1

5 Emulator Andorid di Komputer PC/Laptop

23 Jul 2017 09:00 2553 Hits 0 Comments
Berikut ini adalah beberapa emulator Android yang bisa di install dan dimainkan di komputer PC/laptop Memu Android Emulator, Nox, Koplayer, Bluestack dan AMIDuOS

Ingin memainkan Aplikasi/Game Android di Komputer Anda ? Berikut ini adalah beberapa emulator Android yang bisa di install dan dimainkan di komputer PC/laptop

1. Memu Android Emulator.

Adalah sebuah emulator Android yang dapat di install di komputer atau laptop dan khusus dibuat untuk Anda para gamers. Emulator ini memang khusu dibuat untuk gaming. Anda dapat memainkan game Android di komputer atau Laptop menggunakan Memu Android Emulator ini.

Emulator Andorid di Komputer PC/Laptop

INFO & DOWNLOAD

 

2. Nox App Player

Nox App Player adalah salah satu emulator android yang terbaru yang dapat digunakan untuk mengubah PC/Laptop Anda menjadi Android dan dapat memainkan game Android. Nox App Player ini sangatlah ringan jika dibandingkan dengan emulator lainnya. Tampilannya sangat elegan dan simpel.

Emulator Andorid di Komputer PC/Laptop

INFO & DOWNLOAD

 

3. Koplayer

KOPLAYER memungkinkan Anda untuk memainkan permainan mobile dan aplikasi secara cepat pada Windows dan Mac..

KOPLAYER adalah Emulator Android yang memungkinkan Anda untuk menjalankan game dan aplikasi dari Android pada komputer windows. KOPLAYER berdasarkan pada arsitektur x68 yang memiliki fitur canggih seperti mendukung OpenGL dan akeselerasi hardware, bekerja lebih cepat, lebih stabil dan kompatibel daripada Emulator Android lainnya.

KOPLAYER Emulator Android juga mendukung multi akun, perekaman video, gamepad dan kontrol keyboard, dan Google Play store internal yang terintegrasi agar kompatibel dengan semua aplikasi yang berarti lebih dari 99% aplikasi dan games, berjalan sempurna pada KOPLAYER.

Emulator Andorid di Komputer PC/Laptop

INFO & DOWNLOAD

 

4. BlueStacks App Player 

BlueStacks App Player adalah emulator android yang dapat anda gunakan untuk memainkan games atau aplikasi android di pc atau laptop dengan mudah dan nyaman. Saat ini banyak sekali orang yang mencari emulator android untuk dapat memainkan games atau aplikasi kesukaan mereka dari laptop atau pc. Nah salah satu emulator android terbaik adalah BlueStacks App Player.

Seperti kebanyakan emulator android lainnya BlueStacks App Player Terbaru ini juga membutuhkan spesifikasi pc yang cukup tinggi untuk dapat digunakan secara lancar. Tetapi bagi anda yang mempunyai spek pc medium juga tetap bisa menjalankan BlueStacks App Player Terbaru ini dengan syarat tidak ada aplikasi lain yang berjalan di latar belakang.

Emulator Andorid di Komputer PC/Laptop

INFO & DOWNLOAD

 

5.  AMIDuOS

AMIDuOS merupakan software untuk windows yang berfungsi untuk membuat emulator atau virtual sistem android, sehingga kita dapat menjalankan aplikasi android di atas sistem operasi windows.

AMIDuOS 2 Lollipop Pro Adalah salah satu alternatif Emulator android yang terbaik. AMIDuOS juga menawarkan kecepatan, keringanan dan kompabilitas aplikasi yang lebih baik dibandingkan dengan emulator Android lainnya.

AMIDuOS 2 Lollipop Pro support dengan Prosessor : Intel dengan dukungan Hardware Virtualization Technology. Minimal Windows yang digunakan adalah Windows 7 SP1 baik 32 bit ataupun 64 bit. Tidak support windows Xp. Microsoft .Net framework 4.0 atau lebih tinggi, dan OpenGL 3.0.

INFO & DOWNLOAD

Demikianlah beberapa Emulator Android yang dapat diinstall di komputer/laptop Anda. Sejauh ini Author sudah memakai Bluestack, Nox dan Koplayer. Silahkan download dan Install sesuai dengan spesifikasi komputer/laptop Anda.

About The Author

Rikardo Dacosta 34
Ordinary

Rikardo Dacosta

Saya adalah guru aktif di salah satu sekolah negeri di sumatera utara
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel