WordPress Sudah Online? Itu Bukan Berarti Kerjaanmu Selesai

28 Feb 2023 12:45 412 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
dengan mengaktifkan seperti langkkah langkah di atas dapat membantu memaksimalkan fitur keamanan dan yang lainnya

Langkah Wajib Setelah Install Wordpress.

  • Tambahkan contact form.

Contact form di website memudahkan pengunjung website untuk menghubungi kita.

Hal ini berlaku baik untuk website perusahaan dan blog,untuk website toko online,biasanya lebih banyak yang menggunakan chat agar lebih cepat komunikasinya,walaupun tidak ada salahnya juga untuk menambahkan fitur contac form di website toko online.

Menambahkan contact form ke website bukan perkara sulit karena tersedia banyak plugin contact form,salah satu plugin yang saya rekomendasikan adalah contact form 7.

  • Lengkapi informasi website

Tujuan orang mengunjungi website adalah untuk memperoleh informasi tentang kita seperti bisnis apa yang kita jalani atau siapa pemilik perusahaaannya,jika kita mengelola blog,kita perlu menampilkan informasi singkat tentang siapa kita dan latar belakang tentang blog yang kita kelola.

Agar informasi dasar tentang website kita lengkap beberapa hal ini harus dilakukan,yang pertama,mengganti site title (Nama website) dan tagline,buka dashbor wordpress,lalu klik setting > general,setelah itu kita bisa menulis site title dan tagline sesuai keinginan kita.

Selesai mengisi Site title dan tagline,kita juga harus membuat laman about us/abaut me yang berisi informasi singkat tentang bisnis atau diri kita,buka dasbor wordpress,lalu klik page > add new.

  • Pengaturan SEO.

Secara sederhana,SEO atau search engine optimization adalah tools yang membuat website kita dapat muncu di hasil pencarian Google dan mesin pencarian lainnya.

PLugin SEO memudahkan kita untuk membangun SEO di website,beberapa plugin yang wajib kita install adalah yoast SEO dan SEO internet link,yoast SEO adalah salah satu plugin SEO terbaik dari wordpress.

  • Pasang google analistyc

Google analystic dapat membantu kita untuk memahami pengunjung website,apa yang mereka cari,artikel mana yang paling banyak pembacanya,artikel mana yang kurang ppopuler,berapa lama pengunjung membaca blog atau website dan lain lain.

  • Buat sitemap.

Sistemap adlah sebuah daftar dari halaman website yang dapat diakse oleh user dan search engine,fungsi sistemap adalah untuk memberi petunjuk ke user dan search engine mengenai semua halaman yang dapat diakses di website tersebut.

  • Install caching.

Untuk mempercepat loading website kita bisa memasang plugin caching,salah satu plugin yang cukup terkenal untuk mempercepat loading adalh W3 total cache.

  • Menyiapkan Back up.

Setting back up bida kita lakukan secara otomatis dengan memasang plugin back up seperti updraftplus.

  • Atur keamanan wordpress.

Keamanan merupakan hal yang tidak bisa kita sepelekan,terutama di internet,Website kita pun bisa menjadi sasaran jika tidak dibekali fitur-fitur keamanan yang mumpuni.

Dan langkah yang perlu kita lakukan untuk mengamankan wordpress tidak sedikit,dari membuat log in custem,mengubah default user admin,hingga memasang plugin keamanan Wordpress.

  • Atur komentar.

Cara pengaturannya mudah,yaitu dengan klik setting >discussion.disini kita bisa mengatur untuk mengaktifkan atau menonaktifkan komentar,sebaiknya aktifkan moderasi komentar agar komentar yang muncul di website kita adalah komentar yang sudah kita setujui.

  • Pasang pelindung spam

Kita perlu memasang plugin proteksi spam untuk menangkal komentar yang terindikasi spam dan mengandung link berbahaya,salah satu plugin terbaik untuk menangkal komentar spam adalah Akismet.

Tags

About The Author

Mochamad Rafli Mahendra 21
Novice

Mochamad Rafli Mahendra

Mempelajari Dan Mengenal FOUR VISION MEDIA
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel