Tips Mengerjakan Soal SBMPTN dengan Mudah-SBMPTNÂ (Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri) 2015 sudah di depan mata. Banyak mahasiswa bersiap untuk mengerjakan soal tes dan ujian. Mereka tentunya akan berjuang sekuat tenaga untuk menentukan masa depan mereka dan masuk ke jurusan atau perguruan tinggi yang mereka inginkan. Jika Anda adalah salah satunya, maka Anda harus benar-benar mempersiapkan diri. Salah satunya adalah dengan tetap berdoa dan berusaha dan juga belajar. Nah, ketika tes pelaksanaan, Anda sudah benar-benar siap menghadapi soal ujian. Jika Anda masih belum siap, kelima tips ini mungkin bisa membantu Anda untuk menyelesaikan soal dengan mudah.
1. Baca atau Tes Kembali Kisi-kisi Soal
Anda tentunya sudah belajar penuh sampai sebagian dari Anda mengikuti kegiatan bimbingan belajar untuk menghadapi tes pelaksanaan. Nah, jika Anda sudah belajar, tidak ada salahnya bagi Anda untuk membaca kembali kisi-kisi soal. Anda patut membaca kisi-kisi soal dan bila perlu berlatih lagi mengerjakan soal-soal SBMPTN pada tahun sebelumnya. Anda juga bisa mengerjakan soal di layanan latihan ujian di Paseban yang bisa diakses pada link berikut ini.Â
Â
2. Berdoa
Jangan lupakan berdoa. Berdoa pada Yang Kuasa agar Anda dilancarkan dalam menjalankan tes ujian. Tidak lupa juga untuk minta doa restu orang tua ketika akan berangkat ujian.
Â
3. Belajar Beberapa Jam Sebelum Tes
Ini sangat penting! Bila hari sebelumnya atau malamnya, Anda belajar mengerjakan soal, maka tidak ada salahnya untuk belajar kembali sebelum tes. Anda bisa belajar ketika subuh atau sekitaran pukul 3 pagi. Tapi, jangan mengerjakan soal cukup membaca hal-hal yang pokok saja. Bila perlu, Anda buka kembali sebelum tes. Biasanya, Anda harus ada di lokasi setengah jam sebelum masuk kelas. Nah, tidak ada salahnya Anda datang satu jam sebelum diperbolehkan masuk kelas. Ketika Anda sudah sampai di tempat, Anda sudah bisa cek kesiapan Anda dan buka sedikit kembali bahasan yang sekiranya akan muncul pada soal ujian. Â
Â
4. Kerjakan Soal yang Mudah
Apapun jenis tesnya, sebaiknya Anda mengerjakan soal-soal yang mudah dulu. Setelah itu, Anda bisa mengerjakan soal yang sulit. Sebenarnya bisa saja Anda fokus pada soal sulit karena otak Anda masih segar tetapi hal ini harus diperhitungkan. Jangan sampai karena fokus terhadap soal sulit, Anda jadi keteteran ketika mengerjakan soal yang mudah. Ingat, soal yang salah berpengaruh pada nilai Anda.
5. Tidak Terlalu Lama Menyelesaikan Soal
Untuk semua jenis soal, termasuk soal jenis TPA (Tes Potensi Akademik), Anda harus bisa memperhitungkan waktu. Artinya, Anda benar-benar fokus dan bisa memperhitungkan satu soal akan beres dalam beberapa waktu saja. Karena itu, jangan terlalu lama memberikan jawaban pada satu soal. Anda bisa memulai mengerjakan soal padanan kata dan lawan kata terlebih dulu, kemudian lanjut penalaran, dan barulah soal yang berkaitan dengan kuantitatif. Untuk jenis tes lain, Anda bisa menyesuaikannya sesuai kemampuan Anda.
Demikianlah tips mengerjakan soal SBMPTN, semoga informasi ini membantu Anda. Dan, mudah-mudahan dengan usaha dan doa Anda, Anda diterima di kampus negeri yang Anda inginkan. [HMN]
Â