1

Zenbo, Robot Buatan Asus Yang Dapat Bantu Manusia

2 Jun 2016 19:26 3645 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Robot pintar dari Asus, mirip dalam film Wall-E.

(Gambar via: Androidauthority.com)

Sebagian dari anda mungkin penah melihat film Wall-E, sebuah film animasi yang menceritakan tokoh robot yang dapat membantu aktivitas manusia dalam kehidupan rumah tangga sehari-hari. Kisah robot dalam film Wall-E tersebut bisa menjadi kenyataan, pasalnya Asus memperkenalkan Zenbo, robot yang cukup cerdas untuk membantu keseharian aktivitas manusia.

Dalam gelaran Computex 2016, Asus tidak menyianyiakan even tersebut, perusahaan asal Taiwan tersebut memperkenalkan robot yang sanggup membantu keseharian manusia. Memang belum dilepas di pasaran, namun setidaknya, hasil karya Asus ini cukup memberikan gambaran bahwa robot dapat menjadi bagian dari aktivitas keseharian kita. Apa saja yang bisa dilakukan oleh Zenbo tersebut, mari kita sedikit melihatnya.

Sebagai pengingat. Zenbo berinteraksi dengan kita, dan salah satunya dapat membantu kita dalam mengingat apa yang sudah kita rencanakan. Ini mungkin sudah bisa dilakukan oleh sebuah perangkat smartphone masa kini, namun jika pengingat tersebut dilakukan oleh sebuah robot, akan lebih menarik.

Zenbo juga dapat menjadi pencerita kepada kita. Bagi anak-anak, fitur pencerita ini cukup membantu. Anak-anak memang sangat suka dengan dongengan. Jika dimasa lalu kisah dongeng diceritakan oleh orang tua, bukan tidak mungkin dimasa yang akan datang pendongeng akan diambil alih oleh robot.

Berkomunikasi dengan perangkat smartphone. Tampaknya Zenbo akan memiliki fitur koneksi internet, sehingga dapat komunikasi dengan perangkat smartphone. pengguna dapat memenggunakan bagian wajah dari Zenbo yang juga dapat difungsikan seperti layar sentuh.

Zenbo dapat menjadi perangkat pelengkap dalam era internet of thing, yang bisa jadi akan menjadi bagian dalam keseharian kehidupan kita beberapa waktu yang akan datang. Kemampuan Zenbo tersebut dapat kita manfaatkan untuk mematikan atau menyalakan AC, mematikan atau menyalakan televisi, ataupun fungsi lain yang berhubungan dengan smarthome.

Selain itu, Zenbo juga dapat kita fungsikan sebagai pemutar musik. Dengan fitur ini, kita bisa menikmati musik dari robot yang dapat berjalan kesana kemari didalam rumah.

Robot pintar buatan Asus ini memang belum dilepas ke pasar secara resmi, kabarnya, robot pintar ini dibanderol dengan harga cukup murah, yaitu dikisaran USD 559. Mungkin Zenbo akan hadir dalam berbagai varian, yang tentunya memiliki fungsi yang semakin baik dan dibanderol dengan harga yang semakin tinggi. Kita tunggu kabar selanjutnya dari Asus.

Bagi yang penasaran, video robot pintar dari Zenbo tersebut bisa dilihat dibawah:

Tags Asus

About The Author

wan 66
Expert

wan

Mencoba Hobi tulis menulis
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel