Membongkar Aneka Resep Cantik Dengan Susu

10 Apr 2020 08:30 1466 Hits 2 Comments Approved by Plimbi
Ternyata untuk mendapatkan kulit cantik putih berseri bak ratu Cleopatra itu tidak sulit loh dan kabar baiknya tidak perlu juga menguras isi dompet kita sampai bersih. Cukup gunakan saja susu, bahan yang mudah di dapatkan di dapur kita. Edisi kali ini penulis akan membongkar resep cantik dengan menggunakan susu.

Ternyata untuk mendapatkan kulit cantik putih berseri bak ratu Cleopatra itu tidak sulit loh dan kabar baiknya tidak perlu juga menguras isi dompet kita sampai bersih. Cukup gunakan saja susu, bahan yang mudah di dapatkan di dapur kita. Edisi kali ini penulis akan membongkar resep cantik dengan menggunakan susu.

Lagi-lagi penulis terinspirasi kondisi work from home yang membuat kita semua menjadi memiliki banyak waktu di rumah namun terkendala untuk bisa memanjakan diri pergi ke salon atau ke spa langganan karena menghindari tertular virus covid 19 yang menghebohkan seantero jadag raya ini. Akhirnya penulis memutuskan untuk berbagi tips tetap cantik selama masa self-distancing ini. 

 

Kenapa Susu?

Susu merupakan bahan yang paling mudah di dapat di sekitar kita, rata-rata setiap rumah memiliki susu sebagai bahan minuman kesehatan atau pun sebagai salah satu bahan pembuat kue. Mengingat masa menghemat saat ini, harga susu pun relatif masih terjangkau oleh para wanita remaja sampai para ibu rumah tangga, iya kan? Jadi tidak perlu diragukan lagi soal pilihan penulis yang jatuh pada susu ya? 

Seperti biasa, penulis ingin berbagi informasi dulu tentang khasiat susu. Menurut penulis hal ini sangat penting, karena semakin kita tahu betapa dahsyatnya khasiat susu, maka feeling kita akan makin yakin ketika kita menggunakan susu sebagai produk kecantikan kita. Mari kita gali apa saja manfaat susu itu. 

 

Berbagai Manfaat Susu

Dilansir dari laman boldsky.com, kandungan nutrisi susu sangat baik untuk kesehatan dan kecantikan tubuh. Gizi yang terkandung di dalam susu antaranya sangat kaya akan kalsium, mineral protein, energi, fosfor, zinc, lemak, Vitamin A, B, C, asam pantetonat, asam amino, Vitamin lainnya ( D, E, K, B1 dan B12). 

Berikut adalah beberapa manfaat susu bagi kesehatan secara rinci yang di rangkum penulis: 

•  Kandungan kalsium pada susu membantu pertumbuhan tulang serta melindungi tulang dari osteoporosis (tulang keropos). Zat kalsium dibutuhkan oleh segala jenis usia baik anak – anak hingga lansia.

•   Susu juga dikenal sebagai penetralisir racun yang masuk kedalam tubuh, seperti zat logam, timah yang termakan secara tidak sengaja bersamaan dengan makanan dan minuman, baik disadari maupun tidak disadari.

•   Susu di kenal mencegah hipertensi (darah tinggi). Susu bermanfaat menggerakkan dinding pembuluh darah agar bekerja stabil.

•   Dengan banyak mengkonsumsi susu membuat jantung menjadi sehat serta meningkatkan daya tahan tubuh agar tidak cepat lelah.
•   SSusu melancarkan pencernaan. Dengan konsumsi susu yang teratur dapat menghindarkan penyakit kanker usus.

•  Sejak jaman dahulu khasiat susu dikenal untuk menyembuhkan insomnia. Bagi yang mengalami kesulitan dalam tidurnya, dengan mengkonsumsi susu sebelum tidur akan membuat tidur menjadi lebih nyenyak.

 


Aneka Resep Kecantikan Menggunakan Susu 

Kita tentu sering mendengar tentang istilah “mandi susu”. Ratu Cleopatra yang sangat populer dengan kecantikannya konon menggunakan resep mandi susu ini sebagai senjata andalan yang dipercaya mampu menghaluskan dan memutihkan kulit. Tentu saja, penggunaan susu tidak terbatas hanya untuk mandi saja. Berikut adalah beberapa tips kecantikan dari penulis dengan menggunakan susu:

1. Tips Menghilangkan Kantung Mata & Lingkaran Hitam di Sekitar Mata

 
Ambil setengah sendok makan susu bubuk lalu tambahkan 2 sendok makan air panas. Aduk hingga rata. Kompreskan susu hangat ke area sekitar kantung mata atau lingkaran gelap disekitar mata dengan menggunakan kapas tipis. Pejamkan mata anda dan diamkan selama kurang lebih 20 menit, lalu lap wajah dengan handuk yang telah dibasahi oleh air hangat. Lakukan secara rutin 3 kali seminggu untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

 

2. Tips Menggunakan Susu sebagai Masker Wajah


Ambil satu sendok makan susu bubuk lalu tambahkan setengah sendok makan madu organik, aduk hingga menyatu dan rata. Oleskan secara merata ke seluruh area wajah hingga merata boleh juga sampai ke leher jika bahan masker susu masih terisa. Diamkan kurang lebih 15 menit, lalu oleskan lagi masker baru yang sama dan diamkan lagi selama 20 menit atau sampai terasa agak kering. Siapkan air hangat dan handuk kecil untuk mengankat masker susu sampai bersih. Terakhir, bilas wajah dengan air es untuk mengecilkan pori2 dan membuat kulit lebih segar. Lakukan secara rutin 2 kali seminggu untuk mendapatkan hasil yang maksimal. 

 

3. Tips Melembabkan dan Mencerahkan Kulit Tubuh dengan Masker Susu


Setelah mandi biasa dengan sabun atau setelah tubuh di scrub dan kondisi tubuh dalam keadaan bersih dan kering, maka buatlah bahan masker susu untuk tubuh. Caranya, campurkan  7 sendok makan susu bubuk ke dalam 200 ml atau 1 gelas  air hangat, aduk sampai rata. Oleskan cairan susu hangat ke seluruh bagian tubuh dengan kuas atau oleskan langsung dengan tangan saja. Diamkan selama kurang lebih 20 menit atau sampai terasa agak kering, lalu bilas tubuh dengan air dingin hingga bersih. Lakukan secara rutin minimal 1 kali seminggu untuk mendapatkan hasil yang maksimal.


Demikianlah aneka resep untuk menjadi cantik dengan menggunakan bahan dasar susu bubuk, selalu penulis informasikan di akhir tulisan bahwa resep yang dibagikan oleh penulis ini merupakan hasil uji coba dari penulis sendiri dan sudah biasa dilakukan juga oleh penulis sejak 10 tahun silam. Jadi, penulis ucapkan selamat mencoba di rumah dan bersiap tampil cetar bak Ratu Cleopatra ya! 

 

 

Tags kecantikan

About The Author

Laksmitha 21
Novice

Laksmitha

Beauty Influencer & Writer. PLEASE FOLLOW : LAKSMITHA PODCAST 💟 Available on : ANCHOR, SPOTIFY , RADIOPUBLIC & BREAKER 💟

Comments

You need to be logged in to be able to post a comment. Click here to login
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel