8 Smartphone Terbaik Alternatif Samsung Galaxy Note 7

7 Nov 2016 19:26 6899 Hits 0 Comments Approved by Plimbi
Berikut 8 produk smartphone alternatif Galaxy Note 7

6. OnePlus 3

Sebelum iPhone 7 hadir, OnePlus 3 berada cukup lama di puncak skor AnTuTu Benchmark. Sebuah posisi yang menandakan bahwa smartphone ini memiliki performa yang gahar dengan chipset Snapdragon 820 yang dimilikinya. 

8 Smartphone Terbaik Alternatif Samsung Galaxy Note 7Gambar via elementalx.org

Karena itu, rasanya tidak perlu banyak alasan lagi untuk menilik smartphone ini sebagai pengganti Note 7. Harga yang lebih murah dengan spesifikasi kelas atas seperti layar 5,5 inci, memori 64GB, kamera 16MP, dan fitur lainnya membuat smasrtphone ini pantas dilirik. 

Hanya sayang, smartphone ini tidak beredar resmi di Indonesia. Sama seperti Google Pixel dan LG G5 (di Indonesia yang dijual resmi hanya LG G5 SE. Kalau Moto Z Droid dan Mi Note 2, ada kemungkinan nanti akan diboyong oleh Moto Indonesia dan Xiaomi Indonesia ke tanah air.

7. Asus Zenfone 3 Deluxe ZS570KL

Brand yang sudah punya nama dan lini Zenfone yang sudah banyak di pasaran serta cukup diminati oleh pengguna Indonesia, membuat Asus melahirkan Zenfone generasi 3. Ada banyak ponsel yang dikeluarkan untuk generasi 3 ini. 

Khusus kelas premium, Asus menghadirkan Zenfone 3 Deluxe ZS570KL yang bisa dianggap sebagai penantang smarpthone premium Samsung. Tentu saja hal ini bisa dilihat dari harganya yang bisa mencapai sekitar 11-jutaan.

8 Smartphone Terbaik Alternatif Samsung Galaxy Note 7Gambar via Asus.com

Dengan harga yang wah tersebut, Zenfone 3 Deluxe ZS570KL ini dibekali Snapdragon 821, RAM 6GB, layar 5,7 inci, kamera 23MP, dan baterai berkapasitas Li-Ion 3000 mAh. 

Menilik spesifikasi dasarnya, smartphone ini tentu saja pantas dilirik sebagai obat kekecewaan karena tak bisa memiliki Note 7. Apalagi smarpthone ini juga sudah mendukung USB Type-C.

8. ZTE Axon 7

ZTE Axon 7 merupakan pilihan tepat bagi Anda yang ingin merasakan sensasi memiliki smartphone Galaxy Note 7 tetapi dana terbatas. Dengan kata lain, spesifikasi Galaxy Note 7 hampir mirip dengan ZTE Axon 7. Bedanya, ponsel besutan ZTE ini dibanderol lebih murah, yakni setengah harga dari Note 7.

8 Smartphone Terbaik Alternatif Samsung Galaxy Note 7Gambar via ztedevice,com

Dengan harga tersebut, ZTE bisa memberikan kepuasan kepada penggunanya lewat spesifikasi Axon 7 yang meliputi Snapdragon 820, RAM 6GB, kamera utama  20MP yang didukung tampilan antarmuka yang ringan. Bisa dibilang, ponsel ini saingan dengan OnePlus 3 secara harga. 

Nah, itulah 8 smarpthone alternatif terbaik pengganti Galaxy Note 7 yang bisa Anda lirik. Tentu saja Anda bebas menentukan smarpthone yang diinginkan. Sesuaikan saja dengan selera dan kocek dana Anda. Tapi, pastikan juga, Anda bisa mendapatkan barang tersebut dengan baik. Mengingat beberapa yang 

 

8 Smartphone Terbaik Alternatif Samsung Galaxy Note 7

muncul di daftar tersebut, tidak beredar resmi di Indonesia. 

 

Tags Smartphone

About The Author

Hilman 81
Professional

Hilman

Plimbi Guardian, Blogger yang suka kopi dan teknologi
Plimbi adalah tempat menulis untuk semua orang.
Yuk kirim juga tulisanmu sekarang
Submit Artikel