3 Situs Untuk Menemukan Game dan Aplikasi Anak Terbaik

26 Dec 2012 18:00 2909 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Jika Anda menyempatkan diri untuk melihat jumlah aplikasi dan games yang terdapat di App Store atau di Google Play Store, maka Anda akan menemukan jutaan aplikasi yang sudah lama maupun yang baru dibuat. Kedua aplikasi market itu juga mengelompokan jutaan aplikasi tersebut ke dalam beberpa kategori. Sayangnya, tidak ada satupun dari kategori tersebut yang dikhususkan untuk kelompok game dan aplikasi anak.

Jika Anda menyempatkan diri untuk melihat jumlah aplikasi dan games yang terdapat di App Store atau di Google Play Store, maka Anda akan menemukan jutaan aplikasi yang sudah lama maupun yang baru dibuat. Kedua aplikasi market itu juga mengelompokan jutaan aplikasi tersebut ke dalam beberpa kategori. Sayangnya, tidak ada satupun dari kategori tersebut yang dikhususkan untuk kelompok game dan aplikasi anak. Sehingga terkadang Anda harus mencari aplikasi-aplikasi tersebut di berbagai kategori seperti education, book, entertainment, dan lainnya. Bahkan lebih sulitnya lagi setelah itu Anda harus membaca review-nya terlebih dahulu agar tidak salah memilih aplikasi untuk anak.

Oleh karena itu, pada kesempatan kali ini Plimbi akan mengulas 3 buah situs yang dapat Anda gunakan khusus untuk mencari aplikasi dan game untuk anak-anak. Dengan begitu Anda tidak perlu lagi bersusah payah untuk mencari aplikasi dan game yang cocok untuk digunakan anak Anda.

Fingerprint Play

Situs pertama yang dapat Anda gunakan adalah Fingerprint Play. Dalam keterangannya, Fingerprint Play menyebut bahwa game yang terdapat di dalam situsnya ini telah dipilih berdasarkan elemen edukasi dan fun dari game tersebut. Aplikasi ini menyediakan daftar game yang dapat dimainkan oleh anak-anak berbagai usia di perangkat iPhone, iPod Touch, ataupun iPad. Fingerprint juga menyediakan koneksi bagi orang tua dan anak sehingga orang tua dapat terus mengawasi anaknya yang sedang bermain game. Berikut beberapa fitur utama yang disediakan oleh situs ini:

  • Para orang tua dapat menggunakan aplikasi "The Play Center” untuk menghubungkannya denag game yang sedang dimainkan anaknya

  • Fitur SnapShot dapat dijadikan oleh para orang tua untuk mempelajari game yang sedang dimainkan oleh anaknya.

  • Para orang tua dapat memberikan semangat atau membantu anaknya lewat pesan suara dengan menggunakan aplikasi "The Mom-Comm”.

  • Terdapat banya game gratis yang disediakan oleh aplikasi ini, dan Anda dapat merekomendasikan game tersebut ke teman-teman Anda lewat Facebook dan Email.

Jika Anda tertarik untuk mejelajahi berbagai game yang ada di situs ini, Anda dapat mengunjunginya di sini.

Famigo

Famigo merupakan sebuah situs yang juga dapat digunakan untuk mencari berbagai aplikasi Android dan iOS yang aman untuk anak Anda. Situs ini juga menyediakan sebuah aplikasi Android yang bernama Famigo Sandbox yang dapat digunakan oleh para orang tua untuk menjadikan perangkat androidnya menjadi lebih aman untuk anak-anak. Sebagai contoh, aplikasi Famigo Sandbox ini akan memblokir beberapa fitur Android yang kurang cocok untuk anak-anak seperti telepon, sms, email, dan lainnya.

Pada halaman utama situs ini Anda dapat berbagai macam aplikasi yang terdapat pada App Store ataupun Google Play Store dengan filter usia. Menariknya, rating aplikasi-aplikasi yang terdapat pada situs Famigo ini dihitung berdasarkan kecocokannya untuk digunakan dalam keluarga. Berikut beberapa fitur utama dari situs ini:

  • Famigo hanya menyediakan aplikasi yang memiliki rating 3 ke atas.

  • Aplikasi Famigo Sandbox juga dapat digunakan untuk mencari aplikasi untuk anak-anak.

  • Aplikasi Famigo Sandbox setiap minggunya akan melaporkan kepada orang tua aplikasi apa saja yang dipakai dan berapa lama aplikasi tersebut dipakai.

Jika Anda ingin mencari aplikasi anak di situs ini, maka Anda dapat mengunjunginya di sini.

YogiPlay

Situs terakhir yang dapat Anda kunjungi adalah YogiPlay. Pada situs ini Anda dapat menemukan berbagai macam aplikasi yang cocok untuk anak Anda. Situs ini juga menyediakan sebuah aplikasi Parent Center bagi para orang tua yang juga dilengkapi dengan sebuah fitur Boosted Apps. Fitur boosted apps ini dapat digunakan oleh para orang tua untuk membantu pengembangan aplikasi ini. Fitur utama yang ditawarkan oleh situs ini diantaranya adalah:

  • Mengukur waktu anak Anda ketika bermain sebuah game.

  • Memberitahu game apa yang sedang dimainkannya.

  • Memberikan rekomendasi aplikasi dan game berdasarkan usia anak.

  • Anak-anak bisa mendapatkan poin ketika bermain untuk kemudian ditukarkan dengan berbagai barang menarik di situs YogiPlay.

  • Orang tua dapat melihat perkembangan anak dalam memainkan sebuah game.

Jika Anda tertarik untuk mengakses ditus ini, Anda dapat mengunjunginya di sini. [GAN]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel