Roti Nogat, Kuliner Klasik Kekinian, yang Menjadi Favorit Pembeli

13 Aug 2021 17:45 1331 Hits 6 Comments Approved by Plimbi
Roti nogat, kuliner klasik kekinian yang menjadi favorit pembeli.

Bagi anda yang gemar berburu wisata kuliner kekinian, tentu saja tahu roti hits yang satu ini. Dia adalah roti nogat. Meskipun terbilang kudapan yang sederhana, tetapi roti bakar dengan taburan nogat atau kacang cincang ini sukses mencuri perhatian para pecinta kuliner.

Salah satu kedai roti nogat yang selalu ramai dipenuhi oleh para pengunjung adalah kedai roti nogat yang terletak di kawasan Pasar Modern BSD Jakarta. Dimana untuk bisa menikmati sepiring roti ini, para pengunjung harus rela antre selama kurang lebih sejam dimana sambil menunggu, pengunjung bisa melihat-lihat proses pembuatan roti bakar nogat secara langsung.

Sekilas pandang, tampilan dari roti bakar nogat ini menyerupai roti jadul bantal, dimana yang membedakannya hanyalah dari sisi warna yang kecoklatan dengan bintik-bintik gandum pada permukaan roti. Tidak hanya roti nogat saja, para pengunjung juga bisa menikmati berbagai varian rasa yang sesuai dengan selera. Mulai dari yang bercita rasa manis berasal dari meises, milo dan keju hingga varian rasa gurih seperti telur, kornet dan irisan baso.

Roti nogat pertama kali diperkenalkan oleh Andhyka Darwin sebagai owner dari roti nogat yang sudah dimulai sejak tahun 2009 lalu untuk selanjutnya menjadi tren roti nogat di GoFood pada tahun 2015. Bermula dari satu kedai, kini roti nogat sudah mempunyai total 7 cabang. Dilansir dari beberapa sumber menjelaskan bahwa saat ini Andhyka Darwin & Harry dari roti nogat memberikan sedikit resep mengapa kedai Roti Nogat ini bisa viral yaitu dari rasa produk yang enak, operasional yang membuat konsumen puas, staf yang solid dan yang terpenting adalah konsep yang matang. Dan setelah kelahiran roti nogat yang viral ini mulai bermunculan produk sejenis diantaranya adalah kedai Kokoho. Kedai yang satu ini meskipun dibuka setelah kedai Roti Nogat, namun sejauh ini sudah mempunyai total cabang sebanyak 17 kedai. Produk-produk unggulan mereka juga merupakan kelompok yang menyuguhkan roti nogat namun mempunyai ciri khas tersendiri yaitu roti gempat, roti yang mempunyai ukuran lebih tebal dan terlihat gendut dan sangat lembut.

Kedai selanjutnya adalah Kedai Roti Kobi yang hingga saat ini sudah mempunyai 3 cabang, tentunya sama dengan kedai lainnya, di sini sudah pasti favorit menunya adalah roti nogat yang bisa dinikmati dengan segelas kopi susu aren khas kedai Roti Kobi.

Kedai ketiga adalah Wis Ngopi yang mempunyai cabang sebanyak 10. Secara garis besar roti yang mereka tawarkan hampir sama dengan kedai-kedai lainnya hanya saja memang tempat ini lebih asyik dan seru untuk acara-acara santai.

Yang terakhir adalah Kupi Plus Ruti yang terbilang paling baru dibandingkan dengan kedai Roti Nogat tersebut di atas yang sudah duluan memiliki ‘nama’. Meskipun masih baru tetapi rasa yang disuguhkan bisa bersaing. Kelebihan di sini adalah anda bisa memilih mau roti yang biasa atau gandum, jadi bisa disesuaikan untuk selera masing-masing.

Resep Roti Nogat

Nah daripada anda harus antre lama-lama di satu kedai favorit, lebih baik mencoba bikin sendiri roti nogat di rumah. Silahkan ikuti resep tersebut di bawah ini yaitu membuat roti nogat sederhana yang rasanya sangat enak ala kafe gaul tersebut di atas.

Bahan-bahan yang disediakan adalah :

400 gram kacang tanah, dipotong kecil-kecil

400 gram gula pasir

1 buah roti jadul / roti nogat

250 gram buttercream

1 sdt pasta rasa moka

Mentega secukupnya saja

Cara membuatnya :

Lelehkan gula pasir yang sudah disediakan hingga menjadi karamel. Lalu sediakan wadah dan taburi kacang tanah yang sudah dipotong kecil-kecil untuk selanjutnya tuangkan lelehan karamel dan tunggu hingga mengeras. Setelah keras, remukkan dengan menggunakan tangan. Setelah remuk hingga menjadi potongan yang kasar, masukkan ke dalam kantong plastik dan remukkan kembali dengan menggunakan bantuan ulekan hingga menjadi halus.

Potong bagian tengah roti menjadi dua bagian dan jangan lupa untuk oleskan mentega di kedua sisi roti. Panggang roti yang sudah dioleskan mentega tadi hingga berubah menjadi emas kecoklatan. Sementara itu, siapkan wadah baru untuk mengaduk campuran pasta moka dengan buttercream.

Setelah roti selesai dipanggang, angkat dan kemudian oleskan campuran buttercream pada kedua sisi roti. Tambahkan dengan taburan nogat yang sudah dihaluskan sebelumnya. Roti nogat pun siap disajikan untuk menemani sarapan pagi anda maupun waktu santai pada waktu sore hari.

Demikian kami menjelaskan dengan singkat tentang artikel dengan judul ‘Roti Nogat, Kuliner Klasik Kekinian, Yang Menjadi Favorit Pembeli’ diambil dari beberapa sumber berita. Semoga anda menyukainya.

 

Tags Kuliner

About The Author

Utamii 67
Expert

Utamii

Suka membaca dan menulis
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel