Indosat V.S. Telkomsel: Perbandingan Tarif Nelpon, SMS dan Internet

22 Jun 2016 14:00 17009 Hits 3 Comments Approved by Plimbi
Sedang ramai di Internet soal tindakan vulgar Indosat terhadap Telkomsel, mari kita buktikan apakah pernyataan Indosat tersebut benar atau tidak.

2. Tarif SMS Indosat V.S. Telkomsel

A) Tarif SMS Indosat

Indosat memiliki tarif SMS yang berbentuk paket dimana paket-paket tersebut dibagi menjadi tiga kategori seperti halnya pada paket nelpon yaitu paket harian, mingguan dan bulanan.

(i) Paket SMS Harian

Untuk tarif/paket SMS harian dari Indosat, ada setidaknya 5 paket SMS yang disediakan dengan harga mulai bervariasi dari Rp 1,000 hingga Rp 5,000.

 

(i) Paket SMS Mingguan

Untuk paket mingguan sendiri, Indosat hanya menyediakan satu pilihan paket saja yakni paket SMS seharga Rp 10,000 dengan kuota atau jumlah SMS 1750 ke sesama operator Indosat, dan 250 SMS ke operator selain Indosat.

 

(iii) Paket SMS Bulanan

Dan yang terakhir untuk paket SMS bulanan, Indosat menyediakan dua pilihan paket yakni paket SMS seharga 10 ribu rupiah dengan kuota SMS sebanyak 1500 SMS (1250 sesama operator + 250 ke operator lain), dan paket SMS seharga Rp 20,000 dengan kuota SMS sebanyak 3750 SMS (3000 sesama operator + 750 ke operator lain).

 

B) Tarif SMS Telkomsel

Sama dengan sebelumnya, dikarenakan Telkomsel memiliki tiga produk berbeda, maka saya akan hanya akan menuliskan tarif SMS termurah yang ada dari masing-masing produk.

Kartu Halo

Sama seperti paket menelpon, paket SMS pada kartu Halo juga dibagi menjadi ke dalam tiga kategori yaitu harian, mingguan dan bulanan.

(i) Paket SMS Harian

Berikut ini adalah jenis tarif serta harga dan skema penggunaannya:

(ii) Paket SMS Mingguan

Berikut ini adalah jenis tarif, harga, serta skema penggunaan untuk paket SMS mingguan kartu Halo:

 

(iii) Paket SMS Bulanan

Untuk paket SMS bulanan, ada dua jenis paket SMS yang dibagi berdasarkan kegunaannya (SMS ke sesama operator dan SMS ke operator lain):

 

Kartu Simpati

Secara umum tarif SMS dari kartu Simpati dibagi menjadi dua yakni tarif ke sesama operator dan tarif SMS ke operator lain.

Tanpa adanya paket tarif SMS umum termurah ke sesama operator yang disediakan oleh kartu Simpati adalah Rp 195/sms yang berlaku untuk beberapa wilayah di Indonesia seperti yang tertulis pada gambar di bawah ini.

 

Kemudian untuk tarif ke operator lain, tarif termurah yang disajikan adalah Rp 180/sms dengan cakupan beberapa wilayah di Indonesia.

Kartu AS

Yang terakhir adalah kartu AS. Untuk tarif SMS dari kartu AS ke sesama operator Telkomsel, tarif termurah yang dapat saya temukan adalah Rp 190/SMS dengan ketentuan hanya berlaku pada beberapa wilayah saja seperti yang tertulis di bawah ini.

Sedangkan untuk tarif SMS kartu AS ke operator lain, tarif termurah yang dapat saya temukan adalah Rp 185/SMS dengan ketentuan penggunaan hanya di wilayah Boyolali saja.

 

Setelah membaca dari atas, Anda mungkin sudah dapat menyimpulkan sendiri bahwa tarif SMS Indosat memiliki harga termurah dengan jumlah kuota terbanyak dibandingkan dengan tarif SMS dari telkomsel.

Salah satunya adalah SMS harian dimana hanya dengan seribu rupiah, Anda sudah dapat membeli paket SMS dengan kuota 30 SMS ke operator lain ditambah 220 SMS ke sesama nomor Indosat.

Selanjutnya, adalah perbandingan paket yang biasanya dicari oleh mereka para pengguna internet, yaitu perbandingan antara tarif paket Internet Indosat dan Telkomsel.

About The Author

Fahd M. 80
Professional

Fahd M.

Saya suka menulis tentang hal-hal yang berkaitan dengan teknologi, khususnya gadget dan komputer. Selain itu saya juga suka hal-hal yang berkaitan dengan Jepang.
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel