10 Langkah Untuk Mempermudah Anda Menulis Artikel SEO Friendly

14 Oct 2016 08:00 6450 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Anda kesulitan memahami bagaimana menulis artikel yang SEO Friendly? Inilah beberapa langkah mudah untuk membuat artikel yang SEO Friendly.

4) Gunakan Internal Linking

Internal linking adalah link antar halaman dalam satu blog/website. Untuk jumlah ideal internal link per post itu masih tergantung dari user experience. Tetapi jangan terlalu berlebihan karena itu dapat membuat pembaca merasa tidak nyaman pada saat membaca artikel Anda.

Internal linking juga bisa memperkuat Antara satu halaman dengan yang lain dari sisi SEO. Seperti contohnya di website wikipedia.org

Dan masih banyak lagi, yang dilingkari merah hanya sebagai contoh saja.

 

5) Gunakan External Linking ke Authority Site

External link adalah sebuah tautan yang Anda pasang pada sebuah halaman web Anda yang menuju ke website lain selain website Anda. Ini berkebalikan dengan internal link yang hanya menuju halaman lain dalam website yang sama.

Google akan melihat web Anda sebagai web yang bagus karena selalu mereferensikan web-web yang sudah di percaya. External link ke web-web yang berkaitan dengan topik bahasan juga membantu pembaca untuk mendapatkan sumber-sumber referensi lain yang akurat.

 

6) Hati-hati dengan Keyword Density

Keyword density adalah intensitas tampilnya keyword dalam satu halaman artikel. Algoritma terbaru Google sudah cukup pintar untuk mendeteksi kualitas dari sebuah artikel. Anda harus berhati-hati jika persentase keyword density terlalu banyak, karena bisa berefek buruk pada website Anda. Tetapi bukan berarti Anda mengurangi keyword-keyword pada artikel Anda yang bisa mengakibatkan turunnya kualitas dari artikel Anda tersebut. Biarkan hal itu mengalir dengan sendirinya.

 

7) Jangan lupa memasukkan LSI Keywords

LSI singkatan dari Latent Semantic Indexing LSI adalah sebuah algoritma yang mirip dengan proses pemikiran yang sebenarnya “manusia” akan melakukan searching untuk menentukan apakah hasil dari permintaan mereka sesuai dengan apa yang mereka cari. Hampir sama dengan sinonim atau related keyword (Kata atau istilah yang masih berhubungan dengan keyword utama).

Contohnya jika Anda mencari “rambut pria” pada mesin pencari google maka Anda juga bisa menambahkan keyword lain seperti contoh dibawah ini.

 

Tags SEO

About The Author

Ryan 31
Ordinary

Ryan

Seorang manusia yang masih belajar, haus akan pengalaman
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel