Laptop Gaming Terbaru MSI, GS40 Phantom

19 Jan 2016 18:00 11440 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Review singkat soal spesifikasi, harga, baterai dan lain-lain.

Spesifikasi Hardware 5

Karena laptop ini merupakan laptop MSI generasi terbaru yang baru dibuat di tahun 2015 ini, tentunya MSI juga melengkapi prosesornya dengan prosesor terbaru buatan Intel, yaitu prosesor generasi keenam Intel Core i7-6700HQ 2.6GHz – 3.5GHz.

Kemudian RAM yang digunakan pada laptop ini adalah sebuah RAM berkapasitas 16GB DDR4 2133 PC4-17000, yang juga adalah RAM standar untuk RAM DDR4.

Untuk ruang penyimpanannya, MSI GS40 Phantom ini sudah menggunakan dua jenis memori internal yaitu sebuah SSD M.2 PCI-e berkapasitas 128GB dan HDD berkapasitas 1TB dengan kecepatan 7200rpm.

Sayangnya, SSD M.2 PCI-e pada MSI GS40 Phantom ini hanya satu slot saja, sehingga Anda tidak akan dapat menambah SSD lagi seperti pada laptop pendahulunya yaitu GS60.

Laptop ini juga sangat cocok untuk bermain game termasuk game-game berat yang hadir di tahun 2015 dan 2016 ini karena pada laptop ini sudah dibekali sebuah GPU mobile buatan Nvidia bernama GeForce GTX 970M, dimana VGA ini adalah VGA peringkat kedua terbaik untuk laptop setelah GeForce GTX980M saat ini.

Game yang bisa dimainkan dengan pengaturan ultra pada laptop ini adalah Fallout 4, Crysis 3, Dragon Age: Inquisition dan masih banyak lagi. Sebagai catatan, pengaturan ultra pada ketiga game yang saya sebutkan ini hanya berlaku pada resolusi layar 1080p saja.

User Rating

4.0
1 Ratings
5
0
0
4
1
1
3
0
0
2
0
0
1
0
0

Editor Rating

0.0
No Rating

Summary

Review singkat soal spesifikasi, harga, baterai dan lain-lain.
Tags Komputer

About The Author

Fahd M. 80
Professional

Fahd M.

Saya suka menulis tentang hal-hal yang berkaitan dengan teknologi, khususnya gadget dan komputer. Selain itu saya juga suka hal-hal yang berkaitan dengan Jepang.

Comments

You need to be logged in to be able to post a comment. Click here to login
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel