Ingin hubungan tetap lancar? Coba cara - cara berikut

23 Oct 2017 16:18 1679 Hits 0 Comments
Mencoba hungan tetap lancar mungkin tidaklah mudah. Maka cobalah cara - cara berikut.

Hubungan langgeng, hubungan berjalan lama, hubungan terus berlanjut, hubungan tidak berakhir mungkin itulah idaman setiap orang pada hubungan yang sedang mereka jalani. Mungkin kita tidak akan menyangkal lagi dikarenakan banyaknya hubungan yang berakhir begitu cepat, karena berbagai alasan mulai dari ga nyaman, kamu bikin kesel, dan yang lainnya.

Mungkin saya tak perlu basa basi lagi untuk menjelaskan cara - caranya. Cara agar hubungan langgeng atau berlangsung lama diantaranya, yaitu :

  1. Berusahalah untuk tetap berkomunikasi dengan pasangan anda

Usaha untuk tetap berkomunikasi ini bertujuan agar kedua pasangan mengetahui apapun yang sedang dilakukan pasangannya, selain itu, hal ini pun bertujuan agar keduanya tidak saling miss communication atau dengan kata lain kehilangan komunikasi dengan pasangan. Tidak bisa dipungkiri lagi bukan, karena hilangnya komunikasi maka ada pasangan yang malah berpacaran atau menjalin hubungan dengan pasangan lain dikarenakan pasangannya hilang begitu saja tanpa adanya kabar yang datang padanya.

  1. Cobalah jelaskan secara rinci setiap kegiatan anda pada pasangan anda

Jelaskan semuanya yang akan anda lakukan kepada pasangan anda agar pasangan anda mengetahui semua kegiatan anda. Juga agar pasangan anda pun tahu kapankah anda memiliki waktu yang padat hingga sulit untuk bertemu dengannya. Karena dengan diiketahuinya setiap kegiatan, maka pasangan anda akan tahu kapankan anda memiliki waktu kosong, juga pasangan anda pun mengetahui dimana posisi anda saat ia ingin mengetahuinya.

  1. Jika anda tidak dapat berkomunikasi dengan pasangan anda, Beritahukan!

Cobalah untuk memberitahukan pada pasangan anda sebelumnya agar ia tahu kapan saat anda tidak dapat dihubungi. Hal ini pun bertujuan agar mengurangi miss communication atau hilangnya komunikasi seperti yang tadi saya bicarakan. Karena disaat hilangnya komunikasi maka msalahnya bisa sampai hubungan itu hilang.

  1. Memahami pasangan anda saat tidak menghubungi anda

Disaat pasangan anda tidak menghubungi anda, maka cobalah untuk memahaminya bahwa ia ada kalanya memiliki waktu disaat ia sibuk hingga sulit untuk menghubungi anda. Janganlah anda coba paksakan  bahwa anda harus terus dihubungi oleh pasangan anda.

  1. Jujurlah dalam segala hal

Cobalah untuk tetap jujur kepada pasangan, jangan lah anda menutup - nutupi sesuatu dari pasangan anda walaupun itu adalah sebuah hal yang kecil sekalipun. Karena ingat satu hal “Kebohongan apapun maka akan diketahui di kemudian hari”. Maka janganlah anda berbohong kepada pasangan anda, ucapkanlah semua yang menjadi beban anda kepada pasangan anda.

  1. Kendalikan diri saat marah

Cobalah kendalikan diri anda disaat anda marah, baik itu saat ada kemarahan dalam satu sisi ataupun saat bertengkar, karena pikirkanlah perasaan pasangan anda bagaimana jika ia melihat kondisi anda yang marah kepadanya.

  1. Cobalah mengambil waktu sejenak untuk menenangkan diri anda

Disaat bertengkar mungkin setiap orang akan sulit untuk tenang. Maka dari itulah cobalah untuk mengambil waktu sendiri untuk menenangkan diri dari amarah anda. Jangan  sampai amarah anda mendominasi diri anda.

  1. Masalah itu tidak selesai dengan cepat

Ingatlah hal ini, karena jika anda berfikir jika masalah itu akan selesai dengan cepat, maka anda itu salah besar. Karena masalah itu tidak mungkin selesai begitu saja, butuh berbagai cara agar masalah dapat. Bahkan masalah pun tidak akan selesai dengan cepat, maka dari itulah dibutuhkannyaa waktu untuk menyelesaikan masalah tersebut.

  1. Janganlah mengungkit masalah yang sudah selesai

Jika masalah itu telah selesai, maka janganlah anda mengungkit masalah tersebut setah itu. Karena itu akan memancing pertengkaran untukterjadi lagi. Jangan sampai dengan diungkitnya masalah yang telah selesai tersebut membuat hubungan anda dengan pasangan anda hancur begitu saja.

  1. Tunjukkan perhatian anda kepada pasangan dalam kehidupan sehari - hari

Dengan perhatian mungkin dapat membuat pasangan anda lebih nyaman dengan diri anda. Maka cobalah untuk menaruh sebagian perhatian anda pada pasangan anda. Tetapi janganlah sampai anda terlalu berlebihan dalam memberikan perhhatian anda kepada pasangan, karena itu akan membuat pasangan anda bingung dengan diri anda. Sedikit tambahan juga untuk perhatian pada keluarga dari pasangan anda.

  1. Berikan Surprise

Cobalah untuk memberikan kejutan atau kebanyakan orang menyebutnya surprise kepada pasangan anda. Karena dengan kejutan tersebut akan membuat hubungan anda dan pasangan anda lebih berwarna dan lebih menarik.

  1. Luangkan waktu bersama

Dengan diluangkannya waktu untuk bersama, maka anda dan pasangan anda akan merasa lebih nyaman, anda dan pasangan anda pun dapat mengenal lebih banyak dengan adanya waktu untuk  bersama. Selain waktu untuk bersama janganlah lupakan waktu anda dan teman - teman anda, karena anda juga pasangan anda pun memiliki teman masing – masing.

  1. Jika kebosanan datang, Ubahlah kebiasaan

Mungkin anda bingung mengapa kebiasaan itu dirubah. Karena rasa bosan itu muncul karena kejenuhan dari sesutu yang selalu dilakukan secara terus menerus, maka dari itu cobalah untuk merubah kebiasaan anda dan pasangan anda ke hal - hal yang lebih menarik lagi bagi anda dan pasangan anda. Selain dengan merubah kebiasaan pun ada satu cara lagi, yaitu dengan meluangkan waktu untuk sendiri bagi anda walaupun pasangan anda agar dapat menjalankan kegiatan lainnya untuk menghilangkan sedikit kejenuhan.

Tags

About The Author

Muhammad Kamil Marzuqi Aziz 36
Ordinary
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel