Ragam Oleh-Oleh Khas Banjarmasin Bisa Dibeli Disini

25 May 2022 15:45 1194 Hits 1 Comments Approved by Plimbi

Ragam Oleh-Oleh Khas Banjarmasin Bisa Dibeli Disini

Pusat oleh-oleh khas Banjarmasin ada banyak sekali yang membantu memudahkan para pelancong membeli oleh-oleh khas Banjarmasin yang unik dan cantik. Wisatawan atau siapa saja yang ingin berbelanja oleh-oleh khas Banjarmasin bisa berkunjung ke sini. Tentu saja ini akan memberikan nilai tersendiri apabila oleh-oleh yang akan dibawa mempunyai ciri khas dari tempat yang dikunjungi. Banjarmasin sendiri terkenal dengan berbagai oleh-oleh khasnya yang menarik, ini bisa dengan mudah ditemukan di berbagai tempat ataupun toko oleh-oleh yang ada di seputaran Kota Banjarmasin. Pastinya masing-masing tempat tersebut di bawah ini menawarkan oleh-oleh yang terlengkap. Silahkan menyimaknya.

Pusat Oleh-Oleh Khas Banjarmasin

1/ Toko Andalas

Pusat oleh-oleh yang pertama di Banjarmasin wajib untuk dikunjungi jika anda liburan ke sini guna menemukan beragam souvenir yang menarik adalah Toko Andalas. Di sini para pengunjung bisa menemukan beragam jenis oleh-oleh khas mulai dari makanan dan beragam jenis cenderamata khas dari Kalimantan Selatan. Beberapa jenis makanan yang bisa ditemukan di sini adalah bingka, abon ikan, dodol, amplang dan yang lainnya. Tidak hanya makanan saja, di toko ini anda juga bisa menemukan berbagai cenderamata berupa kalung, sarung, kain, kaos, tas dan masih banyak yang lainnya. Kualitas barang yang ditawarkan berbeda-beda tergantung dengan harga yang ditawarkan. Bagi para pengunjung yang ingin datang ke toko ini bisa mencatat alamat yang disediakan yaitu Jalan Perintis Kemerdekaan No. 12 Pasar Lama. Buka mulai pukul 8 pagi setiap harinya. 

2/ Wadai Banjar

Tempat yang kedua bisa dijadikan sebagai tempat untuk berburu oleh-oleh khas Banjarmasin adalah Wadai Banjar merupakan sebuah toko yang khusus menjual berbagai produk yang rata-rata adalah makanan. Pengunjung bisa mendapati berbagai jenis makanan seperti amplang dan bingka kentang yang sangat enak. Selain menjual makanan, toko ini juga menawarkan berbagai cenderamata yang bisa dijadikan kenang-kenangan dari Banjarmasin. Harga yang ditawarkan cukup terjangkau sehingga para pengunjung bisa memilih sesuai dengan keinginan. Dari sisi lokasi toko ini terbilang cukup strategis sehingga meudah untuk ditemukan dan diakses. Para pengunjung yang ingin datang bisa menemukan alamatnya di Jalan Ahmad Yani Km. 2 No. 83 A, Sungai Baru. Toko ini buka setiap hari mulai pukul 7 pagi.

3/ Sarahai

Pusat oleh-oleh khas Banjarmasin yang ketiga adalah Sarahai. Ini adalah sebuah toko yang beralamat di Jalan Letjen Haryono, Kertak Baru Ulu. Para pengunjung yang datang bisa dengan mudah menemukan berbagai ragam makanan khas Kalimantan Selatan di sini seperti beberapa yang menjadi favorit adalah amplang gurih, kue semprong, roti pisang dan masih banyak lagi yang lainnya. Harga yang ditawarkan juga cukup terjangkau sehingga para pengunjung bisa dengan bebas memilih sesuai dengan keinginan bentuk oleh-oleh yang akan dibeli. Lokasi toko juga cukup strategis karena berada di pusat kota sehingga lebih mudah untuk diakses dan dijangkau. Menurut informasi yang ada, toko ini buka setiap hari mulai pukul 9 pagi hingga jam 22.50 malam. 

4/ Galuh Banjar

Yang keempat adalah toko souvenir yang berlokasi di pusat kota Banjarmasin yaitu Toko Galuh Banjar yang bisa menjadi salah satu list toko yang bisa dikunjungi apabila ingin mencari oleh-oleh khas Banjarmasin. Letaknya yang strategis memudahkan para pengunjung untuk datang dan menemukan toko ini. Pengunjung bisa dengan mudah menemukan lalu membeli berbagai jenis makanan mulai dari kue roko, amplang, kue balok, kacang jeruk dan masih banyak lagi yang lainnya. Selain makanan, toko ini juga menjual berbagai macam souvenir khas dari Kalimantan Selatan. Beberapa diantaranya adalah tas purun, kain sasirangan dan masih banyak lagi yang lainnya. Hal ini membuat toko ini menjadi sangat populer untuk dikunjungi apabila ingin berburu oleh-oleh khas dari Kalimantan Selatan. Alamatnya berada di Jalan Letjen S. Parman No. 5.

Semoga bermanfaat.

 

 

Tags Wisata

About The Author

Utamii 67
Expert

Utamii

Suka membaca dan menulis
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel