Fenomena Demam Virus Pokemon Go Yang Mewabah Ke Penjuru Dunia

24 Jul 2016 02:51 19732 Hits 5 Comments Approved by Plimbi
Fenomena demam virus Pokemon Go ternyata cukup heboh, bahkan disebut-sebut mengalahkan demam Angry Birds yang juga pernah heboh di tahun-tahun sebelumnya.

sumber gambar diambil dari www.bbc.com

 

Bermain game pasti pernah dilakukan oleh semua orang. Kalau ada yang bilang dirinya tidak pernah bermain game, pasti dia bohong. Bukti bahwa banyak orang suka main game bahkan sampai menjadikannya hobi, bisa dilihat dari jutaan game baru yang selalu tercipta tiap harinya dan bisa di download kapan dan dimana saja. Selain itu selalu saja ada penemuan game baru yang heboh dan bikin penasaran jutaan orang untuk memainkannya.

Game yang paling anyar saat ini setelah era Angry Birds dan bikin penasaran banyak orang di seluruh dunia adalah Pokemon Go. Bedanya dengan Angry Birds, Pokemon Go sebenarnya adalah game yang dikembangkan dari kartun anak-anak Jepang yang sudah terkenal lebih dulu.  

Selain itu yang juga membuat game Pokemon Go jadi fenomenal dan berbeda dari game lainnya adalah game ini mengajak gamers/pemain untuk bergerak aktif menangkap Pokemon yang sedang sembunyi di berbagai tempat di dunia nyata, tidak seperti umumnya game yang mengharuskan gamers duduk diam dan bersikap pasif pada sekitarnya.

Nah, setelah berhasil menangkap monster-monster imut itu, gamers yang kalau dalam permainan ini disebut juga sebagai Trainer harus melatih para Pokemon menjadi monster yang lebih hebat dan kuat yang nantinya diajak bertarung dengan monster milik pemain lain.

Keseruan menangkap Pokemon yang mengharuskan gamers meninggalkan rumah dan menangkap sebanyak mungkin Pokemon sambil membawa smartphone ke berbagai lokasi di sekitar dan bahkan ke penjuru dunia itulah yang membuat permainan ini menjadi buah bibir dan sontak bikin penasaran jutaan umat manusia di seluruh dunia, termasuk di Indonesia. 

 

sumber gambar diambil dari www.tekno.kompas.com

Di Indonesia, Pokemon Go sebenarnya belum dirilis secara resmi di sini. Game ini baru rilis di Amerika Serikat, Australia dan Selandia Baru. Dalam waktu dekat, permainan ini akan rilis di Kanada, negara-negara di Eropa dan Amerika Selatan.

Meskipun begitu, sudah banyak juga masyarakat Indonesia yang telah mengunduh dan memasangnya di ponsel Android mereka, termasuk para selebriti tanah air yang juga terkena dampak virus Pokemon Go yang sedang mewabah dan merajalela ini.

Lalu adakah manfaatnya bermain Pokemon Go ini?

Dampak Positif dan Negatif dari Pokemon Go 5

 

Dampak Positif

Dampak positif dari bermain Pokemon Go ini diantaranya adalah interaksi aktif antara sesama pemain/trainer saat bersama-sama mencari monster yang sedang sembunyi itu. Dengan kata lain kita jadi dapat teman baru.

Selain itu, saat berburu Pokemon, para trainer tidak bisa duduk diam saja, tapi harus berjalan keluar mencari tempat persembunyian Pokemon, dan bahkan tak jarang harus berlari untuk mendapatkannya, karena harus berlomba dengan trainers lain yang sedang mengincar monster Pokemon yang sama. Dengan kata lain, kita juga bisa sambil olah raga. Jarang-jarang kan ada game yang juga mengajak kita sekalian olah raga. 

Mengetahui lokasi atau tempat-tempat yang sebelumnya belum pernah kita datangi juga merupakan salah satu manfaat positif yang kita dapat sambil bermain game ini.

Tapi meskipun ada manfaat positifnya, ternyata ada juga dampak negatif gara-gara main Pokemon Go.

 

User Rating

0.0
0 Ratings
5
0
0
4
0
0
3
0
0
2
0
0
1
0
0

Editor Rating

5.0
Excellent

Summary

Fenomena demam virus Pokemon Go ternyata cukup heboh, bahkan disebut-sebut mengalahkan demam Angry Birds yang juga pernah heboh di tahun-tahun…
Tags Pokemon Go

About The Author

Arya Janson Medianta 46
Ordinary

Arya Janson Medianta

0813 7652 0559 (WA) Arya_janson@yahoo.com

Comments

You need to be logged in to be able to post a comment. Click here to login
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel