5 Profesi Ini Tidak Membutuhkan Ijazah, Tapi Penghasilannya Bisa Puluhan Juta

Nah, berikut adalah 5 profesi yang tidak membutuhkan ijazan namun bisa memberikan penghasilan hingga puluhan juta rupiah perbulan.

Di era digital banyak sekali profesi baru yang bermunculan. Pekerjaan-pekerjaan yang sebelum tidak pernah terpikirkan bakal menjadi profesi yang menguntungkan dari segi finansial dan popularitas.

Sebut saja seperti Selebgram atau Selebtweet, kedua profesi ini hanya mengandalkan kreativitas membuat konten, baik berupa teks, gambar maupun video. Namun siapa sangka 2 profesi tersebut bisa memberikan pendapatan hingga puluhan juta rupiah perbulan, bahkan hingga ratusan juta rupiah.

Nah, berikut adalah 5 profesi yang tidak membutuhkan ijazan namun bisa memberikan penghasilan hingga puluhan juta rupiah perbulan.

 

Content Creator

Mungkin kalian semua sudah tidak asing dengan profesi yang satu ini. Yaps, content creator menjadi profesi yang paling diminati sejak meledaknya Youtube, Instagram, hingga Tiktok.

Menjadi content creator kamu dituntut membuat konten sekreatif untuk dinikmati publik. Content yang dibuat pun beragam, tergantung passion atau karakter yang kamu miliki.

Jika kamu fokus di platform Youtube, maka video-video kreatif harus siap kamu produksi setiap pekannya. Bila kamu fokus di Instagram, maka konten-konten Instagenis atau grafis yang unik harus siap kamu produksi secara rutin.

Yah, dengan membuat konten semacam itu kamu bisa memperoleh pundi-pundi rupiah dari iklan, endorse, hingga Adsense.

Menarik bukan?

 

Blogger

Siapa bilang menjadi Blogger sudah gak jaman lagi? Justru semakin terbukanya informasi, peran blogger menjadi sangat penting. Warganet membutuhkan banyak konten-konten segar, informatif dan mencerahkan di Google.

Itulah mengapa Google rela membayar mahal para blogger yang aktif menulis konten, sebab peran blogger sangat dianggap penting bagi informasi yang disediakan oleh mesin pencarian terbesar di dunia ini.

Itu baru dari Adsense, belum lagi ada content placement, endorse, hingga iklan. Menurut praktisi Blogger, Candra Bi, penghasilan blogger yang aktif menulis konten dalam 1 bulan bisa mencapai 10 hingga 20 juta rupiah.

Wow, amazing banget!

 

Fotografer

Profesi yang ketiga ini juga tidak memerlukan ijazah sekolah loh. Kamua hanya perlu berlatih, berlatih, berlatih plus nonton panduan di Youtube. Yaps, menjadi fotografer di era media sosial adalah profesi yang sangat menggiurkan.

Bagaimana tidak, selain permintaan foto dimana-mana, kini dengan berkembangnya platform media sosial fotografer bukan hanya diundang di acara pernikahan saja, tetapi juga foto produk hingga foto model.

Belum lagi jika kamu handal di ranah editing, baik foto maupun video, tentu penghasilan dan karya yang kamu buat makin ciamik. Ada banyak jobs yang bisa kamu ambil dengan menjadi seorang fotografer,  diantaranya jasa fotografi, editing foto, pembuatan video iklan, video prewed / pasca wedding, foto model, hingga membuat channel Youtube sendiri.

Top banget kan?

 

Content Writer

Mungkin kamu suka menulis tapi tidak begitu suka coding. Nah, profesi menjadi content writer adalah pilihan terbaik buat kamu. Kamu cukup fokus menulis sesuai permintaan klien dan menyetorkan tulisanmu saja.

Ada banyak sekali loh permintaan jasa penulisan artikel, baik itu artikel SEO, artikel penjualan, hingga artikel buat media sosial. Soal pendapat kamu tidak perlu khawatir, sebab jika kamu fokus di bidang ini perbulannya bisa mendapatkan penghasilan hingga 10 juta rupiah.

Belum lagi bila kamu jago menulis dengan gaya ilmiah, tentu segmen pasar kamu pasti akan lebih luas, dan dari segi harga juga pasti lebih mahal. Ada banyak sekali jobs yang bisa kamu ambil dengan kegiatan menulis atau menjadi content writer. Jadi tak perlu ragu lagi ya!

 

Admin Media Sosial

Duh, profesi yang terakhir ini benar-benar tidak membutuhkan ijazah. Kamua hanya perlu berlatih, mempelajari banyak tools, dan menguasai strategi bermain media sosial secara efektif.

Menjadi admin media sosial profesional juga bisa menjadi pilihan terbaik loh. Ada banyak perusahaan yang membuka jobs ini agar media sosialnya terurus dengan baik dan sesuai harapan.

Kamu tinggal membuat rencana konten dalam 1 bulan, menentukan teman, melakukan aktivitas posting, dan meningkatkan followers. Mudah banget kan?

Dari segi pendapatan, jangan salah. Ada banyak perusahaan yang rela membayar mahal agar media sosialnya tetap eksis dan semakin eksis. Kalau cuma 10 juta, pasti dapat deh.

Nah, itulah 5 profesi yang tidak membutuhkan ijazah namun penghasilannya bisa mencapai puluhan juta rupiah. Kamu pilih yang mana nih?

Tags Karier
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel