Inilah Penyebab Anda Selalu Merasa Malas Beribadah, Harus Diwaspadai! Karena Bakal Bekal Akhirat Untuk Menjaga Diri

28 Feb 2024 14:13 268 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Inilah Penyebab Anda Selalu Merasa Malas Beribadah, Harus Diwaspadai! Karena Bakal Bekal Akhirat Untuk Menjaga Diri

Beribadah adalah salah satu bekal kehidupan di akhirat yang bisa dijadikan sebagai keyakinan dan juga untuk menjaga keimanan dalam konsep yang berhubungan dengan sifat-sifat spiritual.

Namun adakalanya ada rasa malas hadir dalam diri seseorang termasuk malas untuk beribadah. Maka dari itu penting sekali menjaga iman dalam kehidupan agar tetap semangat dan tidak menjadi malas-malasan dalam melakukan ibadah.

Kadang-kadang kita pernah merasakan adanya semangat beribadah yang mulai menurun hingga ke titik malas! Tentu saja ada yang menjadi faktor penyebab rasa malas yang timbul tenggelam dalam kehidupan Anda yang perlu diwaspadai. Dengan bermuhasabah dan mencoba menyelami diri sendiri, diharapkan Anda kembali bersemangat melakukan ibadah.

Pada saat seseorang berusaha mendalami dan merenungi diri serta mencari tahu biasanya tidak selalu mampu menemukan penyebab kurang semangat dan inilah yang menjadi faktor Anda malas untuk ibadah.

Bahkan ada kecendrungan orang-orang yang membutuhkan waktu lama untuk bisa mencoba memahami dirinya sendiri, dimana tak jarang dengan bertemu seseorang untuk bercermin atau bertanya misalnya kepada seorang guru, maka baru bisa ditemukan titik permasalahan dan apa yang menjadi penyebabnya.

Beberapa penyebab seseorang malas dalam melakukan ibadah tentu haruslah segera diatasi, agar keimanan seseorang tetap terjaga. Dengan mencari faktor-faktor penyebabnya maka seseorang akan menjadi lebih mudah memperbaiki diri dan kembali menguatkan keimanannya. Dengan begitu dia kan kembali menemukan titik semangat guna bisa menjadi lebih baik lagi dalam melakukan ibadah.

Dalam hal ini ibadah merupakan salah satu aspek penting dalam menjalani sebuah kehidupan. Ibadah mungkin selanjutnya akan banyak dihubungkan dengan kehidupan keagamaan atau spiritual. Yaitu aktivitas-aktivitas spiritual yang memiliki tujuan untuk lebih mendekatkan diri kepada Tuhan.

Melalui ibadah maka diharapkan seseorang mampu mengekspresikan rasa mereka berucap syukur, ketaatan akan aturan agama, ketergantungan terhadap adanya prinsip-prinsip keimanan yang telah diyakini selama ini.

Pada saat iman dalam diri seseorang sudah berakar kuat, maka ibadah bukan hanya sekedar sebagai sebuah kewajiban, namun juga merupakan sarana untuk mencapai kedamaian bathin, adanya pemurnian jiwa dan suburnya pertumbuhan spiritual. Namun dalam perjalanan proses yang sangat panjang dari kehidupan seseorang, kadang-kadang muncul dari lubuk hati adanya rasa malas dan kurang bersemangat dalam menjalankan ibadah.

Adapun rasa malas untuk melakukan ibadah bisa muncul karena beberapa faktor yang mempengaruhi kondisi spiritual seseorang. Pada umumnya yang utama adalah karena kesibukan dan tekanan hidup bisa menjadi salah satu faktor malas beribadah. Rasa sibuk dengan pekerjaan, pendidikan atau tuntutan kehidupan modern adalah hal-hal yang membuat seseorang terlalu lelah secara fisik dan mental, sehingga ibadah menjadi terasa sebagai beban tambahan yang sulit dihadapi.

Kondisi psikologis juga turut mempengaruhi semangat seseorang dalam beribadah, seperti adanya rasa bosan, ketidakpuasan atau ketidakpastian dalam hidup. Kadang-kadang bila seseorang merasa kecewa atau tidak puas dengan sesuatu hal dalam kehidupan, maka ibadah mungkin akan diabaikan sebagai respon terhadap kondisi emosional yang kurang stabil.

Untuk itu perlu bagi seseorang untuk terus menjaga semangat ibadahnya agar tidak naik turun dengan cara memahami dan mengatasi faktor-faktor yang menjadi penyebabnya. Dari faktor yang ada tersebut selanjutnya yang terpenting adalah menyelami diri sendiri, bertanya dalam diri sendiri, dan muhasabah atas apa yang sudah Anda perbuat. Sehingga Anda akan bisa mengevaluasi diri lalu memperbaiki ibadah.

Tags Agama

About The Author

Utamii 67
Expert

Utamii

Suka membaca dan menulis
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel