Berkenalan dengan Chris Hemsworth

8 May 2023 12:55 658 Hits 0 Comments Approved by Plimbi

Berkenalan Dengan Chris Hemsworth

Apakah anda adalah penggemar film-film yang dibintangi dengan sangat apik oleh actor kenamaan dunia yaitu Chris Hemsworth ? Belakangan ini ada kabar tak sedap datang dari actor pemeran Thor, Chris Hemsworth mengungkapkan bahwa ia memiliki sebuah rencana yang ternyata rencananya ini mengejutkan para penggemarnya di seluruh dunia apalagi di Indonesia. Ia ingin rehat dari dunia acting karena masalah kesehatan dalam tubuhnya. Dimana diketahui bahwa sang aktor tak segan-segan untuk melepas kariernya dari dunia seni peran yang selama ini telah membesarkan namanya hingga menjadi seorang aktor ternama di seluruh dunia karena banyak film yang dibintanginya mendapatkan tempat di hati para penggemarnya yang banyak sekali. Lalu apa yang menjadi alasan Chris Hemsworth berani mengambil tindakan untuk nekat ini ? Dan bagaimana nasib Thor selanjutnya yang sejak pertama tayang sudah diperankan dengan apik olehnya ?

Mempunyai Penyakit Alzheimer

Alasan kuat yang menyebabkan Chris Hemswort harus berhenti dari kegiatan berakting adalah karena dirinya dinyatakan mengidap penyakit Alzheimer oleh dokter pribadinya. Sekadar informasi, penyakit Alzheimer adalah salah satu jenis penyakit yang sifatnya progresif dan bisa menghancurkan memori dan fungsi mental dalam diri seseorang. Alzheimer dapat menyebabkan penderitanya kesulitan dalam mengingat-ingat sesuatu bahkan untuk hal-hal sepele seperti nama anggota keluarga besar. Penderita Alzheimer juga kurang mampu melakukan konsentrasi pikiran dengan optimal. Dilansir oleh Vanity Fair, Chris Hemsworth berencana untuk beristirahat dan fokus menjalani pengobatan setelah ia menyelesaikan turnya dengan grup Disney untuk keperluan dokumen Limitless.

Pertama kali mendapat kabar bahwa ia positif menderita Alzheimer, ia memutuskan untuk mengambil cuti beberapa bulan dan melakukan terapi di beberapa rumah sakit di kota tempat ia tinggal. Hemsworth menjelaskan tentang penyakit genetik ini yang berpotensi menyebabkan tubuhnya mengalami gangguan kesehatan. Setelah menyelesaikan tur ke beberapa tempat di dunia, ia berencana pulang dan mengambil banyak waktu untuk melakukan terapi healing dan beristirahat bersama dengan keluarga terutama anak-anaknya dan mengisi waktu luang dengan memasak bersama istri, membaca buku-buku favorit dan menulis.

Berharap Marvel Akhiri Kisah Thor

Dalam sebuah wawancara TV internasional di Hollywood, Chris Hemsworth mengungkapkan harapan-harapannya seperti salah satunya adalah agar Marvel segera mengakhiri kisah Thor yang melegenda. Harapan ini tentu saja cukup mengejutkan mengingat tokoh Thor yang membuat nama Hemsworth semakin besar dan terkenal di dalam industri perfilman Hollywood. Namun bagi Hermsworth beranggapan bahwa ini merupakan akhir bagi kisah Thor karena Marvel sudah menyiapkan film yang menonjolkan fasesuperhero ini dilahirkan, bagaimana perjalanan hidupnya, kehidupan cintanya hingga berakhir kematiannya. Nah dari sini diketahui bahwa harapannya sepertinya hanyalah sebuah harapan saja karena di film Thor : Love And Thunder semua tahu di post credit terdapat tulisan Thor Will Be Back.

Semoga bermanfaat.

Tags Keluarga

About The Author

Utamii 67
Expert

Utamii

Suka membaca dan menulis
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel