1

Fitur Baru dari WhatsApp

27 Jun 2016 19:40 3557 Hits 1 Comments
WhatsApp hadirkan fitur colek teman.

WhatsApp, salah satu layanan pesan instan dengan pengguna terbesar sejagat, dikabarkan akan menghadirkan fitur barunya. Layanan pesan instan yang sudah dimiliki oleh facebook tersebut akan menghadirkan fitur mentions alias colek teman. Fitur ini akan melengkapi berbagai fitur yang sebelumnya sudah hadir dalam WhatsApp.

Seperti fitur dalam layanan pesan instan yang lain, pembuatan group adalah hal yang wajib dalam aplikasi pesan instan tersebut. Kita mengetahui, ada BBM yang cukup banyak pengguna setianya terutama di pasar tanah air, juga menghadirkan fitur group yang cukup disukai oleh para pengguna tanah air. WhatsApp diketahui memiliki kelonggaran dalam jumlah anggota group, diketahui jumlah keanggotaan group dalam WhatsApp bisa sampai ratusan. Hal ini akan menjadi satu kendala yang dihadapi pengguna adalah ketika banyak pesan yang masuk dalam satu waktu akan berpotensi adanya pesan yang tidak terbaca.

Ilustrasinya bisa kita lihat seperti berikut, ketika dalam satu waktu banyak pesan yang masuk, dan ada sebuah pesan ataupun pertanyaan ditujukan kepada kita, hal ini berpotensi persan tersebut tidak kita baca, karena banyaknya pesan dalam satu waktu tersebut. Solusi untuk mengatasi masalah pesan yang hadir dalam jumlah banyak tersebut adalah dengan mentions alias colek teman. Dengan fitur ini, pesan yang penting yang ditujukan kepada kita tidak akan terlewati.

Fitur Baru dari WhatsApp(Gambar via Ubergizmo)

Jika kita melihat, solusi mengatasi banyaknya pesan yang masuk dalam sebuah group di WhatsApp tersebut sebenarnya sudah ada lebih dulu di layanan media sosial, sebut saja Twitter, Instagram hingga Facebook. Pengguna cukup mengetik simbol @ diikuti nama kontak untuk me mentions pengguna lain.

WhatsApp juga diketahui akan menghadirkan fitur emoji yang lebih besar dibanding ukuran emoji yang ada saat ini. Selain itu, akan hadir juga fitur group publik, yang memungkinkan pengguna yang memiliki link alias tautan bisa bergabung dalam group publik tersebut.

Hadirnya fitur baru dalam layanan WhatsApp, semakin menambah deretan fitur yang sebelumnya sudah hadir. Beberapa waktu yang lalu, WhatsApp mengumumkan fitur end to end encryption. Layanan enkripsi ini sempat mendapat protes, baru-baru ini di India WhatsApp sempat terancam tidak diperbolehkan beroperasi karena layanan enkripsi ini berpotensi di salah gunakan oleh para teroris. 

About The Author

wan 67
Expert

wan

Mencoba Hobi tulis menulis
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel