan serat dan mineralnya dapat mencegah saluran pencernaan dari terkena kanker seperti kanker usus yang sangat mengganggu dalam proses pencernaan.

4/ Maag biasanya paling sering muncul karena pola makan yang tidak teratur. Ini rentan menyerang orang-orang yang mempunyai kesibukan sangat ketat di luar rumah sehingga dalam hal ini anda harus bisa mengatur waktu atau mengakali bagaimana cara agar tidak lagi sampai melupakan jam makan anda. Jika pola makan ini menjadi kacau karena nafsu makan yang kurang maka buah naga dapat sekaligus menjadi solusi untuk sakit maag sekaligus sebagai penambah nafsu makan. Sebab buah naga mengandung vitamin B1 dan B2 yang sangat bagus untuk meningkatkan nafsu makan dan membantu mengatasi rasa mual.

Semoga bermanfaat.

Tags Kesehatan

About The Author

Utamii 66
Expert

Utamii

Suka membaca dan menulis

Comments

You need to be logged in to be able to post a comment. Click here to login
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel