Datangya.com - Situs Undangan Pernikahan Online Dengan Layanan Gratis

19 Nov 2013 13:00 15128 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Bagi Anda yang akan mempersiapkan hari bersejarah dalam hidup, pernikahan, kini tidak perlu lagi bingung dalam membuat undangan. Perkembangan internet yang semakin pesat menjadikan pembuatan undangan menjadi tidak ribet. Itu semua berkas situs internet datangnya.com.

Bagi Anda yang akan mempersiapkan hari bersejarah dalam hidup, pernikahan, kini tidak perlu lagi bingung dalam membuat undangan. Perkembangan internet yang semakin pesat menjadikan pembuatan undangan menjadi tidak ribet. Itu semua berkas situs internet datangya.com. Situs ini dapat membantu Anda dalam melancarkan acara pernikahan dengan membuat undangan pernikahan online. Berkat adanya situs ini, tentu Anda tidak perlu bingung lagi menentukan kartu undangan. Apalagi dengan hadirnya situs ini tentu akan sedikit memangkas biaya pernikahan. Seperti apa detailnya situs ini?

Tentang Situs Datangya

Datangya.com merupakan situs undangan pernikahan online sebagai salah satu alternatif pengganti kartu undangan. Situs ini didirikan sebagai solusi untuk mendukung gerakan penghematan kertas. Tentunya hal ini merupakan hal yang baik. Apalagi kini di tengah krisis global, isu penghematan kertas menjadi perbincangan hangat.

Situs yang menyediakan undangan pernikahan online ini dibangun oleh tim dari R&D Nusanet. Tujuan dari situs ini sendiri adalah sebagai media agar Anda yang nantinya akan melangsungkan pernikahan bisa membuat undangan dengan cepat. Betapa tidak, situs ini memungkinkan Anda untuk membuat undangan dalam tempo hitungan menit saja. Karena kemudahan inilah, situs ini kini banyak dikunjungi. Situs yang secara resmi meluncur pada tanggal 1 Maret 2012 menjadi salah satu situs undangan yang paling banyak dikunjungi. Berdasarkan data dari situs datangya, situs ini kini memiliki lebih dari 1600 pengguna dan diperkirakan akan terus bertambah.

 

Baca juga :

               10 Momen Ramadan yang Hilang dan Hanya Dirasakan Generasi 90-an dan Awal 2000-an

                Top Author Mei 2016: Tunggu Program Baru dari Plimbi!

 

Tampilan Antarmuka Undangan

Situs undangan pernikahan online ini hadir dengan tampilan antarmuka yang segar nan sederhana. Pertama kali mengunjungi situsnya, Anda akan melihat tampilan situs dengan corak hijau yang simpel. Yang menarik dari situs Datangya.com adalah tampilan antarmuka undangannya. Undangan yang nantinya dapat dipilih oleh Anda memiliki semua hal yang berhubungan dengan undangan biasa. Bahkan lebih baik. Dalam undangannya terdapat fitur berupa halaman resepsi  dan peta sebagai informasi pernikahan.

Selain itu, terdapat pula buku tamu. Foto pre-wedding dalam bentuk slider, spesial invite ke jejaring sosial, serta tampilan animasi hitungan mundur menuju pernikahan Anda. Tampilan undangan Anda pun bisa tambah cantik dan indah berkat adanya fitur kalimat mutiara Fitur kalimat mutiara sendiri bisa digantikan dengan kalimat dari kitab suci sesuai keinginan Anda tentunya. Tidak hanya itu, adanya fitur musik tentunya akan semakin membuat undangan Anda lebih syahdu, puitis, dan romantis.

Layanan dan Fitur  Datangya.com

Sebagai situs undangan pernikahan online ini, Datangya.com hadir dengan layanan berbayar dan gratis, yang bebas dipilih oleh  Anda. Layanan utamanya tentunya adalah layanan berbayar. Layanan ini memberikan tampilan undangan yang lebih baik dan lebih menarik dibandingkan layanan gratis. Namun secara keseluruhan kedua fungsi ini tidaklah jauh berbeda. Jadi bagi Anda yang terbentur dana, pemanfaatan layanan gratis  tentu menjadi solusi yang baik.

Lalu apa saja keunggulan yang terdapat pada situs undangan pernikahan online ini? Dalam website-nya, situs ini menjelaskan keunggulan penggunaan situs ini. Beberapa keunggulan dari situs ini adalah beragamnya tema yang dapat dipilih. Anda dapat memilih  tema undangan yang sesuai dengan selera ataupun sesuai dengan tema pada tanggal pernikahan. Misalnya Anda akan menikah pada akhir Oktober, maka tema undangan yang pas adalah tema Halloween.

Selain itu, pada situs undangan pernikahan online ini disediakan pemilihan siapa yang datang baik secara istimewa maupun secara pribadi. Fitur Special Invite memungkinkan Anda untuk mengundang teman secara spesial dengan memberikannya tautan ke website undangan pernikahan Anda. Sedangkan yang bersifat pribadi disebut Private Invite. Fitur ini memungkinkan Anda untuk menyebarkan undangan hanya kepada teman-teman tertentu saja. Artinya undangan bersifat pribadi dan terkunci.

Meskipun kini banyak situs undangan pernikahan online, namun situs Datangya.com cukup optimis dalam visi kedepannya. Situs yang sebenarnya sudah rilis versi betanya dari 2011 ini tampakanya akan mudah diterima oleh pengguna Indonesia. Apalagi situs ini merupakan pionir dalam perubahan gaya hidup pernikahan yang tidak memerlukan kertas. Undangan melalui sebuah situs tentu lebih efektif dan efisein bukan dibandingkan penggunaan kertas? Apalagi situs ini sendiri memberikan layanan gratis. Jikapun ada layanan berbayar, setidaknya dana tersebut lebih ekonomis dibandingkan dengan dana membuat undangan. Jika Anda tertarik dan akan menggunakan jasa  situs ini, silakan kunjungi situsnya datangya.com. [HMN]

Tags

About The Author

Plimbi Editor 999
Administrator

Plimbi Editor

Plimbi Chief Editor

Comments

You need to be logged in to be able to post a comment. Click here to login
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel