Gorilla Glass akan Terjun ke Dunia Otomotif

17 Dec 2015 10:03 2382 Hits 0 Comments
Langkah pertamanya adalah menjalin kerjasama dengan Ford.

Hingga sekarang ini, kepopuleran dari Gorilla Glass menjadikan jenis kaca memiliki ketahanan tinggi terhadap benturan ataupun tekanan di bawah 5.5 kilogram ini semakin banyak digunakan di berbagai jenis smartphone yang semakin hari semakin banyak bermunculan.

Dan dengan menjadikan bukti kesuksesan Gorilla Glass di industri smartphone, perusahaan Corning selaku produsen dari Gorilla Glass sedang berusaha memperluas penggunaan Gorilla Glass ke industri lainnya.

Dan industri yang sedang menjadi target perluasan dari Gorilla Glass adalah industri otomotif yang terfokus pada kendaraan roda empat. Hal ini dapat dilihat bahwa beberapa waktu lalu, perusahaan Corning baru saja menandatangani sebuah kontrak kerjasama dengan perusahaan Ford.

Kontrak kerjasama antara kedua perusahaan tersebut berisi tentang pengembangan Gorilla Glass yang nantinya akan digunakan pada kaca depan pada mobil Ford GT yang akan diluncurkan di tahun 2016.

Material yang digunakan untuk kaca depan ini adalah sebuah kaca Gorilla Glass hybrid yang dibentuk dari 3 lapisan material.

Kaca Gorilla Glass ini nantinya akan menjadi sebuah kaca yang walaupun lebih ringan dan tipis dibandingkan kaca mobil biasa, kaca ini akan memberikan perlindungan lebih dibandingkan Gorilla Glass yang digunakan pada smartphone.

Untuk mengetes kekuatan dari kaca Gorilla Glass tersebut, sebuah uji coba dilakukan pihak Ford dengan menembakkan sebuah bola es ke kedua jenis kaca, yaitu kaca Gorilla Glass dan kaca mobil yang secara luas digunakan di berbagai kendaraan roda empat di berbagai belahan dunia.

Jika dilihat seperti pada video ditampilkan di atas, kaca mobil yang secara umum digunakan sekarang terlihat retak setelah ditembak oleh bola es. Namun, pada kaca kedua yang merupakan kaca Gorilla Glass hybrid; kaca tersebut dapat bertahan dari tembakan bola es tersebut tanpa adanya goresan apalagi retakan.

Teknologi kaca Gorilla Glass yang kini menyapa industri otomotif ini sudah dapat dipastikan akan mengubah arah pertumbuhan industri tersebut. Namun sepertinya, perubahan tersebut juga tidak akan begitu terlihat signifikan karena penggunaan kaca Gorilla Glass di industri otomotif hanya untuk mobil-mobil kelas premium saja.

Namun, seiring bertambahnya waktu, Gorilla Glass ini juga diyakini akan merambah ke mobil-mobil kelas menengah.

Ketika Gorilla Glass sudah menjadi standar di industri otomotif, kita juga mungkin akan melihat penurunan harga smartphone berlayar Gorilla Glass. Karena seperti kita tahu, semakin banyak kita temukan suatu barang di pasaran, harganya cenderung semakin murah.

 

 

 

 

Sumber: YouTube/Ford Media

Gambar: Slashgear

About The Author

Buricak Burinyai 67
Expert

Buricak Burinyai

Seorang warga Bandung yang cinta Bandung, teknologi dan mantannya

Comments

You need to be logged in to be able to post a comment. Click here to login
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel